Daihatsu Ayla Kena Recall karena ECU, Bagaimana Toyota Agya?

Daihatsu Ayla 1.0L yang diproduksi di periode 28 Februari hingga 23 Mei 2023 diinformasikan akan di recall atau mereka sebut dengan program Special Service Campaign (SSC).

Recall Daihatsu Ayla varian 1.0L dilakukan demi pemeriksaan dan penyesuaian ulang ECU mesin pada model tersebut, agar kinerja mesin tetap terjaga dengan baik, demi keselamatan dan kenyamanan selama berkendara.

Lantas apakah saudara kembar Daihatsu Ayla yaitu Toyota Agya juga ikut direcall?

Baca juga: Ribuan Daihatsu Ayla di Indonesia Kena Recall karena Masalah ECU

Toyota Agya generasi kedua meluncur awal tahun 2023 

Menanggapi hal tersebut, Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM) Anton Jimmi Suwandy ikut angkat bicara. 

Menurutnya, meski dirinya sudah mengetahui kabar perihal recall Daihatsu Ayla, namun hal tersebut belum terdampak untuk Agya.

"Untuk Agya saat ini tidak ada rencana ya untuk recall," ujar Anton kepada Autofun, dalam pesan singkat, Minggu (17/9/2023).

Baca juga: 7 Keunggulan Toyota Agya Bekas, Murah dan Irit Buat Harian

Toyota Agya hanya dijual dengan pilihan mesin 1.2 liter.

Kata Anton, model Daihatsu Ayla yang di recall berbeda dengan Toyota Agya. Dimana spesifikasi Ayla terkena recall mengusung mesin 1.0L, sedangkan lini Agya hanya menjajakan mesin 1.2L.

Tentu saja jika memang terdapat hal serupa, Toyota biasanya akan menginformasikan dan memberi tahu juga melalui situs resminya.

Toyota Agya Ada Perbedaan dengan Ayla

Toyota Agya tipe G

Meski Toyota Agya memang kembaran dari Daihatsu Ayla, namun memang secara detail tampilan memang beda, mulai dari desain, fitur dan juga performa mesin. 

Ya, sejak pertama kali meluncur dan memasuki generasi kedua, si kembar ini digarap oleh Daihatsu, serta untuk terbaru mengadopsi platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA), seperti pada Raize dan Rocky. 

Hanya saja, Agya ini tidak dilengkapi mesin 1.0 liter, melainkan hanya terpasang mesin WA-VE 1.2L 3 silinder berteknologi DOHC Dual VVT-i.

Tampang Toyota Agya tipe G

Mesin yang serupa digunakan Raize 1.2L tersebut diklaim memiliki daya puncak 88 PS pada 6.000 rpm dan torsi maksimum 113 Nm di putaran 4.500 rpm.

Mesin ini kemudian tersambung dengan transmisi D-CVT  dengan fixed gear ratio sehingga gigi transmisi lebih padat ditambah paddle shift untuk menghasilkan akselerasi lebih baik, tapi kalau yang suka tiga pedal juga ada opsi transmisi manual 5 percepatan.

Harga Toyota Agya Terbaru

Toyota Agya GR-S

Adapun Anda yang penasaran dan ingin memiliki Toyota Agya terbaru, maka berikut ini daftar harganya per September 2023.

  • 1.2 E M/T (Spot Order): Rp167.900.000
  • 1.2 G M/T: Rp175.400.000
  • 1.2 G CVT: Rp191.400.000
  • 1.2 GR-S M/T: Rp237.500.000
  • 1.2 GR-S M/T (Two Tone): Rp240.000.000
  • 1.2 GR-S CVT: Rp253.500.000
  • 1.2 GR-S CVT (Two Tone): Rp256.000.000.
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Beli mobil lebih murah, jual mobil lebih cepat

pengguna tukar tambah mobil impiannya
Tambahkan
mobil Anda

Upgrade

Toyota Agya

Mobil Bekas Terkait

Jaminan Kualitas Mobil

Garansi Satu Tahun

Jaminan 5 Hari Uang Kembali

Harga Pasti, Tidak Ada Biaya Tersembunyi

Lihat Lebih

Video Pendek Terkait

Related Videos

Rekomendasi Mobil Keluarga AutoFun Indonesia 2023 (FCR)

Menimbang Toyota Agya G dan Daihatsu Ayla R, Lebih Pas Mana?

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

Nyoba Dua Varian Agya Baru, Apa Saja Bedanya? | All New Toyota Agya G & GR Sport

NEW 2021 TOYOTA AGYA

Menimbang Toyota Agya G dan Daihatsu Ayla R, Lebih Pas Mana?

5 Hal Menarik di Daihatsu Ayla X ADS Buat Lawan Honda Brio

Jadi Mending Agya Baru, Brio Satya, atau Cukup Ayla? | Komparasi Mobil di Bawah Rp 200 juta!

New Astra Daihatsu Ayla, Tampil Lebih Keren Dengan Desain Sporty dan Lebih Bergaya

Berita Terbaru

Ini Alasan Logis Mobil FWD Seperti Daihatsu Sigra Bisa Lebih Kuat Nanjak Kalau Jalan Mundur

Tren di industri otomotif dewasa ini seringkali meluncurkan mobil dengan penggerak roda depan. Masalah yang sering dihadapi mobil FWD seperti Daihatsu Sigra ialah kurang perkasa saat menghadapi tanjakan yang kemiringannya relatif terjal. Salah perhitungan atau ambil ancang-ancang, mesin mobil Anda cuma berdengung dan roda depan spin saat Anda mendekati bukit yang curam. Sebagai gambaran, saat kamu melewati tanjakan yang curam, memiliki traksi yang baik ibarat memakai sepatu yang tepat untuk mend

Simak 7 Kekurangan Toyota Kijang Kapsul yang Jarang Diketahui

Perawatan mudah, muat banyak, serta mempunyai harga bekas terjangkau, Toyota Kijang kapsul menarik untuk dimiliki bagi kalian yang menginginkan mobil keluarga dengan budget di angka Rp50 jutaan. Diluncurkan pertama kali pada tahun 1997 dan dijual sampai dengan 2003, mobil berjenis MPV ini memiliki beberapa varian, yaitu; SX, SSX dan SGX untuk ukuran yang lebih pendek, sedangkan LX, LSX, LGX, dan Krista yang merupakan model dengan sasis panjang. Sanggup memuat 7 sampai 9 orang sekaligus dengan me

Bocoran Spesifikasi Toyota Fortuner Hybrid 2024, Torsi Lebih Besar Tapi Makin Irit BBM

Sedikit demi seidkit informasi mengenai Toyota Fortuner hybrid 2024 terus terkuak, kali ini dari sektor jantung mekanisnya. Seperti yang sebelumnya sudah banyak diungkap media-media asing, Fortuner hybrid dipastikan tetap pakai mesin diesel yang nantinya juga diturunkan ke Toyota Hilux generasi berikutnya. Baca juga : Bukan Indonesia, Toyota Fortuner Hybrid Bermesin Diesel 1GD Akan Lebih Dulu Mendarat di Thailand Namun mesin peminum solar itu nantinya bakal dikombinasikan teknologi 48V Mild-Hybr

Top 5 Autofun: Kelebihan Mitsubishi Mirage yang terlupakan hingga Kelebihan Kia Carnival

Segmen city car kini semakin tersisih semenjak pemerintah merilis program kendaraan murah ramah lingkungan (LCGC). Akibatnya, beberapa model harus undur diri dari industri otomotif Indonesia, salah satunya ialah Mitsubishi Mirage. Secara desain, Mirage punya penampilan yang timeless. Hanya saja harga jual yang lebih mahal dari segmen LCGC membuat masyarakat tak lagi meliriknya. Padahal kelengkapan di Mirage juga cukup oke dan tak ketinggalan zaman. Selain kabar mengenai kelebihan Mirage yang ter

Daihatsu Sirion X Jadi Varian Termurah, Dapat Apa Saja?

Generasi terbaru Daihatsu Sirion (Spesifikasi | Berita) meluncur pada Juni 2022. Dibanding model sebelumnya, Sirion kini terlihat lebih stylish dan fun to drive berkat mendapatkan improvement dari segi penampilan, fitur serta kenyamanan berkendara. Menempati segmen city car, Sirion X sebagai tipe termurah kini dibanderol Rp228.850.000 OTR Jakarta. Harga yang ditawarkan tersebut lebih murah dari Brio RS terbaru baik varian matic maupun manual. Lebih murah dari Brio RS, Daihatsu Sirion X sudah dap

Mobil Rekomendasi

PopulerTerbaruPembaruan
Hot
Honda

Honda Civic

Rp 533,00 - 586,90 Juta

Lihat Mobil
Subaru

Subaru Crosstrek

Rp 549,50 Juta

Lihat Mobil
Suzuki

Suzuki Grand Vitara

Rp 359,40 - 384,40 Juta

Lihat Mobil
Chery

Chery Omoda 5

Rp 329,80 - 399,80 Juta

Lihat Mobil

Perbandingan Mobil Terkait

Toyota Agya
Lihat