Cicilan Suzuki Burgman Street 125 EX, Mulai Rp 999 Ribu!

Suzuki Burgman Street 125 EX bisa dicicil
  • Uang mukanya cuma Rp 2,5 juta.
  • Bisa dicicil hingga 35 bulan.

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja merilis skuter matic Burgman Street 125 EX di ajang IMOS+ 2023 pekan ini.

Meski berstatus impor utuh alias CBU, tapi harga jualnya masih di bawah Rp 30 juta.

Tepatnya Rp 24,7 juta on the road Jakarta. Saat ini pun sudah membuka inden untuk Suzuki Burgman Street 125 EX, meski delivery baru dilakukan pada Januari 2024 nanti.

Baca Juga: Dijual Rp 24,7 Juta, Suzuki Burgman Street 125 EX Meluncur di IMOS+ 2023

Cicilannya Mulai Rp 999 Ribu

Menariknya, selain menawarkan pembelian secara cash atau tunai, sejumlah perusahaan leasing juga sudah membuat skema kreditnya, diantaranya Adira Finance.

Bisa inden di IMOS+ 2023

Dari skema yang Autofun dapatkan, hanya ada satu opsi uang muka atau DP yang ditawarkan, yakni Rp 2,5 juta saja.

Sedangkan pilihan tenornya terdiri dari lima opsi, mulai 11, 17, 23, 29 hingga 35 bulan.

Untuk cicilan paling rendahnya di angka Rp 999 ribu per bulan selama 35 kali. Sedangkan yang paling besar, cicilannya Rp 2,581 juta untuk tenor 11 bulan.

Detailnya ada di list berikut:

Baca Juga: Hore, Honda Beri Garansi Rangka 5 Tahun Untuk Semua Model!

Persyaratan Kredit

Kredit ini berlaku untuk perorangan dan perusahaan. Bagi perorangan, syaratnya sebagai berikut:

  1. Fotokopi KTP dan Kartu Keluarga yang masih berlaku. 
  2. Fotokopi rekening listrik/PBB (bukti kepemilikan rumah). 
  3. Slip gaji, atau surat keterangan penghasilan dan tabungan untuk karyawan. 
  4. Bukti usaha, tabungan (rekening koran) 3 bulan terakhir bagi wiraswasta.

Cocok buat harian

Sedangkan persyaratan untuk pengajuan perusahaan berupa:

  1. Fotokopi KTP pihak yang berwenang.
  2. Fotokopi SIUP, TDP, NPWP, Akte Pendirian.
  3. Fotokopi rekening koran 3 bulan terakhir.

Cocok Jadi Andalan Harian

Dari segi fungsi, Suzuki Burgman Street 125 EX terbilang cocok untuk penggunaan harian. Bagasinya luas dan dilengkapi dengan sejumlah peranti untuk mengangkut barang. 

Dek kakinya pun rata, sehingga bisa juga dipakai buat angkut galon atau tabung gas.

Peluncuran di IMOS 2023.

Mesinnya memakai tipe Suzuki Eco Performance Alpha (SEP-α) 125 cc, berpendingin udara dengan tenaga 8,7 PS.

Motor ini menjadi produk pertama milik Suzuki yang disematkan teknologi SEP-α di Indonesia.

Fitur lainnya adalah Engine Auto Stop-Start (EASS) yang membantu mengurangi konsumsi bahan bakar.

Lalu USB charging port, LED headlight dan tail light, serta panel instrumen full-digital.

Anda berminat?
 

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Kolaborasi Peugeot x Nevertoolavish hadirkan Django Fusion. Hanya ada 17 Unit diseluruh dunia Django Fusion terinspirasi dari bendera Indonesia Peugeot Motorcycle Indonesia selaku distributor resmi sepeda motor asal Prancis, berkolaborasi dengan para seniman grafiti Indonesia, Nevertoolavish (NTL). Ya, mereka mencoba mencampur adukan sosok Peugeot Django 150,dimana pada bagian body skuter tersebut jadi kanvas. Karena mendapat coretan karya seni menarik dari Nevertoolavis, sehingga lahirlah Djang
Punya hambatan gulir rendah. Harga mulai Rp 100 ribuan. Tersedia 11 ukuran. PT Industri Karet Deli yang memproduksi ban merek Swallow jadi salah satu industri pendukung yang ikuti pameran IMOS 2023. Pameran motor skala nasional itu akan berlangsung sampai 29 Oktober besok, dan yang menarik mereka memboyong ban motor model baru. Tapi bukan sembarang ban, karena ternyata ban tersebut dibuat khusus untuk dipakai motor listrik. Yup, perusahaan bermarkas di Medan, Sumatera Utara tersebut melihaty pot
Givi menawarkan dua box motor baru Salah satunya pengembangan dari produk sebelumnya Hevik sebagai brand baru Givi di Indonesia Givi Indonesia meluncurkan box terbarunya di Indonesia Motorcycle Show Plus (IMOS+) 2023. Secara segmentasi, produk ini cocok diaplikasikan terhadap motor-motor berkapasitas 250 cc ke atas. Total ada dua box motor Givi yang dirilis. Pertama, ada Givi V58 Maxia 5 yang memiliki volume 58 liter. Disampaikan Joseph Perucca selaku Givi Oversea Operational Director, ini merup
Respiro hadir di IMOS 2023. Respiro pamerkan 4 prototype apparel. Diskon Apparel Respiro 10 persen dan ada tambahan sampai 50 persen. Bertepatan dengan gelaran Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2023, sejumlah brand pendukung industri otomotif turut memeriahkan pameran, tak terkecuali Respiro. Ya, perusahaan apparel asal Bandung ini membawa sejumlah produk mulai dari Jaket, celana, kemeja, jas hujan, t-shirt, hingga Glove atau sarung tangan. Tak hanya itu, menurut Marketing Manager PT Respiro I
Awali dengan ganti roller. Upgrade CVT ubah karakter motor. Baiknya lakukan bertahap. Motor matic sudah menjadi jenis motor yang banyak dipakai masyarakat, untuk aktivitas sehari-hari. Enaknya motor jenis ini tentu saja tinggal buka tutup gas untuk membuatnya melaju. Tapi terkadang ada rasa gatal ingin upgrade performanya, dan bagian yang paling banyak di-upgrade adalah CVT. Eitss tapi ingat, CVT itu terdiri dari berbagai macam komponen, dari roller, per, pulley, v-belt, kampas dan lain-lain. Ja

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Suzuki Avenis 125
Lihat