Tinggal 1 Hari Lagi, Ini Daftar Motor Tes di IMOS 2024

IMOS 2024 menyediakan unit test ride untuk pengunjung
  • Ada sekitar 50 unit motor yang bisa di tes pada IMOS 2024
  • Terdiri dari motor bensin dan listrik

Selain jadi arena pamer, Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 juga menyediakan motor tes agar dapat dijajal oleh para pengunjung. 

Sarana ini sangat tepat bagi Anda yang penasaran dengan motor-motor di IMOS 2024. Sebanyak 18 merek sepeda motor hadir dengan produk unggulannya. 

Ada 50 Unit Motor 

Beberapa merek bahkan menyediakan unit motor tes lebih dari satu unit. Alhasil, ada 50 unit motor yang dapat dicoba selama pameran IMOS 2024 berlangsung.

Tak sekadar motor berbahan bakar minyak. Pasalnya, line up motor tes kali ini juga didominasi oleh sepeda motor listrik. 

Baca juga: Yamaha Pajang 3 Warna Baru Grand Filano di IMOS 2024

Daftar Motor Tes di IMOS 2024: 

  1. Honda: Honda EM1 e:, Honda CB500X dan Honda PCX160

  2. Kawasaki: Kawasaki KLX150SM, Kawasaki KLX110R, Kawasaki KX85, Kawawasaki ZX-25R dan Kawasaki W175

  3. Suzuki: Suzuki Burgman 125 EX
  4. TVS: TVS iQube S, TVS Ronin dan TVS Callisto 125
  5. Yamaha: Yamaha NMax Turbo dan Yamaha NMax Neo
  6. Alva: Alva Cervo, Alva Cervo Q, Alva N3 dan Alva ONE XP
  7. Davigo: Davigo Dragon SLI dan Davigo Space
  8. Electrum: Electrum H3i
  9. Harley-Davidson: Harley-Davidson Sportster S dan Harley-Davidson Street Bob
  10. Hunter: Hunter Scrambler 300 dan Hunter Kove 450 Rally
  11. ION Mobility: Ion M1 S
  12. Mitsuba: Mitsuba EV
  13. Polytron: Polytron Fox 500 dan Polytron Fox R
  14. Royal Alloy: Royal Alloy GP 150 Clear Case
  15. Royal Enfield: Royal Enfield Meteor 452, Royal Enfield Shotgun 650 dan Royal Enfield Meteor 350
  16. Scomadi: Scomadi Adventure 200i dan Scomadi Turismo Piccolo
  17. United: United Avand Emotor SC 122, United MX1200 dan United TX3000
  18. ZPT: ZPT Nimbuzz

Tak sekadar banyak opsi, pihak penyelenggara juga menyediakan area tes track cukup Panjang, hamper 2 km. Pengunjung yang ingin melakukan tes ride bisa langsung menuju area loading dock hall 10  ICE, BSD City.

Sebagai catatan, pengunjung harus memastikan setiap peraturan dan tata cara yang telah ditetapkan diantaranya mengisi form pendaftaran, memakai helm, berusia minimal 17 tahun, mengenakan sepatu hingga yang paling penting adalah membawa dan menunjukkan Surat Izin Mengemudi (SIM) yang masih berlaku sesuai dengan jenis kendaraan yang hendak dicoba.

Baca juga: Honda PCX160 Ber-DNA MotoGP Muncul di IMOS 2024, Mirip RC213V!

"IMOS 2024 bukan sekadar ajang pameran, tetapi juga wadah bagi pengunjung untuk mengeksplorasi dan merasakan langsung setiap inovasi terbaru di dunia otomotif roda dua. Dengan area test ride yang lebih luas dan beragam pilihan sepeda motor, kami ingin memastikan bahwa setiap pengunjung memiliki kesempatan untuk menguji performa dan kenyamanan dari motor yang mereka minati," ujar Agus Riyadi selaku Project Director IMOS 2024.

Kesempatan melakukan tes ride juga masih terbuka karena gelaran IMOS 2024 masih menyisakan 1 hari (sampai 3 November 2024). Pengunjung dapat melakukan pembelian tiket secara daring via aplikasi Auto360 seharga Rp40.000 atau on the spot (lokasi) sebesar Rp50.000. 
 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi inform...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Mengendepankan konsep performa DNA MotoGP terlihat pada bagian buritan Modifikasi Honda PCX160 yang tampil di Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 ini mengusung tampilan bak tunggangan tim Honda di arena MotoGP yaitu Honda RC213V. Secara keseluruhan Deddy Darmawanto, selaku modifikator sejatinya mengedepankan tema Street Performance. Dengan kata lain, punggawa DJ Custom ini harus meracik ulang Honda PCX lantaran kadung dikenal dengan kenyamanannya. Jurus paling mudah tentu saja melalui pengapli
Kenalkan 3 produk baru. Cocok untuk motor adventure. Ada side case muat helm. Bikers yang hobi touring rasanya tidak boleh melewatkan produk terbaru dari Shad kali ini. Pasalnya di ajang IMOS 2024, Shad Indonesia mengenalkan 3 produk baru yang pas untuk membawa barang bawaan selama perjalanan. Pihak Shad Indonesia mengungkapnya, produknya kali ini dikembangkan untuk pasar Indonesia oleh pusat di Spanyol. Hal ini untuk menyesuaikan dengan iklim Indonesia, yang memiliki curah hujan tinggi. Seperti
Burgman Street 125EX dominasi penjualan hingga 34 persen. Sudah setahun model ini dijual. Tawarkan layanan dan promo selama IMOS 2024. Tanpa adanya produk baru di IMOS 2024, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) menjamin kualitas pengalaman pelanggan. Yup, pameran sepeda motor nasional itu menjadi panggung bagi SIS untuk memanjakan konsumen setianya. Menurut Shigemori Keisuke, General Manager 2W Sales & Marketing SIS, ajang pameran otomotif Indonesia tetap dimanfaatkan dalam rangka menjangkau masyarak
Harga BBM oktan 92 bertahan. Kenaikan BBM bulan ini tidak signifikan. Vivo Revvo 90 naik Rp 95 per liter. Setelah selama 2 bulan berturut-turut harga bahan bakar minyak alias BBM terus turun, kini tren itu berbalik pada bulan November 2024. Pasalnya pada awal ini sejumlah harga BBM no subsidi terpantau naik, meski kenaikannya tidak signifikan. Meski begitu harga untuk BBM dengan nilai oktan 92 justru kompak bertahan kali ini. Jadi pengguna motor macam Honda PCX, ADV 160 atau bahkan Yamaha NMax m
Pakai grafis logo tim. Diterapkan untuk 3 model helm. Harga mulai Rp 300 ribuan. Berkendara dengan sepeda motor saat ini sudah jadi gaya hidup, sehingga perlengkapan berkendara pun jadi komponen pendukung. Menggunakan helm dengan motif yang atraktif kerap jadi pilihan, agar terlihat menarik. Dan RSV Helmet sebagai merek helm lokal Indonesia berkolaborasi dengan tim E-Sports yang berlaga di MPL ID. Yakni ONIC, EVOS, Dewa United, GEEK Fam dan Alter EGO. Merek helm asal Bandung itu menghadirkan cor

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Nmax Turbo
Lihat