Tak selamanya motor itu pakai dua roda, ada pula yang tiga bahkan empat. Tentu ada alasan tersendiri kenapa hadir motor dengan roda lebih dari dua, salah satunya karena demi safety dan brand image.
Beberapa waktu lalu kami pernah membahas motor roda empat yang dijual di Indonesia secara resmi. Berita itu, bisa kalian simak pada link artikel di bawah ini.
Baca juga : Kenalan Sama Qooder Biar Tak Keder, Motor Roda Empat Satu-Satunya Di Indonesia
Nah sekarang, kami akan lebih spesifik pada motor dengan tiga roda. Yang mencengangkan salah satunya punya banderol harga mencapai Rp 300 juta lebih! Wah bisa kebeli Toyota Veloz Q TSS gress dan masih nyisa tuh!
Lalu apa sih istimewanya motor roda tiga itu? Apa karena dengan penambahan roda, harganya otomatis jadi terkerek mahal? Belum tentu kok, karena ada juga yang masih terjangkau.
Oke, sebelum lebih spesifik membahas model motornya, kami ungkap dulu kenapa ada pabrikan motor yang membuat motor dengan tiga buah roda. Alasan pertama karena safety, dan penggunanya bisa lebih aman.
Seperti yang kalian ketahui, kalau motor adalah kendaraan paling tidak stabil, karena hanya bertumpu pada dua buah roda. Jika salah satu roda kehilangan traksi, maka pengendara akan langsung terjatuh.
Hal tersebut bisa diminalisir dengan kehadiran sebuah roda tambahan, jika satu roda tergelincir, masih ada dua roda yang menjaga traksi motor. Terlebih jika pada motor tersebut juga disematkan fitur kontrol traksi, dijamin tenang riding dalam kondisi apa pun.
Baca juga : Perluas Pasar, Qooder Kini Punya 8 Titik Penjualan Nasiona
Hadir pertama kali dengan versi mesin 125 cc yang didatangkan oleh importir umum. Lalu tahun 2016 PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) merilis Yamaha Tricity 155 pada tahun 2016 di ajang Indonesia Motorcycle Show pada bulan November.
Kala itu matic bongsor dengan dua roda depan tersebut dilepas Rp 66 juta, Terhitung tinggi memang, namun terasa wajar karena statusnya CBU alias impor utuh dari Thailand sebanyak 60 unit saja.
Sayangnya penjualannya tak diteruskan lagi, selain karena faktor harga, juga faktor pembatasan kuota impor dan selera konsumen Indonesia, yang masih asing dengan motor beroda tiga.
Yamaha Tricity 155 masuk kategori Yamaha LMW (Leaning Multi Wheel), yang mengandalkan sepasang roda depan. Mesin yang digunakan pun milik Yamaha Nmax 155 yang merupakan produksi Indonesia.
Mekanisme gerak sepasang roda depan dari Yamaha Tricity 155 ini masih terhitung sederhana karena tak dilengkapi pengunci mekanisme gerak. Sehingga masih dilengkapi standar samping dan tengah untuk parkir.
Untuk yang kepincut Yamaha Tricity 155, kalian bisa memburu unit bekasnya. Tapi jangan kaget dengan harganya, karena masih manteng diangka Rp 55 jutaan tuh.
Mau matic bongsor bermesin besar dengan tiga buah roda? Nah, pilihan paling pas adalah Piaggio MP3 500 Series. Sebelumnya PT Piaggio Indonesia sempat merilis Piaggio MP3 500 Bussiness, kali ini mereka hanya meniagakan Piaggio MP3 500 HPE Sport Advance.
Model tersebut dikenalkan pada 2020 lalu dengan banderol Rp 360 juta, dan bisa jadi saat ini harganya sudah terkerek naik lagi. Lumayan juga bukan harganya? Tapi apa istimewanya?
Pertama karena ini adalah skuter bermesin 500 cc dan impor utuh dari Italia, maka image-nya lebih tinggi, meski harus terkena pajak PPnBM 125%. Kemudian mesinnya adalah generasi baru yang punya output lebih baik dari Piaggio MP3 500 Bussiness sebelumnya.
Lalu motor ini juga sudah dilengkapi dengan gigi mundur yang memanfaatkan dinamo khusus. Fungsinya sudah tentu untuk membantu pemilik kala bermanuver di area parkir yang sempit, mengingat bobot motor yang sangat berat.
Yang tak ketinggalan juga dibekali pengunci mekanisme gerak roda depan secara elektronik. Cukup geser tuas, maka akan bisa terkunci pada kecepatan kurang dari 20 km/jam. O iya, gerak roda depan kiri-kanan independent, dengan rem cakram ditiap roda.
Jangan lupakan pula rem parkir yang letaknya berada di tengah dek. Kalau ada budget lebih rasanya Piaggio MP3 500 HPE Sport Advance memang cocok untuk mengisi garasi rumah ya?
Motor lain yang mengandalkan tiga buah roda yaitu Peugeot Metropolis 400, skutik gambot ini dilepas dengan harga dikisaran Rp 260 sampai Rp 280 jutaan on the road Jakarta. Mekanisme gerak roda depannya disebut dengan dual tilting wheels (DTW).
Mekanisme roda depannya tak independent, karena memiliki link penghubung antar kedua roda depan. Sehingga kala salah satu roda menghantam lubang, efeknya akan terasa pada roda satunya, jadi harus adaptasi dulu untuk bisa mendapatkan feeling-nya.
Sayang APM Peugeot Motorcycles di Indonesia terlihat sudah bubar jalan. Website resmi sudah tak ada, meski domainnya bisa diakses. Akun sosial media pun sudahtak aktif sejak pertengahan 2020 lalu.