Dapat Rp5 Miliar dari Bonus Emas Olimpiade Tokyo Bisa Beli Mobil Apa Saja?
Prasetyo · 4 Agu, 2021 13:38
0
0
Beberapa hari belakang ini lini media sosial dan media massa Nasional dipenuhi berita tentang atlet Indonesia yang meraih medali emas pertama di Olimpiade Tokyo 2020. Medali emas itu diraih dari cabang badminton ganda putri melalui pasangan Greysia Polii/Apriyani Rahayu.
Kabarnya selain medali, atlet tersebut mendapatkan bonus emas Olimpade Tokyo yang satu diantaranya berupa uang tunai sebesar Rp5 miliar. Angka ini tentu tidak sedikit, namun sengaja diberikan demi memacu semangat para atlet berlaga di kancah internasional dalam membawa nama besar bangsa.
Nah kalau kita sedikit berandai-andai, bonus peraih emas Olimpiade Tokyo ini dibelikan mobil, kira-kira mobil apa saja yang bisa mereka bawa pulang ya? Berikut kami pilihkan lima diantaranya.
Dengan dana Rp5 miliar misalnya Anda dapat membeli satu unit Range Rover Sport LWB seharga Rp4,2 miliar. Namun harga ini baru off the road ya, dan belum termasuk paket personalisasi yang biasanya ditawarkan buat konsumen.
Untuk spesifikasi teknisnya, Range Rover Sport menggunakan mesin 3.0-liter V6 Supercharged. Mesin tersbeut sanggup meletupkan tenaga puncak 335 hp dengan torsi 450 Nm. Meskipun tubuhnya punya panjang hampir 5 meter, tapi mobil ini sanggup melesat 0-100 km/jam hanya dalam 7,2 detik.
Kalau Anda tidak suka dengan mobil jenis SUV dan mencari sebuah sedan ekslusif mewah serta nyaman, maka dengan dana Rp5 miliar, Anda dapat memiliki dua unit sekaligus BMW Seri 7. Sebab untuk harga BMW 730Li M Sport di Indonesia dibanderol Rp2.145.000.000 on the road Jakarta. Masih ada lebihnya kan tuh, hehehe...
Bukan cuma tampilannya yang mewah, dan menawarkan kenyamananserta teknologi paling terbaru di ruang kabinnya, mobil ini juga powerfull. Mesin 2.0-liter yang disandangnya mampu memproduksi daya puncak 265 hp dengan torsi 400 Nm. Tak heran jika gapaian akselerasinya dari 0-100 km per jam cukup dicatat dalam 6,3 detik saja.
Tiga Unit Mercedes-Benz E Class
Masih dari lini model sedan premium, apabila bonus emas olimpiade Tokyo sebesar Rp5 miliar dibelikan mobil, maka akan mendapatkan tiga unit sekaligus sedan dari Mercedes-Benz. Adapun jenisnya adalah Mercedes-Benz E 350 AMG Line yang satu unitnya dibanderol Rp1.520.000.000 off the road Jakarta.
Premium saloon berlambang Bintang ini menggunakan mesin 2.0L 4 silinder yang mampu menghasilkan daya 303 hp di 5.800-6.100 rpm dengan torsi puncak 400 Nm di rentang 3.000-4.000 rpm. Oh ya, varian E 350 AMG Line saat ini menjadi versi tertinggi dari E-Class yang ada di Indonesia.
Bonus emas Olimpiade yang diterima para atlet Indonesia jika mencapai Rp5 miliar juga bisa dibelikan MPV mewah seperti Toyota Alphard. Sebab untuk Alphard 2.5 X yang dijual di Indonesia harganya Rp1.065.450.000 on the road Jakarta. Jadi Anda bisa membelinya lima unit sekaligus.
MPV premium berkapasitas 7 penumpang ini menggunakan mesin 2AR-FE 2.5-liter DOHC Dual VVT-i yang mampu menghasilkan tenaga puncak 180 PS di 6.000 rpm dengan torsi maksimum 234 Nm di 4.100 rpm.
Sepuluh Unit Honda CR-V Turbo
Nah jenis mobil terakhir yang kami rekomendasikan jika misalnya Anda memiliki uang tunai Rp5 miliar adalah membeli Honda CR-V Turbo. Satu unit mobil ini harganya mulai dari Rp495.000.000 on the road Jakarta, sehingga Anda bisa membelinya 10 unit sekaligus.
Mobil tersebut dipersenjatai mesin 1.5-liter VTEC Turbo bertenaga 190 PS. Selain penampilannya yang stylish dan maskulin, mobil ini juga sangat nyaman digunakan sehari-hari atau pelesiran jarak jauh.
Tentunya selain lima jenis mobil tadi, masih banyak mobil yang bisa dibeli para atlet Indonesia jika mendapatkan bonus emas Olimpiade Tokyo 2020.
Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.