Artis dan presenter Ananda Omesh dikenal gemar mengoleksi motor unik dan klasik, salah satunya Royal Enfield Classic 500 (Spesifikasi | Berita) 'Pegasus'.
Kali ini, dirinya yang bersimpati dengan kondisi di Palestina coba memberi bantuan sosial pada warga di sana.
Caranya dengan melelang Royal Enfield Classic 500 'Pegasus' Limited Edition kesayangannya itu.
Lelang amal tersebut diumumkannya lewat akun Instagram resminya pada Minggu (5/11/2023). Nantinya, uang hasil lelang akan disumbangkan ke warga Palestina.
"InsyaAllah saya dan Dian Ayu Lestari (Istri Omesh) akan melelang motor simpanan kami, ROYAL ENFIELD CLASSIC 500 “PEGASUS” LIMITED EDITION hanya ada 40 unit di Indonesia dan 1.000 unit di seluruh dunia," tulisnya di caption Instagram.
Baca Juga: Honda Sodorkan Dua Warna Baru ADV 160 2024, Lebih Menarik?
Menurutnya motor ini merupakan produksi tahun 2018 dengan jarak tempuh rendah di kisaran 100 km.
"Dan seluruh hasil penjualannya nanti 100 persen akan disumbangkan untuk saudara-saudari kita di Palestina."
Bukan hanya jumlah produksinya yang terbatas, namun motor dengan gaya militer dengan sepasang side bag dan warna Olive Drab Green ini juga punya sejarah perjuangan.
Sebab terinspirasi dari motor RE Flying Flea 125 yang sempat dijadikan andalan pada era perang dunia.
Mesinnya sendiri memakai tipe silinder tunggal, 499 cc, berpendingin udara. Tenaganya 27,2 PS dan torsi 41,3 Nm.
Baca Juga: Ducati Hypermotard 698 Mono 2024, Pakai Potongan Mesin Panigale!
Omesh menawarkan cara lelang yang dibuka di kolom komentar dari harga buka Rp. 109.900.000. Sedangkan penawaran berlaku dalam kelipatan Rp 5 juta.
Dan dikutip dari story yang diupdatenya, per Minggu malam pukul 19.00 angka lelang sudah mencapai Rp 219 juta.
"Lelang ditutup pada hari Selasa 7 November 2023 pukul 20.00 WIB."
"Jika penawar tertinggi tidak bisa dihubungi maka pemenang lelang akan diberikan kepada penawar tertinggi kedua dan begitu seterusnya," ucapnya.
Tertarik?