Di Indonesia, Vespa hadir dengan beragam pilihan. Tapi, jangan tanya soal harga. Seluruh model Vespa yang beredar di Tanah Air ini dipatok cukup mahal lantaran berstatus CBU (Completely Built Up). Namun dari sekian banyak opsi, Vespa LX 125 2021 menjadi unit paling bersahabat.
Disebut demikian karena Vespa LX 125 2021 cuma dibanderol Rp38,7 juta saja. Penetapan harga Vespa LX 125 itu bahkan lebih murah dari Vespa S yang notabene mengusung mesin serupa (125 cc).
Untuk Anda yang memiliki bujet di bawah Rp40 juta, pemilihan terhadapnya jelas paling masuk akal. Terlebih lagi, Vespa LX 125 2021 punya beberapa alasan untuk tetap Anda beli.
Penyuka Vespa dengan lampu bulat, pasti menyukai penawaran Vespa LX 125 2021. Faktanya, bentukan headlight tersebut pun dituangkan secara nyata pada Vespa termurah ini. Bukan sekadar klasik, lampu bulatnya pun didesain modern dengan adanya listi di bagian tengah. Sementara penerangan yang dipakai, sudah mengandalkan jenis lampu LED.
Secara keseluruhan, tampilan Vespa LX 125 cukup simple. Namun, tetap terlihat elegan berkat sentuhan kromatik di beberapa bagian. Tengok saja penyajian pada list tebeng, cover lampu, spion hingga behel pada jok belakang. Namun, eleganitasnya kemudian disandingkan dengan aura sporty yang tampak pada desain pelek dan cover knalpot berlabur warna gelap.
Baca juga: Warna-Warna Cerah Vespa LX 125 2022 dan S 125 2022 Semakin Menggoda Anak Muda
Boleh dikatakan perancangan desain Vespa LX 125 2021 sangat proporsional. Tak banyak ornamen mewah, tapi tetap menarik untuk dikendarai. Apalagi, PT Piaggio Indonesia juga belum lama ini menghadirkan warna baru terhadap model Vespa termurahnya ini.
Opsi warna yang disajikannya pun unik lantaran ditawarkan dengan kelir bodi nan cerah. Pilihannya meliputi Yellow Lime, Orange Corallo dan Blue Capri. Dijamin jadi pusat perhatian saat Anda mengendarainya di tengah keramaian.
Kenyamanan mengendarainya pun ditunjang oleh rancang bangun yang kompak. Vespa LX 125 2021 memiliki wheelbase 1.280 mm. Sementara padu padan panjang dan lebar bodi adalah 1.770 mm dan 705 mm.
Baca juga: Intip Cicilan Terbaru Vespa LX 125 2021, Per Bulan mulai Rp1,2 Jutaan
Teruntuk joknya sendiri memang cukup tinggi yaitu 785 mm. Tapi, faktor kenyamanan selama berkendara didapat berkat desain bodi monokok. Dengan begitu, posisi kaki pengendara Vespa LX 125 bakal tetap rileks.
Bukan cuma nyaman. Kemudahan dalam mengendalikannya juga terbantukan dengan posisi setang yang lumayan tinggi. Sementara untuk optimasi pengendalian, terbantukan oleh suspensi depan Single arm with helical spring and single double-acting hydraulic shock absorber dan shock absorber dengan penyetelan preload di belakang.
Dengan penawaran di atas, Vespa LX 125 2021 cocok untuk penggunaan di perkotaan. Apalagi dengan mesin yang dibopongnya. Vespa LX 125 dimodali mesin i-Get berspesifikasi 4-tak, SOHC 3 katup pendingin udara. Dengan kapasitas mesin 124,5 cc, Vespa LX 125 mampu menghasilkan tenaga maksimal 10,3 PS @7.600 rpm dengan torsi 10,2 Nm di 6.000 rpm.
Baca juga: Promo Khusus buat Peminat Vespa S dan Vespa LX, Beli Unit Dapat Voucher Jutaan Rupiah!
Satu yang perlu diingat. Vespa LX 125 2021 memiliki kapasitas tangki bensin lumayan besar yaitu 7 (± 0.5) liter. Daya tampungnya tersebut lebih banyak dari skutik Jepang sekelas seperti Yamaha Lexi 2021. Kita tahu, meski bermesin 125 cc, skutik Yamaha itu hanya dimodali tangki bensin 4,2 liter saja.
Walau cuma bermesin 125 cc, Vespa LX 125 tergolong menjadi model yang paling banyak digemari. Hal ini pun nyatanya berpengaruh terhadap banderolnya di pasar motor bekas. Saat kami lihat di situs jual-beli online, harga jual kembali Vespa LX 125 ternyata masih cukup tinggi.
Untuk Vespa LX 125 lansiran 2017 misalnya, terendah dilepas Rp26 jutaan. Tentu saja lebih mahal lagi manakala menilik kepada unit dengan VIN lebih muda. Misalnya saja Vespa LX 125 2018. Di pasar motor bekas, unit itu dipatok antara Rp29,5 juta sampai Rp31 jutaan. Sementara pada Vespa LX 125 2019 sampai 2020 dilego pada kisaran Rp32 juta sampai Rp35 jutaan.
Baca juga: Pilih-Pilih Skutik Retro Modern, Antara Vespa LX 125 2021 Atau Benelli Panarea 125 2021?
Seperti pemaparan di atas, Vespa LX 125 2021 semestinya tetap layak untuk Anda beli. Selain memiliki desain klasik dengan padu padan nuansa elegan, modern dan sporty, Vespa termurah ini juga bisa jadi salah satu aset jika suatu saat ingin dijual kembali. Toh dari pasaran harga bekasnya tadi, turunnya tidak kepalang banyak bukan?