Setelah sempat tertunda 2 kali akibat pandemi Covid-19 yang mengganas pada pertengahan tahun, akhirnya pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021 akan dihelat kembali pada 11-21 November 2021 mendatang.
Lokasi pameran bertaraf international itu akan tetap berada di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang Selatan. Dan hari ini (21/10/2021), peserta dari brand otomotif telah melakukan presentasi aktivitas yang akan dilakukan selama pameran.
Baca juga : Kenalan Sama Jialing SVR 180, Motor Cina Bertampang Kawasaki Z1000 Bermesin 150 Cc
Ya meski GIIAS sejatinya pameran yang dilakukan oleh asosiasi produsen kendaraan roda empat, sejumlah pabrikan roda dua kerap mengambil tempat dan mengikuti pameran tahunan tersebut.
Baca juga : Kawasaki Genjot Penjualan Ninja 250SL dan W175TR, Tebar Diskon Menggiurkan di IIMS 2021
Tapi sejauh ini baru ada Honda dan Benelli yang memastikan diri ikut sebagai peserta pameran. Apakah GIIAS kali ini akan sepi dari kehadiran brand roda dua?
Menurut Romi, Presiden Direktur Seven Event sebagai penyelenggara pameran, sampai hari ini memang baru 2 merek itu yang memastikan hadir. "Sampai saat ini sepeda motor baru ada 2," katanya saat ditemui Autofun.co.id di Jakarta hari ini.
Romi juga menambahkan, jika sejumlah brand motor di Indonesia ada yang dilarang ikut oleh prinsipal. Romi mengatakan alasannya berbagai macam dan menyebut kemungkinan baru akan ikut pameran tahun depan.
"Ada yang tidak diperkenankan prinsipal, ada yang kondisinya belum baik, ada yang masih belum berani berpartisipasi dengan kondisi seperti saat ini, banyak," beber pria ramah ini.
Baca juga : Promo Benelli Leoncino 250 di IIMS Hybrid 2021, Potongan DP-nya sampai Rp8 Juta!
Selain Honda dan Benelli, biasanya pameran GIIAS juga diikuti oleh KTM, Suzuki motor, Kawasaki bahkan sejumlah merek motor listrik. Namun karena masih ada waktu beberapa minggu lagi, kemungkinan peserta dari brand motor bisa bertambah.
Romi sendiri menyebutkan biasanya saat pameran berlangsung ada merek motor yang melakukan peluncuran produk juga. "Motor baru ada atau tidak, kami belum dapat kabar dari Honda dan Benelli, biasanya ada," pungkasnya.
Tahun 2020 lalu GIIAS tak dihelat sama sekali karena pandemi Covid-19 sedang tinggi-tingginya, dan pemerintah pengetatkan aturan serta menghindari acara yang menimbulkan kerumunan. Tahun ini pun GIIAS tertunda 2 kali.
Awalnya GIIAS 2021 akan diadakan 12-22 Agustus 2021, kemudian bergeser menjadi 9-19 September 2021, sebelum akhirnya mantap pada 11-21 November ini, seiring kasus Covid-19 yang mereda dan turunnya level PPKM dari pemerintah.
Baca juga : Lawan Baru Yamaha Aerox 155 Connected 2022 Dari Honda Muncul, Harga Rp 34 Jutaan