Generasi Baru Honda PCX Rilis di Eropa, Tampang Berubah dan Fitur Makin Canggih!

Honda PCX MY 2025.
  • Desain berubah total.
  • Bisa koneksi smartphone.
  • Ada update pada mesin.

Jika di Indonesia PT Astra Honda Motor (AHM) menghadirkan Scoopy generasi terbaru, di Eropa sana justru ada PCX generasi terbaru yang muncul.

Yup, motor yang juga dipasarkan di Indonesia itu hadir versi terbarunya dan debut pertama kali di benua biru pada gelaran EICMA di Italia.

Sebetulnya ini bukanlah sesuatu yang baru, karena model yang saat ini dijual pun muncul pertama kali di Eropa.

Tapi yang patut diingat, untuk pasar Eropa Honda PCX mengusung mesin 125 cc sedangkan untuk pasar Indonesia pakai mesin 160 cc.

Dan melihat detailnya, ada banyak hal baru pada motor ini dan kemungkinan akan ada beberapa penyesuaian sebelum akhirnya tersedia untuk Tanah Air.

Desain Baru Honda PCX

Sebagai model year 2025, Honda PCX kini tampil lebih agresif dengan penggunaan lampu depan yang menyipit dan dibuat lebih tipis.

Terdapat pula LED DRL berbentuk V yang menempel dengan lampu utamanya, dan kini memakai 4 titik LED sebagai penerangannya.

Uniknya pada bagian bawah lampu, dibuat semacam sirip tipis seperti winglet. 

Baca juga : Cek Lagi 5 Daya Tarik Honda PCX 160, Matic Premium Nan Nyaman

Tampang depan berubah.

Dan karena hal ini pula, sosoknya sepintas malah mirip motor listrik Polytron Fox Series.

Di atas lampu terdapat windscreen yang tidak terlalu tinggi, dan kini di baliknya ada setang yang tertutup cover!

Yup, Honda PCX kini tak lagi menggunakan setang model telanjang yang selama ini menjadi ciri khas motor tersebut.

Lanjut sisi samping motor dipenuhi lekuk garis yang tegas, dari depan, tengah hingga buritan.

Kesan ramping masih terdapat pada motor ini dengan penggunaan panel bodi belakang yang dibuat tipis.

Lampu belakang manis.

Tampilan buritan semakin manis dengan LED Bar sebagai lampu belakang yang melebar. Dan di atasnya sebagai lampu rem.

Lampu sein kini dibuat menjulur ke bawah dan melebar keluar, yang seperti membentuk taring.

Dimensi motor ini sendiri 1.935 x 740 x 1.125 mm (PxLxT) dengan sumbu roda 1.315 mm dan berat kering 133-134 kg.

Baca juga : Honda Siapkan PCX 160 Baru, Siap Tantang Yamaha NMax Turbo!

Ada Tipe DX

Untuk Honda PCX 125 MY 2025, terdapat tipe basic dan DX. Tipe DX hadir dengan suspensi belakang tabung.

Tak cuma itu, diameter suspensi belakang pun juga lebih besar sehingga memberi kesan padat juga kokoh.

Suspensi tabung.

Jarak mainnya panjang, mencapai 95 mm. Sementara suspensi depan diameter 31 mm, punya jarak main 89 mm.

Nah pada tipe DX juga menggunakan panel meter baru, TFT 5 inci yang bisa terkoneksi dengan smartphone.

Adalah fitur Honda RoadSync yang bisa menghubungkan smartphone Android dan IOS, yang bisa menyajikan navigasi turn by turn.

Tak hanya itu, mendengarkan music hingga menjawab panggilan telepon juga bisa dilakukan, selama pengendara menggunakan interkom pada helmnya.

Sedangkan untuk tipe Basic, masih menggunakan panel meter full digigal LCD yang persis seperti generasi sebelumnya.

Panel meter TFT 5 inci.

Fitur andalan lainnya pada motor ini ada Power Outlet USB Type-C pada konsol depan, bagasi 30,4 liter, Smart Key System dan tangki 8,1 liter.

Mesin Honda PCX Baru

Untuk pasar Eropa motor ini dibekali mesin 125 cc yang tak banyak berubah secara spesifikasi.

Masih tetap 4-tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan dengan tenaga 12,5 PS di 8.750 rpm dan torsi 11,7 Nm di 6.500 rpm.

Kecepatan maksimalnya bisa mencapai 98 km/jam dan efisiensi bahan bakar hingga 47,6 km/liter. 

