Pilih Polytron Fox R atau Fox S? Bentuk Sama Kemampuan Beda!

Peluncuran Polytron Fox S.
  • Jarak tempuh selisih 50 km.
  • Biaya sewa baterai Fox S lebih murah.
  • Desain relatif sama.

Sebagai salah satu pemain motor listrik di Indonesia, kini Polytron memiliki dua produk.

Pertama adalah Polytron Fox R dan yang baru saja dikenalkan adalah Polytron Fox S.

Keduanya memiliki kesamaan desain bodi yang bongsor, sehingga proper untuk dipakai berboncengan.

Tampak depannya besar dan melebar, dengan sepasang lampu depan berhiaskan LED DRL.

Lampu seinnya pun berada di bodi samping, ala matic Maxi Yamaha nih, seperti Yamaha NMax.

Motor listrik ini sudah menggunakan speedometer digital, sehingga lebih mudah terbaca informasinya, baik daya baterai, kecepatan. 

Baca juga : Lebih Intim Dengan Polytron Fox-R, Motor Listrik Mirip PCX dan NMax

Kemudian penggunaan dek rata jadi pilihan agar memudahkan saat harus membawa barang.

Bagian bodi belakang nampak tebal, namun memiliki garis bodi yang tegas yang memberi kesan berotot.

Desain lampu belakangnya melebar dan tipis, dengan kombinasi yang menggoda mata.

Panel meter sudah full digital.

Tapi walaupun keduanya punya desain bodi identik, namun tetap saja ada sejumlah perbedaan.

Perbedaan itu mencakup harga dan kemampuannya lho, seperti apa?

1. Harga Polytron Fox S Lebih Murah

Jika Polytron Fox R dilepas Rp 20,5 juta, maka untuk Polytron Fox S adalah Rp 18,5 jutaan on the road.

Beda harganya lumayan signifikan yakni Rp 2 jutaan, namun belum termasuk potongan subsidi pemerintah RP 7 juta ya.

Jika sudah mendapatkan subsidi, maka harganya jadi lebih terjangkau.

Punya basis desain yang sama.

Untuk Fox S jadi hanya Rp 11,5 juta saja dan Fox R cukup ditebus dengan Rp 13,5 juta.

Terjangkau bukan?

2. Windshield dan Dudukan Pelat Nomor

Secara penampilannya, walau terlihat hampir sama, namun Fox-S terlihat berbeda pada windshield yang lebih rendah.

Namun tetap melindungi pengendara dan estetik dalam penampilannya. 

Alasannya karena Fox S ini untuk peruntukan penggunaan casual dengan jarak dekat.

Baca juga : Polytron Kenalkan Fox S, Motor Listrik Seharga Rp 9 Juta!

Windshield Fox S lebih pendek.

Untuk dudukan pelat nomor, terlihat lebih trendi dengan menempel di windshield.

Sementara itu Fox R memiliki windshield lebih besar dan tinggi ala maxi scooter.

Dudukan pelat nomornya menempel dengan baut sepakbor depan, yang lumayan mengganggu penampilan.

3. Kecepatan Polytron Fox S Sampai 80 Km/jam 

Memenuhi segmen kaum urban, Fox-S diluncurkan berbeda, dengan kecepatan maksimal 80 km/h.

Kemampuan tersebut didapatkan dari motor penggerak berkekuatan 3 kW. 

Kemampuan Polytron Fox R lebih jauh.

Fox-S mampu berlari di berbagai aktivitas ringan harian seperti untuk berpergian ke sekolah atau ke kantor dengan jarak tempuh 70 km. 

Namun untuk yang butuh jarak tempuh lebih jauh maka Polytron Fox R jawabannya.

Kemampuan jelajahnya bisa mencapai 130 km, dengan kecepatan maksimal 95 km/jam.

Namun kemampuan motor penggeraknya relatif sama yakni 3 kW.

Meski begitu, waktu pengisian baterai keduanya tetap sama, dikisaran 4-5 jam.

4. Biaya Sewa Baterai

Baterai di bawah dek, bagasi jadi lega.

Kemudian untuk biaya berlangganan baterai, perbandingannya adalah Rp 200 ribu untuk Fox R.

