Bagi para pecinta MotoGP di seluruh dunia rasanya seperti mendapatkan kabar sangat baik.
Pasalnya Dorna selaku penyelenggara balapan sepeda motor terbesar di dunia ini sudah mengumumkan jadwal MotoGP 2024.
Di tahun 2024 ini totalnya MotoGP akan menggelar balap sebanyak 22 seri dan terdapat 8 seri untuk menggelar MotoE yang merupakan balap motor listrik terbesar di dunia.
Tahun ini Qatar GP akan kembali menjadi pembuka setelah di tahun sebelumnya berlanhgsung bulan November 2023.
Penyebabnya karena di awal tahun 2023 lalu sirkuit tersebut sedang dilakukan renovasi.
Qatar GP akan dimulai pada bulan Maret 2024, tepatnya pada tanggal 8-10 Maret yang bertempat di Losail International Circuit.
Dan seperti biasanya, gelaran Qatar GP 2024 juga akan digelar pada waktu malam hari.
Dalam postingan di halaman Instagramnya, MotoGP memberikan notes kalau ternyata jadwal MotoGP 2024 ini belum fix..
Bahkan masih ada seri cadangan yang belum dimasukan yaitu seri Hungaria di Balaton Park Circuit.
Baca juga: Dibajak, Dua Insinyur Penting Ducati MotoGP Kini Gabung Yamaha
Jika melihat kalendernya, ada 1 sirkuit yang baru di tahun 2024 ini tepatnya digelar pada seri ke-9 dengan nama Kazakhstan GP di tanggal 14-16 Juni 2024.
Seri ini berlangsung di Sokol International Racetrack, padahal sirkuit ini sudah dibangun lebih dulu dari Pertamina Mandalika International Circuit.
Namun gagal digelar di tahun 2023 dengan alasan belum lolos homologasi, namun tahun ini sudah aman dengan homologasi FIA grade A.
Sirkuit ini punya panjang 4.495 km yang dirancang oleh Hermann Tilke, tercatat memiliki 15 jumlah tikungan dengan karakter sirkuit high speed.
Bahkan terdapat 1 sektor dengan jalur lurus cukup panjang yang bisa dipakai rider MotoGP memacu motornya dengan maksimal.
Untuk Indonesian GP 2024 tentunya digelar di Pertamina Mandalika International Circuit.
Namun terdapat pergeseran waktu jika dibandingkan dengan Indonesian GP tahun 2023.
Baca juga: Tim Balap Nascar coba Peruntungan di MotoGP bareng Aprilia
Jika tahun 2023 Indonesian GP digelar di bulan Oktober, di tahun 2024 ini maju sebulan yang artinya digelar pada bulan September, tepatnya pada tanggal 27-29 September 2024.
Untuk itu bagi para pecinta MotoGP di Indonesia wajib tahu dan persiapkan segala hal termasuk tiket, jangan sampai salah bulan atau bahkan salah tanggal ya!