Dirilis Seharga Ayla, Hyundai Casper 2022 Langsung Diserbu Pembeli, Presiden Korsel pun Ikutan Pesan
Prasetyo · 1 Okt, 2021 16:08
0
0
Hyundai Casper 2022 akhirnya secara resmi dirilis. Ini merupakan SUV terkecil sekaligus jadi mobil termurah Hyundai secara global. Harganya mulai 13.85 juta Won atau kira-kira setara Rp167 jutaan. Hyundai juga menegaskan kalau Caspter hanya bisa dipesan secara online.
Harga ini tentu menggiurkan terutama buat kaum muda yang baru mulai membeli mobil sendiri. Dan Hyundai Casper 2022 memang ditujukan buat kalangan milenial itu. Sehingga pabrikan Korea Selatan (Korsel) ini pun menyuguhkan hal-hal unik pada Casper.
Terpesan 19.000 Unit Sehari, Presiden Korsel Juga Ikut Pakai
Langsung disebu kawula muda Korea
Sebenarnya pengumuman harga Hyundai Casper sudah dilakukan sejak sepekan sebelum rilis resminya. Dan ketika keran pemesanan mulai dibuka, Hyundai langsung diserbu para calon pembeli Casper. Alhasil, di hari pertama pasca pengumuman harga, tercatat ada sekitar 19.000 unit Capser yang terpesan.
Dan karena mobi ini dikembangkan, diproduksi, serta dipasarkan lebih dulu di negara asalnya, maka Presiden Korsel Moon Jae-In ikut mendaftar sebagai satu dari ribuan pemesan itu. Menurut dia, ini sebagai bukti kebanggan kepala negara atas hasil yang dilakukan warganya untuk mengharumkan nama negara.
Ada 6 Pilihan Warna Eksterior dan 3 Warna Interior
Hadir dengan warna-warna ceria
Karena Casper ditargetkan untuk pembeli dari kalangan generasi muda, maka Hyundai menghadirkan banyak opsi penyesuaian. Hyundai Casper datang dengan tiga trim varian, yakni Smart, Modern, dan Inspiration. Pembeli juga dapat memilih 6 warna eksterior berbeda dan 3 kombinasi warna interior sesuai selera mereka.
Bukan cuma itu, Hyundai juga menyediakan banyak aksesoris khusus untuk mobil ini. Mulai dari peralatan camping seperti roof box dan matras untuk berkemah, lalu ad ajuga aksesoris untuk ruang penyimpanan ekstra, sampai aksesoris jika Anda sering berpergian membawa hewan peliharaan.
Mesin Kecil Turbo Untuk Berpetualang di Akhir Pekan
Disediakan aksesoris untuk berpetualang
Secara teknis, Hyundai Casper 2022 menggunakan dua pilihan mesin yang masing-masing berkapasitas 1.0-liter. Mesin pertama berjenis 1.0L SmartStream yang memiliki daya puncak 76 PS dengan torsi 95 Nm. Mesin kedua adalah 1.0L Kappa Turbocharged yang sanggup mengail tenaga 100 PS dengan torsi 172 Nm.
Meskipun menggunakan sistem penggerak rod adepan (FWD), namun Hyundai mengklaim Casper sanggup diajak berpetualang oleh para pemiliknya. Itu karena Casper juga dilengkapi mode berkendara Snow/Sand/Mud yang saat dipilih akan menyesuaikan torsi, sistem pengereman, serta mengaturnya ke sistem penggerak roda.
Ada aksesoris untuk membawa hewan peliharaan
Kalau Anda penyuka camping di puncak gunung, saat malam hari tinggal lipat semua jok jadi rata, lalu letakkan matras di atasnya, kemudian buka sunroof, dan nikmatilah pemandangan langit malam itu.
Walau kecil dan masuk sebagai kendaraan murah, tetapi Hyundai sudah membekali Casper dengan perangkat keselamatan lengkap. Mulai dari keberadaan 7 airbags hingga fitur ADAS (Advanced Driver Assistance System) di seluruh varian.
Fitur lengkap buat kaum milenial
Sementara piranti hiburannya ada monitor 8 inci yang berdiri tegak di dasbor dan sudah mendukung Apple CarPay serta Andorid Auto.
Sangat Mungkin Masuk Indonesia
Karena Hyundai Casper 2022 merupakan produk global, maka bukan tidak mungkin mobil mungil ini juga bisa masuk Indonesia. Dan kalau melihat spesifikasi teknisnya, ia akan bersaing dengan Suzuki Ignis, Toyota Raize, dan Daihatsu Rocky.
Menggeluti bidang jurnalistik otomotif sejak 2009 selaras dengan hobinya dalam memodifikasi mobil. Apalagi karakteristik yang berbeda dari setiap kendaraan yang dibuat oleh masing-masing pabrikan, terus menumbuhkan minatnya di dunia otomotif hingga saat ini.