Tampilan Honda Vario 125 2023 Lebih Mewah Dengan Ragam Aksesoris, Mulai Rp 50 Ribuan Aja

Honda Vario 125 2023 dengan aksesoris resmi
  • Garnish membuat tampilan lebih menarik dan elegan
  • Pijakan kaki pengendara anti licin dengan rubber step floor
  • Desain jok lebih eye catching dengan seat cover yang menggunakan 2 warna kulit

Honda Vario 125 2023 menggunakan desain utama yang tidak terlalu banyak berubah dari generasi sebelumnya. Masih menggunakan garis desain yang sporty dan ramping khas matic perkotaan.

Dari segi desain hanya ada beberapa perbedaan kecil. Seperti lubang air vent di bodi depan sisi samping, lekuk V shape pada bodi depan, juga desain cover penutup setangnya.

Di bodi belakang terdapat beberapa garis lekukan yang tegas, beda dengan generasi sebelumnya yang lebih melandai. Untuk mendongkrak penampilan barunya, PT Astra Honda Motor (AHM) turut menghadirkan ragam aksesoris resmi untuk matic satu ini.

Berikut beberapa Honda Genuine Accessories (HGA) untuk matic yang dibanderol mulai dari Rp 22,350 juta ini.

Smart Key Remote Cover (Rp 59 ribu)

Pertama ada aksesoris khusus bagi pemilik Honda Vario 125 bertipe CBS-ISS dan CBS-ISS SP. Pasalnya aksesoris ini merupakan cover untuk remote smart key yang hanya digunakan pada kedua tipe tersebut.

Bikin tampilan remot keyless lebih menarik

Baca juga: Gencar Ikut Pameran, Honda Makin Serius Masuki Segmen Motor Listrik Indonesia

Pilihan warnanya ada 3, mulai dari Black, Red, dan Copper. Tidak hanya bermain dengan warna, tapi cover remot ini juga punya aksen carbon fiber pada sisi depannya. Mewah!

Visor (Rp 122 ribu)

Aksesoris berikutnya ada visor mungil yang menempel pada cover setang model terbaru pada Honda Vario 125. Visor ini cukup membuat dimensi cover setang sedikit lebih besar.

Tampilan cover setang lebih berisi dan sporty

Baca juga: Kuasai Segmen Matic Medium 125 Cc, Siapa Saja Lawan Honda Vario 125 2023?

Efeknya justru membuat cover setang terlihat lebih proporsional dengan keseluruhan desain bodi, karena memang cover setang bawaan yang terlihat begitu kecil.

Selain menambah dimensi, visor juga membuat kesan sporty lebih terasa dengan ujung yang melancip seakan mendukung sisi aerodinamika.

Garnish Cover Muffler (Rp 123 ribu)

Kemudian ada pemanis pada area knalpot, lebih tepatnya menempel di cover knalpot berbahan plastik hitam. Garnish ini berwarna black chrome sehingga tidak terlihat tidak terlalu mencolok namun membuat tampilannya lebih manis.

Berguna juga untuk melindungi knalpot dari benturan

Baca juga: Sosok Honda CBR250RR 2023 Versi JDM, Tampil Serba Putih Tapi Bodi Tak Berubah

Garnish ini juga bisa menjadi pelindung knalpot juga cover knalpot dari gesekan atau benturan benda lain. 

Garnish Radiator (Rp 150 ribu)

Lalu ada pemanis juga untuk sisi mesin sebelah kanan, lebih tepatnya pada cover radiator. Dimensinya yang cukup besar membuat harga jualnya sedikit lebih mahal nih.

Tampilan cover radiator jadi lebih menarik

Baca juga: Selisik 8 Perbedaan Utama Honda Vario 125 2023 dan Vario 125 Lama

Garnish warna black chrome ini membuat sisi cover radiator terlihat lebih mengkilap di banding sisi tengahnya.

Garnish Headlight (Rp 161 ribu)

Kemudian ada aksesoris yang cukup membuat tampilan depan Honda Vario 125 lebih mewah, karena terlihat seperti sebuah grill dari mobil mewah, terlebih warnanya yang black chrome membuatnya terlihat lebih berkelas.

Bodi depan New Vario 125 tampil lebih elegan dan mewah 

Baca juga: Berminat Tebus Honda Vario 125 2023? Cek Dulu Pilihan Warna dan Tipenya

Aksesoris itu adalah garnish headlight yang terpasang di atas lampu utama dan DRL. Gak dibiarkan polos, garnish headlight ini memiliki beberapa guratan untuk mendongkrak tampilannya.

Rubber Step Floor (Rp 208 ribu)

Tidak hanya mendongkrak dari segi tampilan, tapi aksesoris satu ini juga berfungsi untuk menjaga kaki pengendaranya agar tidak mudah selip, itu karena bahannya yang terbuat dari karet.

Pijakan kaki pengendara jadi tidak licin dan kece

Baca juga: Honda Vario 125 2023 Hadir Dalam 3 Varian, Nih Beda Tiap Tipenya!

Tentu akan lebih menapak dengan alas kaki dibandingkan dek pijakan kaki bahan plastik orisinalnya. Desainnya dibuat lebih atraktif dengan tulisan Vario di sisi tengah.

Seat Cover (Rp 233 ribu)

Kurang suka dengan desain jok Honda Vario 125? mungkin aksesoris seat cover bisa menjadi solusinya. Aksesoris ini menempel di jok menggunakan tali berbahan karet yang melingkar dan mengikat ke sisi bawah jok.

Jok jadi lebih berwarna dengan desain yang apik

Baca juga: Honda Forza 250 2022, Matic 250 yang Seharusnya Lebih Laris dari Yamaha Xmax 250!

Aksesoris ini seketika mengubah desain jok Honda Vario 125 jadi lebih menarik karena menggunakan kulit jok dual tone, kulit hitam motif carbon fiber, dan ada emboss Vario di tengah.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda Vario 125
Lihat