Tips Mudah Supaya Tak Emosi Saat Ketemu Bikers Pengawal Ambulans

Aksi komunitas motor yang membantu pengawalan ambulans kerap menuai pro dan kontra. Di satu sisi dibutuhkan agar ambulans bisa lebih cepat sampai, karena dapat bantuan pembukaan jalan.

Tapi pada saat yang sama aksi mereka kadang dicap arogan, karena bukan anggota kepolisian yang memiliki wewenang, mengawal kendaraan darurat seperti ambulans, serta hak untuk merekayasa lalu lintas dengan pembukaan jalan. 

Menanggapi itu, Senior Instructor Jakarta Defensive Driving Consultant (JDDC) Jusri Pulubuhu menyarankan sebagai pengendara yang bijak, semua pengguna jalan harus tetap mematuhi aturan yang berlaku. Utamanya ketika ada kendaraan yang memiliki hak utama di jalan hendak melintas, segera berikan jalan. 

Komunitas motor melakukan pengawalan ambulans.

"Siapa pun pengguna jalan harus bisa memiliki empati dan kesadaran berlalu lintas, itu perlu. Ada kendaraan darurat seperti ambulans yang ditandai dengan isyarat lampu dan sirine ya segera tepikan kendaraan sejenak," ujarnya. 

Tambah Jusri, menepikan kendaraan sebagai bentuk menghormati rombongan ambulans yang melintas. Kemudian tanamkan pemahaman bahwa yang dilakukan para pemotor yang jadi pengawal, merupakan aksi kemanusiaan, sehingga tak mudah terpancing emosi.

Aksi pemotor mengawal ambulans kerap menuai pro dan kontra.

Justru apabila mengabaikan kendaraan yang memiliki hak diprioritaskan, hingga menghalang-halangi jalannya, malah bisa dikenakan sanski hukum berupa Rp 250 ribu atau kurungan penjara satu bulan. 

Lagi pula waktu melintasnya juga sesaat dan tidak memakan waktu yang lama sampai mengganggu kenyamanan. Itu pun jika kondisinya semua pengguna jalan tertib. Begitu tahu dan sadar di belakang atau di depannya ada kendaraan darurat hendak melintas langsung memberikan jalan. 

Aksi pemotor yang membuka jalan untuk ambulans.

"Mereka yang membuka jalan itu perlu diacungi jempol, namun sebenarnya tidak perlu dilakukan karena membahayakan diri sendiri, apalagi tidak dilindungi Undang-Undang serta tak memiliki legalitas," sambung Jusri. 

Selain soal legitimasi, Jusri berpandangan bahwa aksi mengawal kendaraan tadi cukup berbahaya dan cenderung mempertaruhkan keselamatan sendiri. Makanya setiap yang melakukannya, dalam hal ini anggota kepolisian harus terlatih, kemudian mengenakan perlengkapan berkendara yang lengkap. 

Baca Juga: Ini Sanksi Jika Halangi Ambulance dan Pemadam Kebakaran di Jalan. Jangan Sepelekan!

"Polisi saja kadang tidak dianggap apalagi mereka (pemotor yang mengawal). Kalau tidak terlatih maka keselamatan sendiri taruhannya, bisa saja manuver membuka jalan mengakibatkan kecelakaan atau tindak kekerasan dari pengguna jalan yang tidak terima," katanya. 

Pengawalan dan Pengamanan di Jalan Sudah Diatur Undang-Undang

Urusan pengawalan dan pengamanan di jalan sebenarnya telah diatur dalam Pasal 200 Undang-Undang Nomor 22 Tahun 2009 tentang Lalu Lintas dan Angkutan Jalan. Kepolisian RI bertanggung jawab atas terselenggaranya kegiatan dalam mewujudkan dan memelihara keamanan lalu lintas dan angkutan jalan. 

Ambulans sudah semestinya diprioritaskan di jalan.

Untuk mewujudkannya dilaksanakan kegiatan pengaturan, penjagaan, pengawalan atau patroli. Lebih lanjut pada Pasal 104 petugas kepolisian berhak untuk:

  • Memberhentikan arus lalu lintas
  • Memerintahkan pengguna jalan untuk jalan terus
  • Mempercepat arus lalu lintas
  • Memperlambat arus lalu lintas
  • Mengalihkan arah arus lalu lintas. 

Sedangkan untuk ambulans, mengacu Pasal 134 sudah termasuk dalam pengguna jalan yang memperoleh hak utama yang harus didahulukan. Kendaraan yang mendapat hak utama harus dikawal petugas kepolisian, dan atau menggunakan isyarat lampu merah atau biru, serta bunyi sirene sebagai penanda. Jadi tanpa pengawalan dari masyarakat pun sudah semestinya ambulans harus diprioritaskan. 

Baca Juga: 5 Kebiasaan Bodoh yang Sering Terjadi Saat Berkendara, Pernah Melakukannya?

Ikuti media sosial kita:

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor