Toyota Fortuner Hybrid Ternyata Sudah Dijual, Harganya Mulai dari Rp700 Jutaan

Toyota Fortuner hybrid MHEV, begitulah sebutan mobil Sport Utility Vehicle (SUV) tangguh yang kini sudah memiliki teknologi hybrid ringan atau Mild Hybrid Electric Vehicle (MHEV). 

Teknologi ini sejatinya sudah digunakan oleh Toyota yang berbagi platform dengan Hilux MHEV, dan sudah ada sejak tahun lalu.

Hanya saja, melansir dari Rushlane, Toyota Fortuner MHEV ini untuk secara resmi dijual di Afrika Selatan, baru setelahnya menyusul di beberapa negara lain.

Baca juga: Toyota Kena Skandal Mesin Diesel yang Dipakai Innova dan Fortuner, Indonesia Kena Juga?

Tampang depan Toyota Fortuner MHEV

Secara tampilan Toyota Fortuner MHEV ini tidak jauh berbeda dengan versi diesel dari Fortuner Legender yang dipasarkan di India . 

Akan tetapi sedikit perbedaan memang terlihat, seperti penggunaan lampu LED dengan DRL baru dan velg alloy baru berukuran 18 inci. 

Yang paling berbeda justru terlihat dan menjadi ciri khas tersendiri untuk Fortuner MHEV, yaitu keberadaan emblem 48V yang menempel pada pintu bagasi. 

Baca juga: Test Drive Toyota Fortuner Bioetanol: Cumi-cumi Peminum Air Tebu

Tampang samping Toyota Fortuner MHEV

Disebutkan, penggunaan aksen 48V ternyata memiliki arti, dimana mobil ini sudah memiliki generator motor listrik dengan baterai bertegangan 48 Volt. 

Nah, baterai ini dikawinkan dengan mesin diesel 1GD-FTV, berkapasitas 2.8 liter, yang menghembuskan tenaga 201 PS dan torsi 500 Nm, 

Jika menggunakan generator motor listrik, maka ada tambahan daya 16 PS dan torsi 42 Nm. 

Tidak hanya soal tenaga, teknologi MHEV ini diklaim jadi berpengaruh terhadap efisiensi bahan bakar, yaitu 5 persen lebih irit dibandingkan versi non-Mild Hybrid.

Baca juga: Toyota Fortuner Bekas 2005 Pilihan Menarik Kaum Mendang-Mending, Harganya Setara Sigra Baru

Interior Toyota Foruner MHEV

Adapun efisiensi bahan bakar ini semakin irit berkat fitur Idling Stop, yang diklaim telah disempurnakan, sehingga respon throttle jadi lebih cepat dari keadaan diam dan restart mesin lebih halus.

Bahkan mobil ini akan tetapi efisien meski memiliki bobot cukup berat, dan akselerasinya juga diklaim jadi lebih efektif ketika harus bermanuver sambil menyalip.

Yang cukup menarik dari Toyota Fortuner MHEV yaitu baterai berdaya 48 Volt ini sudah kedap air, meskipun mobil melewati genangan air setinggi 700 mm. 

Toyota Fortuner Hybrid Mendapatkan Fitur TSS 

Toyota Fortuner MHEV punya beberapa fitur menarik

Selain keberadaan teknologi MHEV, sosok Toyota Fortuner versi hybrid yang tak kalah menarik dari model sebelumnya yaitu adanya peningkatan fitur. 

Ya, mobil ini memang sudah dilengkapi Multi-Terrain Select yang memudahkan pengemudi mengatur kontrol stabilitas berkendara di berbagai kondisi medan. 

Selain itu, fitur lainnya juga turut disematkan seperti jok kulit, dual zone AC, cruise control, HU touchscreen with Android Auto & Apple Carplay, 6 buah speaker. 

Desain jok depan Toyota Fortuner 

Selain itu, untuk sistem keamanan sudah ada 7 airbags, kamera mundur, Vehicle Stability Control (VSC) dan Hill Start Assist (HSA). 

Sedangkan tipe VX, ada sejumlah fitur yang ditambahkan sehingga lebih sempurna, seperti pemanas jok, 11 speaker JBL, kamera 360 derajat, dan Toyota Safety Sense (TSS).

Untuk fitur TSS yang disematkan ini terdiri dari Adaptive Cruise Control, Automatic Emergency Braking, Blind Spot Monitor, Lane Keep Assist, Lane Departure Warning, High Beam Assist, dan Forward Collision Warning.

Harga Toyota Fortuner Hybrid 2024

Toyota Fortuner MHEV

Tipe dan harga Fortuner 48V Afrika Selatan menurut situs resmi:

  • 2.8 RB AT 48V MHEV: R834.800 atau Rp701,6 jutaan
  • 2.8 RB AT 48V BT MHEV: R843.000 atau Rp708,5 jutaan
  • 2.8 RB VX AT 48V MHEV: R879.300 atau Rp739,1 jutaan
  • 2.8 RB VX AT 48V BT MHEV: R889.800 atau Rp747,9 jutaan
  • 2.8 4X4 AT MHEV: R918.600 atau Rp772,2 jutaan
  • 2.8 4x4 AT 48V MHEV: R929.100 atau Rp780,9 jutaan
  • 2.8 4x4 VX AT 48V MHEV: R961.800 atau Rp808,4 jutaan
  • 2.8 4x4 VX AT 48V BT MHEV: R972.300 atau Rp817,3 jutaan

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Toyota Fortuner

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

New 2021 Toyota Fortuner facelift: more power and a new Legender variant

All New 2021 Toyota Fortuner Australia version!

ALL NEW FORTUNER 2021 Toyota - ADS

TOYOTA FORTUNER 2021 LEGENDER 2.4

Toyota Fortuner hybrid MHEV, begitulah sebutan mobil Sport Utility Vehicle (SUV) tangguh yang kini sudah memiliki teknologi hybrid ringan atau Mild Hybrid Electric Vehicle (MHEV). Teknologi ini sejatinya sudah digunakan oleh Toyota yang berbagi platform dengan Hilux MHEV, dan sudah ada sejak tahun lalu. Hanya saja, melansir dari Rushlane, Toyota Fortuner MHEV ini untuk secara resmi dijual di Afrika Selatan, baru setelahnya menyusul di beberapa negara lain. Baca juga: Toyota Kena Skandal Mesin Di
Memilih mobil listrik terbaik untuk harian sebagai kendaraan menemani aktivitas kalian memang memiliki banyak kelebihan dibanding ketika pakai mobil bermesin bensin atau solar. Apalagi saat ini era mobil listrik semakin menunjukkan popularitasnya di kalangan masyarakat Indonesia. Berbagai merk, model, dengan segudang fitur teknologi pintar yang canggih semakin berkembang dan beredar di pasar, memungkinkan calon konsumen dapat memilih sesuai kebutuhan mereka. Mobil listrik pun semakin populer seb
Jeep Wrangler Rubicon Mario Dandy Satriyo saat melakukan penganiayaan berat terhadap David Ozora pada tahun 2023 lalu kini dilelang oleh Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. Informasi pengumuman lelang mobil Sport Utility Vehicle (SUV) milik terpidana Mario Dandy diumumkan melalui akun @kejar_Jakarta_selatan pada Jumat, (20/4/2024) berjudul Pengumuman Lelang Barang Rampasan Kejaksaan Negeri Jakarta Selatan. Dari pengumuman ini jelas tertulis nama terpidana, objek barang rampasan, harga limit dan ju
GAC AION baru saja mengumumkan sudah memilih Indonesia sebagai negara kedua untuk basis perakitan mobil listrik demi memasok pasar di negara-negara Asia Tenggara (ASEAN). Kerjasama antara GAC AION New Energi Automobile dan PT Indomobil Sukses Internasional Tbk. menegaskan kalau selain Thailand, Indonesia juga akan memiliki pabrik perakitan produsen asal China itu. Di pasar Asia Tenggara, GAC AION telah mencapai kemajuan yang signifikan di Thailand, Malaysia, Singapura, Kamboja, Vietnam dan Filip
Tak sedikit para pengusaha mencari informasi berapa biaya servis Mitsubishi L300 Euro 4 di bengkel resmi. Sebagai kendaraan niaga yang menempati segmen Light Commercial Vehicle (LCV), L300 Euro 4 meluncur secara resmi di Tanah Air pada Juni 2022. Seperti model sebelumnya, pick up legendaris ini hadir dengan menawarkan segala keunggulan di sektor bisnis angkutan barang. Generasi terbarunya ini, per April 2024 L300 Euro 4 diniagakan Rp229.250.000 untuk model cab chasiss dan Rp232.000.000 tipe pick

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Toyota

Toyota Calya

Rp 161,50 - 181,10 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
MG

MG VS HEV

Rp 389,00 Juta

Lihat Mobil
Mitsubishi

Mitsubishi L100 EV

Rp 320,00 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Tiggo 5X 2024

Rp 269,00 - 299,00 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VinFast e34

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG Maxus 9

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Mendatang
MG

MG ES

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Jimny 5-door 2024

Rp 462,00 - 475,60 Juta

Lihat Mobil
Mendatang
Vinfast

VF5

Belum Tersedia

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda E5

Rp 488,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Toyota Fortuner
Lihat