window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_breadcrumb_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685588617854-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685588617854-0'); });

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas?

Yongki Sanjaya · 27 Mei, 2021 15:00

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 01

Sosok Toyota Raize ini sedang naik daun dan jadi buah bibir di kalangan masyarakat. Selain tampilannya modis dan sporty, fiturnya juga canggih. Namun pernah nggak sih kalian terpikirkan, kalau punya duit Rp250 Jutaan kan bisa beli Toyota Fortuner 2015.

Memang sih tidak apple to apple dari jenis maupun kondisi mobilnya, tapi kedua model tadi harganya serupa. Secara harga, pasaran Fortuner bekas ini kurang lebih setara dengan Toyota Raize baru. Namun dari sisi ketangguhan dan performa, Fortuner terbukti lebih perkasa.

Toyota Raize baru dijual dengan rentang harga Rp 219,9 juta sampai dengan Rp 263,7 juta dengan harga relaksasi PPNBM. Sementara itu, untuk rentang harga serupa, kita bisa membeli Toyota Fortuner bekas keluaran tahun 2013 sampai 2015. Tidak terlalu tua juga sebenarnya bila kalian membeli Toyota Fortuner ini karena usianya berkisar antara 5 sampai 7 tahunan.

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_fourthp_under_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589129084-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589129084-0'); });

Lantas kenapa Fortuner bekas ini perlu diperhitungkan? Untuk harga segitu kita bisa beli Toyota Fortuner generasi pertama batch akhir. 

Mobilnya sudah di lengkapi dengan kualitas interior yang mewah dan didukung dengan fitur-fitur interior yang cukup canggih. Bila menarik sejarahnya, Fortuner di tahun 2013 sampai 2015 adalah SUV kelas atas yang harga barunya dulu sudah Rp 400 jutaan.

Apa Kerennya Toyota Fortuner Bekas di Harga Rp250 Jutaan?

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 01

Untuk Fortuner ini masuk generasi pertama pada facelift kedua. Tampilannya gagah dan terdapat opsi TRD Sportivo yang dipercantik pada bagian grill dan front underguard. Fortuner generasi pertama mengadopsi Floating Rear Roof Spoiler yang membuat tampilan depan mobil ini semakin lebih gagah dan sporty.

Toyota Fortuner generasi pertama memiliki 3 baris kursi yang dapat menampung kapasitas penumpang maksimal 8 orang. Mengapa bisa cukup banyak? Ini karena mobilnya berdimensi cukup besar sehingga baris ketiga bisa untuk tiga orang, walau sedikit berdesakan. 

Material jok mobil ini juga terbilang sangat baik dan mewah sehingga kamu akan merasa nyaman. Kemudian, bagasi Toyota Fortuner juga memiliki kapasitas yang cukup besar sehingga dapat membawa cukup banyak barang. Bila masih kurang luas, kursi baris ke-3 bisa dilipat supaya mendapatkan kapasitas bagasi yang makin luas.

Mesin Besar Toyota Fortuner Generasi Pertama Batch Akhir, Torsinya Galak!

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 02

Bila membahas Fortuner generasi pertama batch akhir, sudah pakai mesin diesel terbaru dari Toyota. Untuk varian mesin diesel menggunakan mesin 2.4 VNT dengan kapasitas silinder sebesar 2.400 cc, yang bisa menghasilkan tenaga sebesar 150 PS dan torsi maksimal sebesar 400,1 Nm. 

Untuk varian mesin bensin, Fortuner menggunakan mesin 2.7 L VVTi dengan silinder 2700 cc yang bisa menghasilkan tenaga 163 PS. Sedangkan untuk torsi maksimal yang dihasilkan sebesar 242.2 Nm.  

Semua trim Toyota Fortuner mengandalkan penggerak roda belakang, meliputi G M/T G A/T,dan G Lux A/T. Khusus untuk trim V A/T menjadi trim satu-satunya yang mengadopsi sistem pengggerak 4X4 atau 4WD.

Cara Beli Toyota Fortuner Bekas Supaya Dapat Unit Layak Pakai

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 03

Kamu tidak perlu khawatir saat ingin beli Fortuner bekas, karena sekarang ini ada layanan inspeksi mobil yang bisa membantu kita melakukan pengecekan unit yang diincar. Selain itu, banyak juga dealer mobil bekas yang menjamin dengan garansi seperti misalnya Carro atau Mobil88. 

Apabila unit yang kalian beli ternyata muncul masalah selama masa garansi, bisa melakukan klaim kepada penjual. Kamu bisa mendapat perbaikan atau bahkan unit pengganti bila kerusakannya cukup signifikan. 

Keunggulan Toyota Fortuner Gen 1:

  • Ground clearance tinggi.
  • Posisi duduk nyaman. 
  • Tarikan responsif.
  • Sasis tangguh.
  • Biaya perawatan murah.
  • Sparepart melimpah.
  • Varian sangat banyak.
  • Harga bertahan.

Kelemahan Toyota Fortuner Gen 1:

  • Sistem pengereman kurang mumpuni walaupun telah dilengkapi ABS dan EBD.
  • Terlalu limbung.
  • Mesin relatif boros.
  • Interior kurang berkelas.
  • Suspensi keras.
  • Harga baru tidak sepadan dengan fitur yang diberikan.

Beli Toyota Raize 2021, Dapat Apa?

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 04

Bila melihat harga yang ditawarkan, Raize ini seolah jadi paket komplit untuk sebuah mobil 5-seater. Raize masuk dalam golongan SUV (Sport Utility Vehicle) bertubuh compact. Dengan ground clearance 200 mm jelas cukup tinggi bila dibandingkan city car atau hatchback.

Ketinggian lantai dari tanah ini bahkan setara dengan Avanza, sehingga bakal membuat pengguna Raize percaya diri bila melibas permukaan gravel khas jalan pedesaan. Namun jelas tidak setinggi Fortuner yang memang SUV tulen. 

Raize dipasang turbo pada mesin bensin 998 cc 3 silinder yang mampu menorehkan figur tenaga 97,8 PS pada 6.000 rpm dengan torsi 149 Nm di 2.400-4.000 rpm.

Harga Rp 250 Jutaan, Toyota Raize Belum Pakai TSS

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 05

Sebagai mobil keluaran terbaru, Toyota Raize tentu saja selain menawarkan desain yang fresh dan juga fitur Toyota Safety Sense (TSS). Bila melihat harganya, Raize dengan TSS sudah di atas Rp260 jutaan. 

TSS pada Raize meliputi keberadaan Pre Collision System, Adaptive Cruise Control, Front Departure Alert, Lane Departure Assist, Pedal Misoperation Control, Rear Crossing Traffic Alert, serta Blind Sport Monitoring. 

Sementara itu fitur standar seperti ABS dan EBD, Vehicle Stability Control, Hill Start Assist, Immobilizer, sampai rear camera juga sudah jadi kelengkapan di semua tipe varian Toyota Raize.

Bagi banyak kalangan, TSS ini cenderung seperti gimmick saja. Karena kurang terpakai saat aktivitas berkendara sehari-hari. Terlebih bila kamu punya keterampilan mengemudi yang jago, maka TSS ini tidak diperlukan. 

Daripada Beli Toyota Raize 2021, Duit Rp250 Jutaan Kenapa Nggak Beli Toyota Fortuner Bekas? 06


 
Kesimpulan

Sebagai sebuah mobil SUV, Toyota Fortuner memiliki berbagai aspek yang kita perlukan untuk berkendara dalam berbagai kondisi. Mulai dari tampilan yang gagah serta kemudahan dalam berakselerasi. Torsinya juga galak dan sangat bermanfaat bila melalui jalan pegunungan atau medan off road. 

Apabila dibandingkan dengan Raize maka Fortuner bisa dibilang lebih mewah. Dengan perbedaan harga yang tidak terlalu jauh, kamu mungkin bisa mendapatkan fitur yang lebih baik dan lebih nyaman pada sosok Fortuner. 

Yongki Sanjaya

Editor

Berpengalaman di beberapa media online. Bermula menjadi reporter otomotif di situs yang lain hingga kini menjadi Editor di Autofun Indonesia. Penghobi mobil lawas dan anak 90-an banget. FB:Yongki Sanjaya Putra

window.googletag = window.googletag || {cmd: []}; googletag.cmd = googletag.cmd || []; googletag.cmd.push(function() { googletag.defineSlot('/22557728108/id_article_relatedmodel_above_pc', [ 728, 90 ], 'div-gpt-ad-1685589152548-0').addService(googletag.pubads()); googletag.pubads().enableSingleRequest(); googletag.pubads().collapseEmptyDivs(); googletag.enableServices(); });
googletag.cmd.push(function() { googletag.display('div-gpt-ad-1685589152548-0'); });
Car for sale
window._taboola = window._taboola || []; _taboola.push({ mode: 'thumbnails-stream-2x2-desk', container: 'taboola-stream-widget-thumbnails-desktop', placement: 'Stream Widget Thumbnails Desktop', target_type: 'mix' });

Beli mobil lebih mudah dan tak perlu nunggu lama

2021 Toyota Fortuner 2.4 G M/T 4x2

Upgrade

Tambahkan mobil Anda

Gak mau tukar tambah?  Pilih Mobil