Dukung Komunitas Loyalnya, Suzuki Gelar Fun Race 2024!

Jadi wadah bagi para pengguna GSX-R150 yang suka beradu kecepatan.
  • Dibuka 4 kelas sekaligus.
  • Ada kegiatan kontes modifikasi dan layasan servis.

Minggu lalu PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) baru saja menggelar acara kumpul bikers yang sepertinya sudah lama sekali tidak digelar.

Salah satu alasan kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat solidaritas sekaligus menunjukkan dukungan kepada komunitas, lewat acara bertajuk Suzuki Owners Fun Race 2024.

Tentunya giat ini lebih pas bagi para pemilik sepeda motor GSX-R150 dan Satria F150, dan diadakan di Sentul International Karting Circuit (SIKC) Bogor, Jabar (1/9/2024). 

Kegiatan balap beserta gathering pengguna ini dipadukan dengan kontes modifikasi serta layanan ganti oli gratis, sehingga mampu menarik minat kehadiran peserta maupun pengunjung pada gelaran perdana.

Acara tersebut menyuguhkan serangkaian kegiatan menarik, dimana ajang balap dipilih menjadi konten utamanya.

Ada 4 kelas pertandingan yaitu GSX-R150 Standard, GSX-R150 Open, Satria F150 Standard dan Satria F150 Open. 

Baca juga: Dealer Langka, Ternyata Beli Part Motor Suzuki Tetap Gampang

Tercatat total ada 14 starter yang berasal dari perwakilan komunitas maupun pembalap privateer yang turut berpartisipasi pada kompetisi ini.

Shinozaki Yohei, 2W Sales & Marketing Director SIS, mengatakan bahwa Suzuki Owners Fun Race 2024 diselenggarakan untuk memberikan kesempatan peserta menampilkan kemampuannya di lintasan balap yang memacu adrenalin. 

Dirinya mengaku cukup menantikan event ini karena bisa bertemu dengan komunitas yang sangat loyal dan sudah memberikan masukan sejak lama untuk Suzuki.

"Kami berharap penyelenggaraan kegiatan dapat memberikan pengaruh positif dan kami siap menggelar kompetisi seperti ini kembali karena antusias yang tinggi," tuturnya.

Pernyataan tersebut disetujui oleh para peserta, salah satunya Aryasena Arjuna Setyaji, seorang mahasiswa yang berhasil meraih dua kemenangan bergengsi secara bersamaan di kelas GSX-R150 Standard dan Open. 

Kelas Satria F150 yang merupakan jagoan bebek super dari Suzuki

Baca juga: Suzuki Avenis 125 di Indonesia Kena Recall, Ini Biang Masalahnya

Ini karena memang hobi balap dan ingin menyalurkannya secara benar, Suzuki sudah menyediakan wadah yang sangat baik untuk para penikmat dan anggota komunitas balap.

"Banyak teman-teman dapat menunjukkan keahlian balap di sini. Menurut saya, GSX-R150 adalah motor yang ideal untuk penggunaan sehari-hari serta kompetisi karena bodinya ramping, ditambah tenaganya besar,” ungkap Aryasena.

Di kelas balap GSX-R150 Standard, Aryasena berhasil meraih peringkat pertama, kemudian disusul oleh Tenno Hafizh, dan Prastomo Aji Wilanto.

Sedangkan kelas GSX-R150 Open, Aryasena kembali menduduki peringkat pertama, yang kemudian diikuti Reynaldy Febrianto sebagai peringkat kedua dan Randi Febrian.

Selain itu, bagi peserta dari kelas Satria F150 Standard dan Open, yang diketahui baru pertama kali mengikuti sesi balap satu merek Suzuki.

Ajang Owners Fun Race 2024 dirasakan menjadi kesempatan untuk menyelami dunia adu kecepatan secara lebih jauh serta benar. 

Total ada 14 starter yang berlaga di kegiatan ini

Baca juga: 5 Alasan Pilih Suzuki Address Daripada Suzuki Nex II

“Semoga event ini semakin sering diselenggarakan,” tutur Avil Maulana Akbar, salah satu peserta Satria F150 Standard.

Beragam Kegiatan Menarik

Tak hanya kompetisi balap, Suzuki juga menghadirkan kontes custom dan modifikasi sepeda motor. 

Kontes terbuka untuk semua tipe GSX-R150 maupun Satria F150, dengan tujuan penyaluran kreativitas serta inovasi para peserta dalam memodifikasi sepeda motor mereka. 

Pada kontes modifikasi Suzuki Satria F150 dimenangkan oleh Adi Santoso dengan nilai poling mencapai 206-point.

Sedangkan pada modifikasi GSX Series dimenangkan oleh Kevin Julius dengan perolehan 175 point.

Para pemenang di kelas GSX-R150 Open

Baca juga: Naik Signifikan, Harga Suzuki Burgman Street 125 EX Tembus Rp 26 Juta!

Selain menjadi ajang bagi pembalap hingga modifikator, kemeriahan Owners Fun Race 2024 juga memanjakan penonton melalui berbagai kegiatan menarik, termasuk hadiah giveaway merchandise resmi dari Suzuki. 

Sebagai dukungan tambahan bagi para peserta, Suzuki menyediakan layanan Service Station yang menawarkan penggantian oli dan pengecekan motor secara gratis untuk 50-unit GSX serta Satria, serta potongan harga khusus untuk layanan service maupun spare parts. 

Langkah ini bertujuan memastikan setiap pengendara dapat merawat kendaraan mereka dengan lebih terjangkau, sekaligus menjaga performa mesin tetap optimal.

“Melalui kompetisi balap, kontes modifikasi yang inovatif, layanan servis yang kami tawarkan, serta beragam hadiah menarik, kami berharap dapat mempererat hubungan dengan komunitas yang merupakan bagian dari Suzuki juga,” tutup Shinozaki.

Lanjutkan! 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Fariz

Senior Writer

Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jad...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Raffi Ahmad pernah punya Yamaha F1ZR saat masih remaja. Saat ini harga bekas F1ZRZ gelap. Nama Yamaha F1ZR kembali menjadi perbincangan, setelah Raffi Ahmad mengunggah beberapa foto dengan motor bebek kopling saat kegiatan shootingnya di media sosial Instagram. Ya, akun instagram @raffinagita1717 memperlihat sang Sultan Andara menunggangi F1ZR berkelir kombinasi oranye-hitam, disela touring bersama The Dudas-1. The Dudas-1sendiri beranggotakan Raffi, Gading Marten, Ariel Noah, dan Desta dan seda
Pembatasan BBM Bersubsidi dikabarkan dilakukan 1 Oktober 2024 Motor bermesin di atas 250 cc dilarang minum pertalite Kebijakan pembatasan BBM bersubsidi oleh pemerintah kembali menyeruak, dan dikabarkan bakal dilakukan pada 1 Oktober 2024 mendatang. Adapun dari kabar yang beredar, bahan bakar minyak atau BBM jenis Pertalite dilarang untuk sepeda motor dengan mesin berkubikasi mesin tertentu. Apakah Honda Vario termasuk di dalamnya? Sepertinya tidak, karena kabarnya pembatasan ini berlaku untuk m
Mengajak lebih dari 30 ribu pengguna sepeda motor untuk datang ke HBD 2024. Pendaftaran melalui microsite HBD. Para pengguna setia sepeda motor Honda, perlu siapkan diri dan motor Honda kesayangan kalian karena gelaran Honda Bikers Day (HBD) 2024 akan segera digelar! PT Astra Honda Motor (AHM) bersama jaringan sepeda motor Honda mengajak bikers pecinta sepeda motor Honda dan generasi muda Indonesia untuk tidak ketinggalan silaturahmi akbar pada HBD 2024 Para penggemar dan pengguna sepeda motor d
Bagnaia gagal mendulang podium setelah terlibat kecelakaan dengan Alex Marquez Marc Marquez memberikan pembelaan terhadap sang adik Pasca memenangkan MotoGP Aragon, Marc Marquez langsung bereaksi atas kecelakaan yang melibatkan Alex Marquez dengan Francesco Bagnaia. Hal ini diungkap oleh Marc saat berbincang dengan Jorge Martin dan Pedro Acosta di belakang podium (1/9/2024). Ketiganya sempat menyaksikan tragedi antara Alex dan Bagnaia melalui layar tv. Saat balapan menyisakan 5 lap terakhir, ked
CBR250RR unggul telak soal performa. Yamaha R15 Connected punya fitur menarik dikelasnya. Harga sama-sama Rp 40 jutaan. Honda CBR250RR jadi salah satu motor sport 250 cc yang punya performa paling baik saat ini. Ya meski pasar motor sport kian tergerus, tapi tetap jadi model yang menarik untuk dimiliki. Desain full fairing nan sporty, teknologi canggih dan performa jempolan jadi nilai jualnya. Walaupun kini motor matic semakin dominan, namun pesona motor sport tetap tak bisa disingkirkan. Piliha

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Suzuki GSX R150
Lihat