Gotion sebagai perusahaan pembuat baterai untuk kendaraan listrik, menggandeng ECGO yang merupakan brand motor listrik.
Keduanya menandatangani kesepakatan kerjasama hari ini (27/5/2024) di Jakarta.
Gotion akan memasok 2 juta paket baterai untuk ECGO, dengan nilai kesepakatan 600 juta dolar Amerika.
Proyek ini akan melibatkan 1 juta motor listrik untuk pengendara ojek online dalam 3 tahun mendatang.
"Kolaborasi dengan ECGO merupakan momen penting saat kami berupaya menanamkan keberlanjutan di sektor-sektor ekonomi utama," ujar Anthony, Chariman Gotion Indonesia.
Baca juga : Kiat AHM Sebar Motor Listrik Honda EM1 e: ke Penjuru RI
1 juta unit motor dan 2 juta baterai akan terbagi dalam beberapa batch dimulai Juni 2024 ini, menurut William Teng, Director ECGO.
Tahun ini akan ada 100 ribu unit motor dan 200 ribu paket baterai. Tahun 2025 ada 400 ribu motor listrik dan 800 ribu paket baterai.
"Tahun 2026 ada 500 ribu motor listrik dan 1 juta paket baterai," kata William.
Gotion sendiri merupakan pemimpin global teknologi baterai, yang telah dipercaya berbagai merek seperti Wuling dan DFSK.
Untuk program ini, Gotion dan ECGO menargetkan pengemudi ojek online, dengan penawaran yang dibuat khusus.
Para pengemudi ojek online bisa menyicil sebesar Rp 55 ribu per hari selama 12 bulan.
Menariknya ada jaminan baterai seumur hidup, sehingga jika kemampuan baterai kurang dari 80 persen akan diganti baru.
Baca juga : Review Lengkap Vespa Elettrica, Motor Listrik Seharga Rp 198 Juta!
"Lembaga pembiayaan tidak bisa membantu karena pendapatan ojek online yang tidak stabil, kami harap ini jadi solusi," lanjut William.
Alasan motor listrik lebih pas untuk ojek online diantaranya lebih hemat biaya operasional.
Motor listrik lebih murah jika dibanding menggunakan motor bensin, yang pengeluaran untuk bahan bakar cukup tinggi.
Ada pun motor listrik yang masuk dalam program ini adalah ECGO 3, yang punya kecepatan maksimal 75 km/jam.
Kemudian memiliki kekuatan penggerak 3,5 kW serta bisa menempuh arak hingga 160 km dengan dua buah baterai.
Selain melakukan pengecasan di rumah dengan charger khusus, pengemudi ojek online juga bisa melakukan swap baterai di tempat yang telah ditentukan.