Terdapat perubahan setingan pada ECU dan desain knalpot, untuk memenuhi standar emisi Euro5+ di Eropa.

Sedangkan untuk pasar Indonesia, rasa-rasanya masih akan pakai mesin yang sama.

Baca juga : Beda Rp 900 Ribuan, Mending Honda PCX 160 ABS Atau Yamaha NMax Turbo?

Mesin sama dengan perubahan setingan ECU.

Yakni dengan kapasitas 157 cc, SOHC 4 katup, pendingin cairan, tenaga yang dihasilkan bisa 16 PS di 8.500 rpm dengan torsi 14,7 Nm di 6.500 rpm.

Hanya saja kemungkinan akan ada perubahan pada setingan mesin, entah ECU atau injector untuk menyajikan performa lebih baik.

Tentu saja hal ini patut dilakukan untuk mengimbangi kompetitor terdekat, yakni Yamaha NMax Turbo.

Dan diperkirakan tipe DX akan jadi model yang masuk Indonesia kelak, hanya saja dibedakan pada tipe CBS dan ABS.

Tapi fitur RoadSync kemungkinan akan tersedia hanya pada tipe ABS saja, seperti halnya HSTC (Honda Selectable Torque Control).

Kita tunggu saja tahun depan!
 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Terjual ratusan unit di IMOS 2024. Harga mulai Rp 32 jutaan. Pakai mesin 155 generasi baru. Sejak dikenalkan pertengahan tahun 2024 ini, generasi baru Yamaha NMax sukses mencuri perhatian masyarakat. Tak hanya tipe tertinggi, namun juga tipe terendah yang disebut NMax Neo yang terbukti laris manis. Pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 jadi pembuktiannya, dengan ratusan unit sukses terjual. Dari keterangan resminya, pada pameran yang berlangsung selama 5 hari itu, tipe ini banyak disamba
Terjual lebih dari 8,5 juta unit. Sudah ada 6 generasi. Pertama dikenalkan tahun 2010. Selain Honda BeAT, Scoopy merupakan motor matic yang terhitung laris manis dipasaran. Di Indonesia sendiri, motor ini sudah sejak tahun 2010 dihadirkan sampai saat ini. Artinya sudah 14 tahun hadir, dan sukses menjadi model terlaris kedua setelah Honda BeAT. Desain stylish menjadi nilai jual utamanya, yang tak ayal menjadi favorit banyak orang. Terutama kaum wanita yang ingin bergaya, atau menjadi bahan modifi
1 November 2024 penerbitan SIM wajib menyertakan BPJS Kesehatan Penyertaan BPJS Kesehatan ada sudah diatur pemerintah Mulai 1 November 2024, masyarakat yang ingin membuat atau memperpanjang Surat Izin Mengemudi alias SIM, wajib melampirkan Badan Penyelenggara Jaminan Sosial BPJS Kesehatan aktif. Syarat tambahan ini berlaku untuk pembuatan SIM semua golongan, mulai dari SIM A, SIM C hingga SIM B. Kebijakan ini merujuk dalam Peraturan Kepolisian Republik Indonesia Nomor 2 Tahun 2023 Tentang Peruba
Bikin tampilan New Scoopy kian menarik. Pakai paduan warna nyentrik. Honda Scoopy terbaru yang merupakan generasi ke-6 baru saja diluncurkan, kini hadir dalam 2 tipe, 4 varian dan ada 8 pilihan warna yang dapat dipilih sesuai selera. Pertama ada Honda Scoopy varian Energetic yang hadir dengan dua pilihan warna yaitu Energetic Silver dan Energetic Red. Varian ini menggantikan Sporty, yang tersedia pada generasi sebelumnya. Namun secara pemilihan warna dan grafis masih mirip-mirip. Lalu ada varian
Punya 2 kantong waterproof untuk simpan barang elektronik. Pakai bantalan berbahan mesh agar nyaman digunakan. Perkakas jadi salah satu perlengkapan yang perlu dibawa selama berkendara sepeda motor, terutama untuk kebutuhan turing nih, karena itu Alpinestars pun meluncurkan tas untuk membawa perkakas motor. Tas perkakas yang diberi nama Alpinestars Tech Tool Pack ini mulai dipamerkan saat Indonesia Motorcycle Show (IMOS) 2024 lalu. Namun bisa juga ditemukan di jaringan dealer resminya seperti De

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda PCX
Lihat