Akui Cara Kerja Yamaha Berubah, Quartararo belum Yakin Bisa Juara

Kontrak Quartararo akan habis pada 2024
  • Yamaha kini bekerja dengan pola berpikir yang sangat berbeda
  • Momen krusial dari Februari hingga Juli 2024

Fabio Quartararo menilai tim Yamaha melakukan pekerjaan keras untuk mempersiapkan musim ini. Namun, ia pun realistis dengan tak berharap bersaing dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2024. 

Perihal persiapan Yamaha di MotoGP 2024, Quartararo tahu betul bahwa terjadi perubahan. Disebutnya jika pekerjaan Yamaha kini berada di jalan yang lebih baik. 

"Saya pikir mereka mengubah mentalitasnya, kami lebih dekat dengan Eropa yang memang kami inginkan membuat segalanya kencang," kata Quartararo mengutip dari Crash.net

Quartararo juga melihat pola berpikir Yamaha sekarang sangat berubah. Tapi, ia pun mempertanyakan soal berapa lama waktu yang dibutuhkan. 

Baca juga: Dibajak, Dua Insinyur Penting Ducati MotoGP Kini Gabung Yamaha

Dalam artian, membuat Yamaha YZR-M1 2024 bisa setara dengan kuda besi Eropa seperti Ducati atau KTM.

Objektivitas Quartararo

"Saya tidak tahu, Saya tidak berharap bisa bertarung memperebutkan gelar juara. Tentu ini target utama saya, tapi kami harus objektif. Kami tidak bisa bangkit dengan kondisi seperti ini (musim MotoGP 2023) untuk memperjuangkan kejuaaraan dunia," terang Quartararo. 

Quartararo saat menjalani tes pramusim di Valencia, Spanyol

Quartararo berharap hasil kerja keras Yamaha itu sudah siap saat memasuki MotoGP 2024 nanti. "Saya rasa momen paling penting dimulai dari Februari sampai Juli," sahut pembalap asal Prancis ini. 

Dikatakannya jika saat itu sangat krusial untuk benar-benar meningkatkan kemampuan motor, membuat sesuatu untuk bisa super-cepat dan ini juga menjadi kunci untuk melihat mental mereka," kata Quartararo lagi. 

Baca juga: Dendam Pribadi, Yamaha Tak Mau Ada Nama Marquez di Timnya

Sekedar informasi, Quartararo menyelesaikan musim balapan tahun lalu di urutan 10. Pada MotoGP 2023 itu, dirinya mengumpulkan 172 poin dengan 4 kali podium. 

Keempatnya pun berupa podium ketiga yang diperolehnya  pada laga di MotoGP Amerika Serikat, Belanda, India dan Indonesia. 

Hal ini tentu tidak cukup, mengingat rival Yamaha terutama Ducati yang semakin jauh. "Tapi saya rasa kami bisa lebih dekat dan mari kita lihat sekeras apa pekerjaan mereka tahun depan," tutup Quartararo. 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi inform...

Video Pendek Terkait

Update harga motor matic Yamaha. Kiprah Yamaha Sigma. Harga matic Honda saling beririsan. Pemberitaan Honda PCX yang mengalami rem blong di jalan menurun wilayah Pacet, Mojokerto, Jawa Timur mencuri perhatian. Pasalnya peristiwa tersebut kerap kali terjadi, dan kali ini melibatkan satu keluarga yang mengendarai motor tersebut. Lainnya dalam artikel favorit sepekan, ada harga harga motor matic Suzuki, Honda dan juga Yamaha. Apalagi awal tahun kerap jadi momentum masyarakat untuk membeli motor, se
Kawasaki W175TR 2024 tampil nyentrik dengan warna barunya Performa tetap mengandalkan mesin 177 cc karburator Kawasaki Indonesia menghadirkan penyegaran terhadap Kawasaki W175TR model year 2024. Motor bertampang retro ini tampil nyentrik lewat warna terbarunya. Melansir dari keterangan rilis PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) hari ini (8/1/2024), W175TR kini tersedia dalam kelir Pearl Brillian Yellow. Pengaplikasian warna kuningnya terlihat langsung pada bagian tangki bensin. Sementara decal hita
Punya kemampuan lebih rendah dari tipe Fox R. Harga jual 16 juta belum dipotong subsidi pemerintah. Jarak tempuh sampai 70 km. Perusahan elektronik Polytron kembali mengenalkan produk motor listrik barunya bernama Polytron Fox S hari ini (8/1/2024). Pengenalan motor listrik tersebut sekaligus peresmian showroom Polytron di Erajaya Digital Complex di PIK 2, Jakarta Utara. Sebelumnya perusahaan yang bermarkas di Kudus tersebut sudah lebih dulu menjual motor listrik Fox R. Baca juga : Gak Cuma Mobi
Honda CRF250 Rally berkarakter agresif. Suzuki V-Strom 250 SX pas buat touring. Tangki keduanya mencapai 12 liter. Selain kemampuan mesinnya, urusan konsumsi bahan bakar kerap jadi pertimbangan dalam memutuskan membeli motor. Walaupun motor tersebut masuk kategori motor hobi, seperti Honda CRF250 Rally dan Suzuki V-Strom 250 SX. Kedua motor sport touring adventure ini jadi opsi menarik untuk berkelana, menempuh jarak jauh. Honda CRF250 Rally sejak 2017 sudah jadi pilihan banyak orang untuk hobi
Pulser ring ABS menyatu dengan cakram depan. Lubang pengisian air radiator di bagasi. Ukuran ban lebih besar. Kemunculan Honda Vario 160 pada tahun 2022 lalu mendapatkan respon beragam. Pasalnya ini adalah matic yang ditunggu-tunggu, dengan harapan mengusung mesin baru. AHM menegaskan, kehadiran Honda Vario 160 2022 karena banyaknya permintaan konsumen, akan matic sporty dipasaran. Motor matic ini pun masuk kategori premium untuk meningkatkan kastanya, dengan disematkan banyak teknologi terkini.

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor