Kredit Yamaha XMax Tech Max 2024, Uang Muka Mulai Rp 7,13 Juta

Yamaha XMax Tech Max dijual Rp 71,3 juta.
  • Harga Rp 71,3 juta on the road Jakarta.
  • Uang muka mulai Rp 7,1 jutaan.
  • Jadi varian premium untuk Yamaha XMax.

Yamaha XMax Tech Max 2024 menjadi produk terbaru yang dikenalkan untuk pasar Indonesia pada akhir pekan kemarin.

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menjualknya dengan harga Rp 71,3 juta on the road Jakarta.

Jadi varian yang paling mewah, motor ini memiliki perbedaan dari varian reguler, utamanya pada sisi tampilan.

Konsumen yang berminat pun bisa memesannya dan unit akan mulai didistribusikan pada minggu ketiga Desember 2023 ini.

Selain menawarkan pembelian secara cash, konsumen juga bisa membeli Yamaha XMax Tech Max ini dengan cara kredit.

Uang Muka Mulai Rp 7,13 Juta

Ada pun uang muka terendah yang bisa dipilih yakni Rp 7,130 juta atau 10% dari harga unit motor.

Dari situs Yamaha, untuk besaran uang muka tersebut angsurannya mulai dari Rp 3,837 juta untuk tenor 35 bulan.

Untuk tenor 11 bulan, maka konsumen wajib menyetorkan dana sebesar Rp 8,594 juta setiap bulannya.

Baca juga : Yamaha Kenalkan XMax Tech Max 2024, Harga Naik Rp 5,3 Juta!

Peluncuran dilakukan 9 Desember 2023.

Kemudian untuk uang muka 20% yakni Rp 14,260 juta maka cicilannya dari Rp 3,411 juta hingga Rp 7,639 juta.

Lalu untuk uang muka 30% yakni Rp 21,390 juta maka angsurannya mulai dari Rp 2,985 juta hingga Rp 6,684 juta.

Dan karena ini adalah produk baru, maka tak ada potongan uang muka dan juga potongan tenor kredit untuk saat ini.

Berikut tabel simulasi kredit untuk Yamaha XMax Tech Max selengkapnya.

Simulasi Kredit Yamaha XMax Tech Max
DP 11x 23 x 35x
7.130 8.594 4.833 3.837
14.260 7.639 4.296 3.411
21.390 6.684 3.759 2.985
28.520 5.729 3.222 2.558
35.650 4.774 2.685 2.132
42.780 3.820 2.148 1.706

*Harga dikali Rp 1.000; on the road Jakarta

Spesifikasi Yamaha XMax Tech Max

Dikenalkan di kawasan Sentul City, Bogor Yamaha XMax Tech Max 2024 punya harga lebih mahal Rp 5,,3 juta dari varian reguler.

Jok jadi komponen pembeda paling mahal.

Indonesia menjadi negara Asia pertama yang melakukan penjualan varian ini, setelah sebelumnya sukses di Eropa.

Secara detail tampilan, pembeda utama pada motor ini adalah warna baru dan juga penambahan sejumlah komponen spesial.

Warna yang dipakai disebut dengan Magma Black, yang terlihat seperti cokelat, namun bisa juga terlihat seperti hitam.

Paduannya adalah pelek palang kelir emas, seperti yang dipakai pada warna Dark Petrol dan Premium Black.

Emblem Tech Max sebagai identitas.

Komponen special yang dimaksud, terlihat pada penggunaan jok comfort yang lebih empuk dan premium.

Terdapat sandaran pada jok ini, sehingga semakin memberikan rasa nyaman saat berkendara.

Pada bagian konsol depan, kedua tutupnya kini berlapis kulit dengan jahitan berwarna emas.

Selain itu, komponen lain yang membuat varian ini berbeda dengan XMax Connected adalah pada bagian handgrip yang memiliki embos logo Tech MAX.

Lalu pijakan kaki yang menggunakan plat alumunium, serta spesial emblem Tech MAX yang melekat pada kedua sisi body motor.

Baca juga : Foto : Sosok Yamaha XMax Versi Premium, Detailnya Menggoda!

Mesin tak ada beda dengan varian reguler.

Selain warna dan komponen yang telah disebutkan, secara spesifikasi tak ada perbedaan dengan varian yang sudah ada.

Dimensinya 2.180 x 795 x 1.460 mm (PxLxT) dengan sumbu roda 1.540 mm serta tinggi jok 795 mm.

Kapasitas tangkinya terhitung besar, mencapai 13 liter dengan berat isi motor mencapai 181 kg. 

Motor ini tetap dilengkapi dengan navigasi Garmin, Y-Connect yang ditampilkan lewat panel meter digital TFT.

Pun termasuk lampu-lampu full LED, Smart Key System, Adjustable Windshield dan bagasi besar di balik joknya.

Bisa didapatkan minggu ketiga Desember 2023.

Perkara dapur pacu, mesin pada model ini nafasnya terasa lebih panjang, dengan top speed lebih dari 130 km/jam.

Spesifikasinya 4-tak, SOHC, 4 katup, pendingin cairan, berkapasitas 250 cc dan berteknologi Blue Core.

Ukuran pistonnya 70 mm dengan stroke 64,9 mm, sehingga kapasitas mesin murninya diangka 249,8 cc.

Tenaga yang mampu dihasilkan mencapai 22,8 PS padap utaran 7.000 rpm, dengan torsi maksimal menyentuh 24,3 Nm pada putaran 5.500 rpm.

Yamaha XMax Tech Max 2024
Dimensi
P x L x T 2.180 x 795 x 1.460 mm
Sumbu Roda 1.540 mm
Tinggi Jok 795 mm
Jarak Terendah 135 mm
Berat Isi 181 kg
Kapasitas Tangki 13 liter
Mesin
Tipe 4-tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan
Diameter x Langkah 70 x 64,9 mm
Kapasitas Mesin 249,8 cc
Rasio Kompresi 10,5 : 1
Tenaga  22,8 PS @ 7.000 rpm
Torsi 24,3 Nm @ 5.500 rpm
Transmisi Otomatis, CVT
Rangka dan Kaki-Kaki
Tipe Rangka Underbone
Sok Depan Teleskopik
Sok Belakang Ganda
Rem Depan Cakram, ABS
Rem Belakang Cakram, ABS
Ban Depan 120/70-15
Ban Belakang 140/70-14
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Pakai pelek alloy. Mesin sudah injeksi. Harga lebih murah dari versi reguler. Sejak dikenalkan tahun 2017 lalu, Kawasaki W175 belum mendapatkan update signifikan dari PT Kawasaki Motor Indonesia. Update terakhir adalah pertengahan tahun ini, dengan hadirnya varian Black Style yang serba hitam. Padahal di luar sana, sudah ada versi yang pakai injeksi bahan bakar, dan terbaru ada Kawasaki W175 Street lho! Yup, Kawasaki W175 Street jadi model baru yang dirilis oleh Kawasaki India beberapa hari kema
Gear 125 lagi menarik pembaca. Ragam varian Honda Vario 125. Yamaha Lexi 125 pakai bracket untuk smartphone. Sejumlah pemberitaan tentang Yamaha Gear 125 banyak diminati sepekan belakangan ini, terlebih kami baru saja membuat perjalanan dengannya. Perjalanan itu bertajuk Fun Culinaride yang menggunakan dua motor teresbut, untuk keliling Kota Solo, Jawa Tengah. Dalam perjalanan itu pula, kami merasakan banyak keunggulan dari motor tersebut, yang sayang untuk tak kami sampaikan. Namun selain itu,
Yamaha XMax banyak diminati baik untuk harian maupun touring Yamaha XMax kini hadir dalam dua varian PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) punya matik bongsor andalan yang cukup populer selain NMax, yaitu XMax 250. Ya, untuk pasar Indonesia XMax 250 ini hadir dalam dua pilihan, yaitu tipe Connected yang dibanderol Rp66.000.000 dan Tech Max Rp71.300.000. Meski harganya di atas Rp50 juta, peminat motor matik buatan Yamaha Indonesia ini cukup banyak dan terbilang laris di pasar Tanah Air.
Kemungkinan tahun depan. Penerimaan pasar disebut masih bagus. Lexi punya daya tarik tersendiri. Banyak yang menebak jika pada Sabtu (9/12/2023) lalu PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) akan merilis Lexi terbaru. Namun ternyata yang hadir adalah Yamaha XMax Tech Max, yang merupakan versi premium dari skuter 250 cc andalan Yamaha. Padahal Yamaha Lexi jadi satu-satunya produk Maxi Yamaha yang belum kena major change atau berubah total. Usia produk yang sudah menginjak lima tahun memang
Edisi spesial Vespa yang ada di negara lain selalu tersedia di Indonesia Tahun ini, penawaran terlihat melalui Vespa 946 dan Primavera Sederet produk dihadirkan PT Piaggio Indonesia (PID) sebagai bentuk eksistensinya. Termasuk pula Vespa Special Edition yang jua tersedia untuk penggemar di Tanah Air. Setiap tahunnya, suguhan tersebut bahkan tak pernah absen dari agenda pemegang merek. Sebagai contoh dua Vespa Special Edition yang ditawarkan mereka pada 2023 ini. Vespa 946 10° Anniversario Setela

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha XMax
Lihat