Kemudian untuk Fox S adalah Rp 160 ribu. Biaya tersebut per bulan tanpa batasan kilometer.

Kok harus berlangganan baterai? Pihak Polytron menyebut agar resiko kerusakan baterai ada pada pihaknya.

Jadi kalau baterai dimotor kalian mulai soak, tinggal bawa ke bengkel bisa diganti baru tuh!

Baca juga : Cuma Rp 9 Jutaan, Ini Daya Tarik Motor Listrik Polytron Fox S

Kesimpulan

Motor penggerak bertenaga 3 kW.

 

Meski kedua motor ini satu basis, namun pihak pabrikan membuatnya memiliki kemampuan yang berbeda.

Untuk konsumen dengan mobilitas tinggi, disarankan memilih Fox R dengan jarak tempuh maksimal 130 km.

Sedangkan untuk penggunaan harian jarak dekat, maka Fox S sudah lebih dari cukup.

Jangan lupakan juga biaya berlangganan beterai per bulan yang juga berbeda signifikan.


 

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Terdapat pembaruan desain camshaft sampai piston. Cocok untuk karakter jalan stop and go juga menanjak. Selain update tampilan dan beberapa fitur serta desain, Yamaha Lexi LX 155 2024 juga mendapatkan pembaharuan di sektor mesin. Bahkan mesin ini lebih anyar dibandingkan milik Yamaha Aerox 155 dan Yamaha NMax lho, atau bisa dibilang generasi ketiga 155 Blue Core. Salah satu perbedaannya ada pada tensioner rantai keteng yang kini menggunakan sistem hidrolik. Untuk itu terdapat jalur oli baru pada
Kini punya tiga varian TVS Callisto 125 jadi tipe paling tinggi PT TVS Motor Company Indonesia (TVSMCI) resmi mengenalkan produk terbarunya yakni TVS Callisto 125 beberapa waktu lalu. Kehadirannya melengkapi varian terdahulu yang sudah ada yaitu Callisto standard dan Callisto Intelligo. Nah, Anda yang mau memiliki motor ini namun masih bingung mau pilih mana, nggak ada salahnya liat dulu perbedaannya. Baca juga: TVS Upgrade Callisto, Pakai Mesin 125 Cc dan Bagasi Muat 2 Helm! Dimensi TVS Callist
Harga jauh lebih mahal dari Jakarta. Dijual sepaket dengan charger. Tersedia di 177 dealer Honda wilayah Jawa Barat. PT Daya Adicipta Motora (DAM) selaku main dealer motor Honda wilayah Jawa Barat (Jabar), resmi merilis EM1 e: dan EM1 e: Plus. Motor listrik Honda tersebut dikenalkan kepada warga Jabar pada hari ini (26/1/2024) di Trans Studio Mall, Bandung. Chief Operating Officer DAM, Lerri Gunawan mengatakan, kehadiran motor ini akan memberikan pengalaman berkendara baru yang menyenangkan. Ter
Yamaha Lexi LX menggunakan mesin 155 cc generasi ke-3 Honda Vario 160 punya angka torsi lebih kecil Baru awal tahun 2024 tapi dunia sepeda motor sudah digemparkan dengan hadirnya Yamaha Lexi generasi terbaru, memang ini menjadi salah satu motor yang ditunggu karena sudah berumur 6 tahun sejak pertama kali diperkenalkan. Yamaha Lexi LX pun resmi menjadi generasi kedua dari Lexi dengan harga jual Rp25,350 juta untuk tipe standar, Rp26,850 juta tipe S version, dan Rp29,900 juta untu varian Connecte
Marquez belum berani memasang target bersaing untuk gelar juara dunia Ia memprediksi kecelakaan pertama bakal terjadi di Malaysia atau Qatar Marc Marquez menyebut kepindahannya ke tim Gresini Racing adalah tantangan besar. Untuk itu, ia belum bisa mematok gelar juara dunia pada MotoGP 2024 ini. Saat presentasi tim beberapa hari lalu, Marquez bahkan hanya berani memasang target bersaing di 5 besar. "Saya tidak bisa mengatakan bertarung untuk kejuaraan, tapi saya merasa bisa untuk posisi 5-6," buk

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor