Scarlet Racing Tebar Diskon Selama IIMS 2024, Bawa Ragam Produk Lengkap!

Booth C57 Scarlet Racing dan LTC di IIMS 2024
  • Tawarkan komponen mulai dari pengereman, suspensi, setang, dan lampu LED.
  • Ada games berhadiah menarik dan potongan harga 15%.

Ragam produsen komponen aftermarket turut hadir di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024 dengan membawa produk andalannya.

Begitu pula dengan Scarlet Racing dan LTC yang memboyong hampir seluruh part produksinya seperti suspensi depan dan belakang, karburator, pelek, lampu LED, sampai spion.

Bahkan banyaknya part yang dibuat membuat komponen tersebut tersedia dan bisa dipasangkan untuk untuk segmen trail atau supermoto, Vespa klasik dan modern, juga tipe motor lainnya.

Untuk menjaring pengunjung, Scarlet Racing membuat aktivitas games spin spin berhadiah merchandise menarik.

Games spin spin berhadiah menarik

Baca juga: Motor Listrik Polytron Lebih Irit dan Ramah Lingkungan Dibandingkan Konvensional

 

Produk Baru

Selain games, Scarlet Racing juga mengadakan promo potongan harga gak hanya untuk produk tertentu, tapi untuk semua produk yang dibawanya pada IIMS 2024 booth C57.

Ada tromol Vespa juga karburator berbagai ukuran

“Jadi ada promo potongan harga untuk semua produk Scarlet Racing dan LTC selama IIMS 2024 ini sebanyak 15%,” ujar Astro Adrian selaku perwakilan dari Scarlet Racing.

Beberapa produk yang baru diluncurkan baik dari Scarlet Racing maupun LTC pun sudah hadir di booth ini dan langsung diganjar potongan harga 15%.

Seperti headlamp LED untuk Yamaha WR 155R, Honda CRF150L, Kawasaki KLX150, dan juga Vespa.

Yang tidak kalah ramai juga menjadi incaran adalah lampu utama, sein, maupun stop lamp LED untuk Yamaha RX-King yang membuat motor lawas ini kembali tampil lebih modern.

Headlamp LED dan stop lamp LED turut dipajang di sini

Beragam Tipe Suspensi

Untuk area suspensi Scarlet Racing memajang berbagai tipe peredam kejut ini, terutama untuk suspensi belakang baik tipe monoshock maupun dualshock.

Baca juga: Produksi Vespa Batik Segera Berakhir, Jadi Buruan Kolektor?

Banyak pilihan suspensi dengan beragam fitur

Seperti ada suspensi untuk Vespa klasik non tabung dengan harga lebih terjangkau jika dibandingkan varian tabung.

Meski begitu versi non tabung ini masih dilengkapi dengan setelan spring preload dan rebound yang bisa disesuaikan dengan karakter jalan maupun pengendaranya.

Suspensi depan untuk motor sport dan trail atau supermoto juga turut dipamerkan, tersedia dalam tipe teleskopik atau tipe upside down.

Untuk menjamin kekuatannya suspensi depan ini sudah dilengkapi dengan segitiga berbahan aluminium, tidak lupa travel suspensinya cukup panjang agar mampu meredam berbagai obstacle di jalur off road.
 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Harga tak sampai Rp 10 juta. Jarak tempuh mencapai 50 km. TKDN sudah 60 persen. Memiliki desain yang khas, Vespa kerap jadi motor yang sering dicontek bentuknya. Paling sering dilihat adalah pada motor listrik keluaran sekarang, yang kebanyakan re-brand dari Cina. Yang baru muncul lagi ada Exotic Sprinter Prime, yang muncul digelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Secara bentuk, motor listrik satu ini mirip sekali dengan Vespa Primavera, yang punya ciri khas lampu depan bulat. D
Awal produksi November 2022. Akan berakhir Oktober 2024. Jadi produk berbasis Vespa LX 125. PT Piaggio Indonesia (PID) berencana menghentikan produksi Vespa Batik bulan Oktober 2024. Motor itu sendiri dihadirkan berbarengan peresmian pabrik produksi PID di Cikarang, Jawa Barat pada November 2022. Kala itu, motor ini menjadi Vespa pertama yang diproduksi sebagai bentuk penghormatan terhadap ikon budaya dan kebanggaan Indonesia. Motor itu diciptakan dengan memadukan dua simbol ikonik dari Italia d
Polytron punya dua produk motor listrik. Biaya per km cuma Rp 159 saja! Angsuran mulai Rp200 ribuan. Motor listrik Polytron memberikan alternatif yang menarik bagi konsumen yang mencari solusi ramah lingkungan dan hemat biaya. Dibandingkan dengan motor bensin, biaya operasional motor listrik Polytron Fox-R atau Fox-S lebih murah, termasuk biaya energi dan maintenance. Rincian penghematan biaya energi per kilometer (Km) dan maintenance per bulan mengungkapkan keunggulan ekonomis yang signifikan.
Spray coating lindungi bodi motor dari baret. Trim restorer bikin bodi kasar hitam lagi. Lebih awet jika dipakai merawat motor. Cairan perawatan untuk kendaraan khususnya mobil punya variasi yang lebih banyak ketimbang untuk motor. Tapi gak perlu bingung, buat kalian yang hobi merawat motor supaya tetap klimis bisa kok pakai produk perawatan mobil. Apalagi baru saja menebus Honda Stylo 160 yang jadi produk panas diawal tahun ini. Sayang dong kalau gak dirawat. Eiiits tapi gak semua cairan perawa
Promo paket bundling master rem dan kaliper Nissin Samurai. Sunstar bawa cakram prototype. Nissin, Chemco, dan juga Sun Star jadi produsen komponen yang berfokus di area kaki-kaki. Baik untuk OEM (Original Equipment Manufacturer) maupun untuk aftermarket atau variasi yang cocok bagi penggemar modifikasi. Mereka juga kembali hadir di IIMS (Indonesia International Motor Show) 2024 dengan kembali membawa ragam produk unggulan serta promo menarik. Dimulai dari Nissin yang punya promo bundling untuk

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor