Artikel Populer : Ada Mocin Baru Masuk Indonesia dan Pertamax BBM Kotor

Pertamax termasuk BBM kotor karena tinggi sulfur.
  • Kandungan sulfur Pertamax tinggi.
  • QJ Motor kenalkan 4 model langsung.
  • Suzuki masih produksi motor di Indonesia.

Informasi adanya motor asal Cina (mocin) yang akan resmi hadir di Indonesia jadi salah satu berita populer dikanal motor.

Yup, pasalnya yang hadir bukanlah merek abal-abal, melainkan salah satu raksasa motor asal Cina, yakni QJ Motor.

Lainnya ada informasi kandungan sulfur tinggi, yang membuat Pertamax masuk dalam kategori BBM kotor.

Kemudian kehadiran motor listrik baru Polytron menyasar segmen premium, serta kabar Suzuki yang diisukan berhenti produksi motor di Indonesia.

Wah, apa iya? Selengkapnya bisa lihat di bawah ini.

1. Motor Listrik Baru Polytron

Setelah hadir pertama kali di IMOS 2022, akhirnya motor listrik premium Polytron resmi dijual, meskipun berganti nama dari T-Rex menjadi Polytron Fox 500.

Polytron Fox 500 dijual di angka Rp 43 juta on the road Jabodetabek, kabar bahagianya terdapat penawaran spesial dalam jangka waktu terbatas dalam memperingati hari jadi Polytron ke-49 tahun.

Fox 500 merupakan motor listrik premium, varian tertinggi dari line up Fox Electric yang dirancang untuk memberikan pengalaman berkendara yang nyaman dan bertenaga membuatnya sangat ideal untuk perjalanan jarak jauh.

Kemudian ada beberapa fitur premium yang dapat dirasakan pada Polytron Fox 500 ini. Apa saja kira-kira?

Polytron Fox 500.

2. QJ Motor Masuk Indonesia

Pabrikan motor asal Cina yakni QJ Motor tak lama lagi akan meramaikan industri roda dua di Indonesia.

Perusahaan yang juga dimiliki Geely Group itu akan mengenalkan dirinya secara resmi pada kuartal terakhir tahun ini.

Sutanto, Brand Marketing QJ Motor kepada Autofun.co.id menyebut bulan November mereka akan resmi dikenalkan.

"Pertengahan sampai akhir November nanti, meleset-meleset jadi awal Desember," katanya lewat sambungan telepon.

3. Suzuki Masih Rakit Motor di Indonesia

Suzuki GSX-R150 jadi andalan ekspor.

Pasar roda dua Indonesia pernah dijejali sederet sepeda motor Suzuki yang digemari anak muda hingga orang tua. 

Terlebih di era 1990 hingga 2000'an, sederet motor berlogo huruf S cukup banyak di jalanan mulai dari Crystal, Tornado, Smash, Shogun, hingga Satria 120R.

Namun belakangan beredar kabar jika produksi motor Suzuki mulai mandeg, karena pasar yang semakin lesu.

Tidak diketahui apa yang dimaksud mandeg, kami pun coba mengkonfirmasi lewat Public Relation PT Suzuki Indomobil Sales (SIS), Zulfikar Rafi Al Ghani.

Ia menyebutkan bahwa hingga saat ini sepeda motor Suzuki yang dirakit oleh PT Suzuki Indomobil Motor (SIM), masih berlangsung seperti biasa.

4. Pertamax Termasuk BBM Kotor

Meski menyandang Research Octane Number (RON) 92, Bahan Bakar Minyak atau BBM Pertamina jenis Pertamax rupanya termasuk bahan bakar kotor.

Hal ini karena Pertamax memiliki kandungan Sulfur yang masih cukup tinggi, bahkan tak jauh beda dengan Pertalite yang angkanya 500 part per million (ppm).

Selama ini dikira BBM bersih.

Mengacu standar sulfur Internasional yang terendah 50 part per million (ppm), maka Pertamax masih 400 ppm, sangat tinggi dari standar internasional.

Tidak banyak yang mengira jika Pertamax adalah BBM kotor dengan sulfur tinggi, lantaran dipromosikan sebagai BBM yang bersih.

Ini artinya pengguna motor yang wajib pakai oktan 92 macam Yamaha XMax atau Honda Vario 160 harus waspada, karena bisa berdampak negatif untuk jangka panjang.

5. Mocin Jiplak Desain Aerox Tapi Mesin eSP+ Honda

Yamaha Aerox 155 boleh dikatakan menjadi motor matic yang desainnya disukai banyak kalangan.

Tak ayal jika pabrikan motor asal Cina yang dikenal kerap meniru desain dari motor yang tenar, menjadikannya sebagai patokan.

Maka hasilnya adalah Zhineng Griffin 180, yang jelas-jelas mencaplok desain Yamaha Aerox 155.

Seperti diunggah oleh akun Reed Motovlog, Ia menampilkan motor tersebut pada sebuah pameran.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Selisih 24 poin. Bagnaia gagal finish. Miller resmi gabung Pramac Yamaha. Balap MotoGP kembali berlangsung akhir pekan kemarin (21-22/9/2024) di Sirkuit San Marino, pada seri Emilia-Romagna. Jorge Martin kembali melebarkan jarak di pimpinan klasemen MotoGP 2024, dengan unggul 24 poin dari pesaing terdekatnya, Francesco Bagnaia. Pada balap hari Minggu, Martin berhasil finish kedua meski memimpin sepanjang balapan berlangsung. Adalah Enea Bastianini yang menjadi penjegalnya pada putaran terakhir,
Ada tiga pelumas Federal Oil terbaru. Diklaim bisa untuk motor matik dan manual dari Jepang. Oli atau pelumas jadi bagian vital yang ada pada sepeda motor, maka dari itu Federal Oil kembali menghadirkan tiga produk terbarunya. Produk oli tersebut yaitu Federal Matic 10W-30 0.65L, Federal Racing Matic 10W-30 0.8L, dan Federal Ultratec XX 10W-30 0,8L. Menurut Market Development General Manager PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (EMLI), Rommy Averdy, 3 varian pelumas synthetic terbaru ini cocok dig
Digelar serentak di 3 kota yaitu Bandung, Medan dan Banyuwangi Sebanyak 1.000 bikers pengguna Maxi Yamaha hadir Yamaha NMax Turbo jadi bintang acara Yamaha Indonesia secara serentak melangsungkan giat Maxi Yamaha Day 2024 di 3 kota yaitu Bandung (Jawa Barat), Medan (Sumatra Utara) dan Banyuwangi (Jawa Tengah). Giat untuk para pengguna Maxi Yamaha seperti Yamaha NMax, Yamaha Lexi, Yamaha XMax hingga Yamaha Aerox pada 21-22 September 2024 dibuat berbeda. Serentak di 3 Kota dan Dihadiri 1.000 biker
Ada 3 opsi grafis dan warna baru. Spesifikasi teknis tak berubah. Harga kini RP 28 jutaan. Tanpa ada seremonial atau rilis resmi, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengenalkan Satria F150 yang mendapat penyegaran. Namun penyegarannya belum termasuk update desain atau spesifikasi teknis, melainkan grafis dan warna bodi saja. Warna yang disebut untuk model year 2024 itu, dikenalkan lewat akun Youtube mereka kemarin sore (20/9/2024). Pada video berdurasi 1 menit itu, diawali dengan menampilkan detail
Sepeda motor Suzuki sudah lama digemari semua kalangan. Beberapa motor Suzuki seperti Shogun hingga Satria sempat jadi idola. Pasar roda dua Indonesia pernah dijejali sederet sepeda motor Suzuki yang digemari anak muda hingga orang tua. Terlebih di era 1990 hingga 2000'an, sederet motor berlogo huruf S cukup banyak di jalanan mulai dari Crystal, Tornado, Smash, Shogun, hingga Satria 120R. Bahkan Suzuki juga sempat menghadirkan Thunder 125 yang cukup diminati, khususnya menyasar konsumen di segme

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor