Artikel Sepekan : Motor Baru Raffi Ahmad dan Warna Baru Grand Filano

Warna baru Yamaha Grand Filano.
  • Motor baru Raffi Ahmad seharga Rp 750 juta.
  • Ada 3 warna baru Yamaha Grand Filano.
  • Honda PCX 160 ber-DNA MotoGP.

Sepanjang pekan lalu informasi dari gelaran Indonesia Motorcycle Show atau IMOS 2024 banyak bermunculan.

Diantaranya motor baru milik Raffi Ahmad yang dibelinya seharga Rp 750 juta, dan bertenaga listrik.

Tentunya bikin penasaran seperti apa spesifikasinya, terlebih motor itu dibeli pada hari pertama pameran.

Informasi lainnya ada warna baru Yamaha Grand Filano, kemudian kabar terkait subsidi motor listrik, karena Luhut kembali masuk pemerintahan.

Berikutnya ada Honda PCX 160 bergaya motor MotoGP hingga pertanyaan yang kerap ditanyakan pembeli Honda Stylo 160.

1. Warna Baru Yamaha Grand Filano

PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) kembali memperkenalkan warna baru pada gelaran IMOS (Indonesia Motorcycle Show) 2024 pada varian Yamaha Grand Filano.

Warna barunya ini hadir baik di tipe Hybrid Neo yang dibanderol Rp 27,455 juta dan juga di tipe Hybrid tipe Lux seharga Rp 28,205 juta, on the road Jakarta.

Tipe Neo.

Di varian Hybrid Neo terdapat 2 warna baru, yaitu white dan juga green menemani warna Dull Blue juga Pink Mauve yang sudah lebih dulu hadir.

Pada varian Hybrid Lux juga terdapat 1 warna baru, yaitu Magma Black seperti warna pada XMax Connected dan juga NMax Turbo Tech Max menemani warna Elixir Dark SIlver yang sudah lebih dulu hadir.

2. Subsidi Motor Listrik Bakal Berlanjut?

Luhut Binsar Pandjaitan kembali masuk di pemerintahan Presiden Prabowo Subianto untuk menjadi Ketua Dewan Ekonomi Nasional (DEN) dan Penasihat Khusus Presiden Urusan Digitalisasi dan Teknologi Pemerintahan.

Status baru ini membuat pria kelahiran Simargala, Silaen, Tapanuli Utara, Sumatera Utara namanya kembali naik, karena selalu masuk di berbagai kabinet, sejak Presiden ke-3 BJ Habibie.

Luhut kembali masuk pemerintahan.

Luhut menjadi orang yang vokal dalam membangun industri kendaraan bermotor, khususnya kendaraan listrik. 

Bahkan, sebelum kepemimpinan Presiden ke-7 Jokowi berakhir, Luhut juga sempat menyebutkan jika subsidi sepeda motor listrik yang diterapkan pada tahun 2024, akan kembali diberikan di masa Presiden Prabowo.

3. Pertanyaan Terkait Honda Stylo 160

Pilihan motor matic bergenre retro modern dengan mesin 150-160 cc kini juga diisi Honda dengan Stylo 160.

Sebelumnya, konsumen Indonesia hanya bisa memilih Vespa Sprint atau Primavera, atau malah Keeway Versilia.

Honda Sylo 160.

Salah satu yang membuat Honda Stylo 160 menarik yakni harga jual yang ditawarkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM).

Ini karena dilepas Rp 20 jutaan, dan mengisi segmen di atas Honda Scoopy, sebagai matic stylish lainnya.

4. Honda PCX160 Ber-DNA MotoGP

Modifikasi Honda PCX160 yang tampil di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 ini mengusung tampilan bak tunggangan tim Honda di arena MotoGP yaitu Honda RC213V. 

Secara keseluruhan Deddy Darmawanto, selaku modifikator sejatinya mengedepankan tema Street Performance. 

Honda PCX 160 disulap bergaya racing.

Dengan kata lain, punggawa DJ Custom ini harus meracik ulang Honda PCX lantaran kadung dikenal dengan kenyamanannya.    

Jurus paling mudah tentu saja melalui pengaplikasian sparepart aftermarket. Misalnya saja mengganti suspensi teleskopik bawaan PCX160 dengan jenis upside down. Keren gak?

5. Hunter Davinci, Motor Baru Raffi Ahmad

Selebritis sekaligus Utusan Khusus Bidang Generasi Muda dan Pekerja Seni, Raffi Ahmad, membuat geger ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024.

Ya, hal ini dikarenakan kehadirannya yang begitu cepat, namun diketahui rencana Raffi di IMOS 2024, ternyata membeli sebuah motor listrik (molis), Hunter Davinci. 

Motor baru Raffi Ahmad.

Tak tanggung-tanggung, Raffi yang datang dengan mengenakan kemeja putih juga menjadi orang pertama yang membeli molis Davinci, seharga Rp750 juta on the road.

Diketahui harga tersebut merupakan spesial hanya untuk pameran. Di luar itu, kemungkinan akan lebih mahal lagi.
 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Scomadi hadir di IMOS 2024. Menghadirkan 19 lini produk. Ada lelang motor Scomadi dengan harga pembuka Rp 1 juta. PT Nusantara Motor Internasional selaku agen pemegang merek skuter Scomadi merayakan 1 tahun kehadirannya di Tanah Air. Perayaan ini bertepatan dengan gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 yang baru selesai hari Minggu (3/11/2024) kemarin. Menurut General Manager Sales Scomadi Indonesia Aditya Ardianto, selama setahun di pasar otomotif nasional respon masyarakat akan produk y
Honda Forza 250 jadi motor premium. Motor ini digadang-gadang jadi penantang Yamaha XMax. Berstatus CBU Thailand. Honda Forza 250 jadi sepeda motor jenis matik yang ditawarkan PT Astra Honda Motor di Indonesia dengan kapasitas mesin 250 cc. Di pasar otomotif nasional, Forza jadi motor matik yang digadang-gadang sebagai rival Yamaha Xmax, karena memang dimensi, spesifikasi, hingga harga di atas motor matic pada umumnya. Nah, jika Anda berniat membeli motor matik dengan mesin 250 cc, seperti Forza
Retouch X8 dibekali sistem komunikasi mesh untuk 10 pengguna. Terdapat 2 pilihan dashcam dengan harga mulai Rp 3 jutaan. Dashcam sebagai perekam kendaraan selama berjalan gak hanya ramai di mobil, tapi produsen aftermarket pun beramai-ramai membuat untuk sepeda motor, salah satunya Retouch Alien Rider. Dashcam ini cocok digunakan untuk penggunaan sehari-hari maupun turing untuk merekam kegiatan selama berkendara, seperti dipasang di Yamaha NMax, Honda PCX, maupun Yamaha XMax. Retouch sendiri mem
Ada sekitar 50 unit motor yang bisa di tes pada IMOS 2024 Terdiri dari motor bensin dan listrik Selain jadi arena pamer, Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 juga menyediakan motor tes agar dapat dijajal oleh para pengunjung. Sarana ini sangat tepat bagi Anda yang penasaran dengan motor-motor di IMOS 2024. Sebanyak 18 merek sepeda motor hadir dengan produk unggulannya. Ada 50 Unit Motor Beberapa merek bahkan menyediakan unit motor tes lebih dari satu unit. Alhasil, ada 50 unit motor yang dapat
Ukuran 1.10 x 17 inci dengan bahan alumunium 6061. Punya 12 pilihan warna menarik. Trend modifikasi Thailand Style atau juga drag racing memang tidak ada matinya, hal ini didukung juga oleh para produsen komponen aftermarket yang terus membuat produk-produk baru, salah satunya Scarlet Racing. Scarlet Racing yang merupakan merek asal Indonesia ini turut hadir di gelaran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 dengan membawa komponen anyar, yaitu pelek jari-jari. Pelek jari-jari yang termasuk dalam

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor