Kerennya Cover Kit Ducati Scrambler X Van Orton, Cocok Jadi Buruan Kolektor!

Ducati Scrambler Icon dengan cover kit edisi terbatas
  • Hanya diproduksi sebanyak 50 unit.
  • Tiap pembelian mendapatkan sertifikat keaslian.

Ducati Monster Icon cukup menyita perhatian dan juga atensi dari para pecintanya saat peluncuran di eropa dengan tema tur Next-Gen.

Ini membuat cover kit untuk Ducati Scrambler Icon yang dikustomisasi oleh Van Orton Design menjadi edisi terbatas, tersedia hanya dalam 50 unit yang bisa didapatkan di dealer resmi Ducati.


Koleksi eksklusif pertama cover yang dapat ditukar ini menegaskan pentingnya konsep kustomisasi, dalam dunia Scrambler Ducati yang selalu ingin mewakili ruang untuk merasakan kesenangan berkendara dan mengekspresikan diri penggunanya.

Konsep ini secara khusus menginspirasi bakat Van Orton Design, sebuah duo paling penting di Italia di antara eksponen seni digital Eropa lainnya.

Dalam pembuatan cover kit yang unik dan berwarna-warni, mereka memadukan identitas artistik mereka menyatu dengan kreativitas Scrambler Ducati.

Baca juga: Ducati Monster Senna, Edisi Penghormatan Legenda yang Spesial

 

Grafis unik terpasang apik pada tangki Scrambler Icon

Kolaborasi antara Scrambler Ducati dan Van Orton berkembang lebih jauh dengan peluncuran koleksi busana kapsul baru, yang memiliki desain kontemporer dan personaliti yang kuat.

Hasilnya menjadi sebuah koleksi pakaian uniseks yang terinspirasi dari streetwear, di mana eksplorasi dari bahan dan gaya yang kekinian berkontribusi pada penciptaan pakaian yang unik ini.

Kit ini akan dikirimkan dalam kotak dengan grafis khusus, disertai dengan sertifikat keaslian dan serangkaian kejutan bergaya “Land of Joy”. 

Termasuk beberapa koleksi stiker yang dapat digunakan dalam berbagai kesempatan atau sekedar untuk membuat motor menjadi lebih unik. 

Baca juga: Bukan Suzuki Tapi Sukuli, Mocin yang Jiplak Superbike BMW dan Ducati

Paket berisikan beragam komponen, stiker, hingga sertifikat

Koleksi busana kapsul ini akan segera tersedia di dealer Ducati dan dapat juga dibeli secara online di Ducati Shop, pada bagian “Scrambler”.

Update Fitur Ducati Scrambler

Model-model Scrambler dalam jajaran Ducati adalah pilihan sempurna bagi mereka yang ingin mengekspresikan kepribadian melalui sepeda motor.

Tentunya dengan desain yang unik dan mudah dikenali, dinamis dan menyenangkan, mudah diakses, dan aman untuk penggunaan sehari-hari. 

Sepeda motor ini dirancang untuk mereka yang mencari kebebasan dan ingin berbagi kiat dan gaya hidup dengan orang lain. 

Isi mesin Desmodue dari generasi Scrambler Ducati terbaru kini telah dimodernisasi dan dilengkapi dengan kopling dengan delapan bilah baru yang membuat operasinya menjadi lebih halus. 

Baca juga: Ducati Hypermotard 698 Mono dan DesertX Rally Resmi Meluncur di Indonesia!

Kini Scrambler Icon dilengkapi riding modes dan lebih ringan 4 kg

Dimensi koplingnya juga lebih kompak, sehingga memungkinkan pengurangan bulk lateral dari penutupnya dan menawarkan lebih banyak ruang bagi kaki pengendara. 

Scrambler Ducati terbaru juga telah diperbarui dalam sisi teknisnya dan mengalami pengurangan berat hingga total 4 kg, sehingga sepeda motor ini menjadi lebih lincah dan mudah dikendarai.

Scrambler Ducati baru lebih menyenangkan dan aman berkat sistem gas yang sudah tidak konvensional, melainkan menggunakan fitur Ride by Wire.

Ini membuat respons mesin menjadi cepat dan progresif pada setiap kecepatan dan ujung bukaan gas.

Serta dapat mengadopsi Ducati Traction Control, sehingga karakter tenaga dapat diubah melalui dua Riding Modes. 

Baca juga: Merahkan Candi Prambanan, Ducati Indonesia Pecahkan Rekor MURI

Koleksi apparel Ducati Scrambler Icon X Var Orton

Peralatan standar dilengkapi dengan ABS cornering yang penting untuk membuat berkendara menjadi lebih aman dikala pengereman keras terutama di permukaan minim traksi.

Keren!

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Fariz

Senior Writer

Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jad...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Disambut ceria oleh 180 siswa. Jadi wujud komitmen AHM dalam kampanye safety riding di Tanah Air. Kampanye keselamatan berkendara terus dicanangkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM), tujuannya tentu saja untuk menekan angka kecelakaan di Tanah Air. Salah satu caranya dengan meresmikan Safety Riding Lab (SRL) Astra Honda ke-7 yang disambut keceriaan sekitar 180 siswa SMK Negeri 4 Tasikmalaya, Jawa Barat (20/5/2024). SRL ini didirikan oleh Yayasan Astra Honda Motor (Yayasan AHM) bertepatan pada Hari
Lewat persimpangan jalan harus hati-hati. Ada tata cara saat melewati persimpangan jalan. Ketika melewati persimpangan jalan, sering kali kita melihat pengendara sepeda motor yang merasa paling buru-buru dan harus diprioritaskan. Parahnya, meski lampu lalu lintas atau lampu merah aktif secara normal, mereka seakan tak peduli kondisi sekitar, kemudian menyelak dan ngebut. Sehingga nggak heran kalau hal tersebut menyebabkan terjadinya kecelakaan lalu lintas. Parahnya, mereka kerap merasa yang menj
Hanya diproduksi sebanyak 341 unit. Pakai warna spesial seperti bendera Brasil. Ducati jadi salah satu merek sepeda motor premium asal Italia yang kerap membuat varian spesial, seperti baru-baru ini dengan hadirnya Monster Senna. Motor ini hadir sebagai edisi terbatas yang didedikasikan sebagai penghormatan kepada Ayrton Senna. Jumlah unit yang diproduksi untuk Sang legenda ini hanya sebanyak 341 unit saja. Angka 3 merupakan simbol dari jumlah gelar juara dunia yang dimenangkan oleh Senna di For
Polytron Fox R dipakai touring jarak jauh. Bayar pajak tanpa KTP pemilik. Motor pakai pelat nomor cantik. Informasi menarik dalam sepekan terakhir kami coba rangkum Kembali, berdasarkan minat pembaca. Diantaranya ada perjalanna Polytron Fox R yang mencatatkan rekor MURI, sebagai motor listrik dengan perjalanan terjauh. Kemudian ada informasi soal membayar pajak tapi tanpa KTP pemilik. Kira-kira bisa atau malah semakin sulit ya? Dan siapa tahu ada yang penasaran mau pakai pelat nomor cantik untuk
Dikenalkan hari Senin (27/5/2024) kemarin. Khusus pengguna motor 250-500 cc. Motor yang dipakai Hunter Scrambler SK500. Setelah sempat tertunda, akhirnya SIM C1 resmi diluncurkan pada hari Senin (27/5/2024) kemarin di Jakarta. Sejatinya wacana penggolongan Surat Izin Mengemudi (SIM) C1 ini sudah ada sejak 2020 lalu. SIM golongan baru ini sendiri dihadirkan untuk pengendara motor bermesin 250-500 cc, yang kemudian bisa naik ke SIM C2. SIM C2 sendiri rencananya baru akan dikenalkan tahun depan, se

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda Stylo 160

Rp 27,55 - 30,43 Juta

Lihat Motor
ION Mobility

ION Mobility M1-S

Rp 49,00 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda EM1 e

Rp 400,00 Juta

Lihat Motor
Vespa

Vespa Elettrica

Rp 198,00 Juta

Lihat Motor
BSA

BSA Gold Star 650

Rp 380,00 Juta

Lihat Motor
Alva

Alva Cervo

Rp 37,75 Juta

Lihat Motor
Piaggio

Piaggio MP3 300

Rp 330,00 Juta

Lihat Motor
Mendatang
Kawasaki

Kawasaki Ninja ZX-4R

Rp 239,90 Juta

Lihat Motor
Ducati Scrambler Icon
Lihat