Wow, Lebih dari Setengah Penjualan Motor di Asia Tenggara Berasal dari Indonesia!

Pameran sepeda motor.
  • Indonesia jadi negara dengan penjualan sepeda motor di Asa Tenggara tertinggi.
  • Negara-negara seperti Thailand, Malaysia, Filipina masih di bawah.

Penjualan sepeda motor di Indonesia jadi paling tinggi di kawasan Asia Tenggara karena tembus 2.154.226 unit hanya dalam waktu empat bulan.

Ya, angka penjualan ini dibeberkan ASEAN Automotive Federation, dimana data penjualan sepeda motor di Tanah Air pada Januari, Februari, dan Maret 2024 selalu di atas 500 ribu unit. 

Sedangkan pada April 2024 memang hanya 400 ribuan unit, namun angka tersebut tetap tertinggi di zona ASEAN. 

Turunnya penjualan otomotif biasanya karena banyak hari libur, seperti pada April 2024 terdapat perayaan Hari Raya Idul Fitri.

Sehingga aktivitas penjualan, maupun produksi sepeda motor terhenti lebih dari seminggu.

Hanya saja, meski penjualan di empat bulan pertama di tahun 2024 tersebut cukup tinggi, ternyata tetap lebih rendah satu persen jika dibandingkan periode sama di 2023 yang tercatat 2.178.396 unit. 

Baca juga: Duh, Penjualan Domestik dan Ekspor Motor Bulan April Nyungsep!

Merek skuter Vespa tidak masuk dalam anggota AISI

Perlu dicatat, jika melihat data yang disajikan di atas bersumber Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI), yang notabene anggotanya adalah Honda, Kawasaki, Suzuki, TVS dan Yamaha.

Artinya data penjualan sepeda motor tersebut belum digabung dengan data penjualan merek-merek lain yang tidak masuk anggota AISI.

Seperti Piaggio-Vespa, Aprilia, KTM, Royal Enfield serta beberapa merek motor listrik mulai dari ALVA, Charged EV, Dhelvic, Gova EV, Ion Mobility, Kool EV, Polytron, Savart EV, Scomadi, Selis, U-Winfly serta masih banyak lainnya.

Tentu saja jika ditambah merek lainya, penjualan sepeda motor di Indonesia akan lebih banyak lagi dari angka di atas. 

Baca jugaPenjualan Motor Lokal dan Ekspor Menurun di Kuartal I

Pameran sepeda motor di Bangkok Motor Show. (Bangkok Post)

Lantas bagaimana dengan penjualan motor di negara tetangga Asia Tenggara lainnya?

Masih menurut ASEAN Automotive Federation, untuk posisi kedua penjualan motor terlaris adalah Thailand yaitu mencapai 574.649 unit. 

Tentu saja angka penjualan tersebut sangat jauh, karena total pasar sepeda motor empat bulan di Thailand tidak beda jauh dengan satu bulan di Indonesia. 

Jika melihat data penjualan sepeda motor Thailand selama Januari-April 2024 ternyata turun 8,9 persen dibandingkan periode sama di 2023.

Produksi sepeda motor Yamaha

Bahkan rata-rata penjualan sepeda motor di negeri Gajah Putih tak sampai 160 ribu unit per bulan. 

Berikut adalah data penjualan motor di Asia Tenggara lainnya:

Baca juga: Honda Optimis Penjualan Motor 2024 Mencapai 6,5 Juta Unit

Penjualan Sepeda Motor Asia Tenggara
Peringkat Negara 2024 2023
1 Indonesia  2.154.226 unit 2.178.396 unit
2 Thailand  574.649 unit 630.525 unit
3 Filipina  541.104 unit 552.765 unit
4 Malaysia 175.305 unit 210.813 unit
5 Singapura 4.071 unit 3.564 unit
Produksi Sepeda Motor Asia Tenggara
Peringkat Negara 2024 2023
1 Indonesia 2.304.156 unit 2.341.455 unit
2 Thailand  669.785 unit 721.122 unit
3 Filipina  425.946 unit 454.446 unit
4 Malaysia 170.935 unit 214.690 unit

 

 


 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk m...

Video Pendek Terkait

Mesin K0J irit bensin tapi tenaganya kurang mumpuni. Putaran tengah cenderung lemot. Honda BeAT sudah hadir di Indonesia sejak tahun 2008 dengan ciri yang khas, seperti motor yang ringan, desain sporty, ramping, akselerasi responsif, serta mudah dikendarai. Namun ketika masuk di tahun 2020 tepatnya pada generasi 5, BeAT mulai menggunakan kode mesin K0J sama seperti Genio juga Scoopy. Yang mana mesin ini punya karakter tenaga berbeda jika dibandingkan dengan generasi-generasi sebelumnya. Pengguna
Dimensi NMax lebih mudah digunakan di jalur perkotaan padat. Tenaga XMax 250 baru terasa nikmat ketika dipakai turing. Yamaha NMax “Turbo” terus menjadi perbincangan karena konsep marketingnnya yang unik. Menamai fitur barunya yaitu YECVT (Yamaha Electrical Continuously Variable Transmission) dengan “Turbo” Walaupun memang pada kata “Turbo” cukup jelas menggunakan tanda petik (“”) sehingga bukan berarti turbo yang sebenarnya. Mereka ingin memberitahukan kalau YECVT ini bisa memberikan rasa atau
Kerap tak peduli dengan ketinggian sorot lampu. Indikator high beam harus mati saat lalu lintas ramai. Setel ulang ketinggian sorot lampu depan. Motor-motor keluaran baru saat ini sudah dilengkapi dengan lampu berteknologi LED, terutama pada lampu depannya. Dengan teknologi tersebut, pancaran cahaya yang dihasilkan lebih stabil dan terang. Secara fungsi, untuk penggunaan dalam kota sudah jauh lebih dari cukup. Belum lagi secara estetika juga turut menunjang tampilan dari si motor. Tak cuma motor
Menggunakan lampu full LED, spidometer digital, hingga keyless. Mesin 150 cc dengan klaim tenaga dan torsi yang tidak terlalu besar. Momen pembukaan Pekan Raya Jakarta atau Jakarta Fair 2023 tahun lalu dimanfaatkan betul oleh PT Benelli Motor Indonesia (BMI), dengan merilis beragam produk, salah satunya Keeway Versilia 150i. Sebuah skuter matic yang punya desain klasik namun kental nuansa eropa yang menjadi ciri khas merek ini. Keeway sendiri sejatinya merupakan merek asal Hongaria yang juga dim
Viral Yamaha RX-King Rp 200 juta. Banyak menggunakan sparepart mahal. Harga kaum hobi. Viral Yamaha RX-King bekas terjual hingga Rp 200 juta, atau setara harga sebuah motor bermesin besar! Yup, motor satu itu kini menjadi sepeda motor legendaris yang banyak diburu para pecinta roda dua. Bahkan sudah beberapa kali viral informasi harga bekas motor ini yang setinggi langit, tapi ada yang mau menebus dengan harga tinggi. Dan foto yang viral terkini yakni dari pemilik akun @totalkings sekaligus beng

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor