Merek motor asal Inggris, Triumph, dikabarkan akan mulai menggarap pasar motor bermesin kecil. Menariknya lagi, harga motornya itu akan dijual murah sekitar Rp 30 jutaan.
Triumph menggandeng Bajaj Auto untuk bisa menggarap proyek ini. Jelas dengan rencana ini, mereka nantinya tak hanya bermain di pasar motor premium saja, tapi juga pasar motor murah.
Meski menggandeng Bajaj Auto, untuk desain motor dan teknisnya tetap dikerjakan oleh Triumph. Bajaj Auto kebagian jatah untuk proses perakitannya di pabrik mereka di wilayah Chakan, India.
Baca juga : Bangun Pabrik Baru, Bajaj Siap Rakit KTM, Triumph dan Husqvarna Sekaligus
Lantas model apa yang akan dikeluarkan hasil kolaborasi dengan Bajaj Auto? Jenisnya adalah motor sport naked bertampang klasik, yang memang sudah menjadi identitas setiap produk Triumph.
Kabarnya motor Triumph bermesin kecil itu akan menggunakan nama Triumph Bonneville 200 dan Triumph Street 200. Keduanya merupakan model yang populer dari pabrikan asal Inggris itu.
Dituliskan Greatbiker, diprediksi pabrikan Inggris itu akan menggunakan mesin satu silinder berpendingin udara untuk calon motor kecilnya itu. Mesinnya itu merupakan pengembangan dari Bajaj Pulsar.
Baca juga : Barisan Model Klasik Triumph Disegarkan, Siapa saja yang Berubah?
Rencananya kedua motor kecil dari Triumph tersebut akan mulai diproduksi tahun 2022 mendatang. Dan selain India, produk tersebut akan disebar untuk sejumlah negara Asia lainnya.
Sayangnya peluang kedua calon motor kecil Triumph itu masuk Indonesia masih kecil. Sampai saat ini belum ada rencana Triumph Indonesia mendatangkannya untuk pasar nasional.
Baca juga : Kenalkan Ini Triumph Rocket 3 GT, Motor Yang Punya Mesin Lebih Besar Dari Honda CR-V!
Salah satu alasan kenapa akhirnya Triumph berkongsi dengan Bajaj Auto untuk membuat motor bermesin kecil, lantaran penjualan motor bermesin besar yang sedang dalam tren menurun di Eropa dan Amerika.
Sehingga sejumlah merek ternama pun mulai melirik pasar Asia dengan menggandeng pabrikan lain, untuk menekan biaya produksi. Selain Triumph, KTM bahkan BMW Motorrad sudah melakukannya lebih dulu.
Baca juga : Motor Baru Triumph Tersingkap, Inilah Speed Triple Terbuas
Tren penjualan motor di Asia sendiri masih terbilang baik, namun karena mayoritas motor yang beredar bermesin kecil, pabrikan-pabrikan tersebut harus menyesuaikan dengan kebutuhan pasar yang ada.
Selain itu, pabrikan motor tersebut juga harus menyiapkan motor dengan harga yang lebih terjangkau. Dan hal tersebut telah sukses dilakukan oleh KTM dan juga BMW Motorrad.