Yamaha XMax Terbaru Punya Konektivitas dan Suspensi Tabung seperti Yamaha NMax?

Honda Forza 250 belum lama ini mengalami penyegaran. Meski tak banyak berubah, setidaknya terdapat beberapa pembaruan pada tubuh. Sementara salah satu pesaing yakni Yamaha XMax seakan bergeming dengan penyajian lawasnya. 

Semenjak dirilis pertama kali pada 2016 silam, skutik 250 cc buatan PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) tak sedikit pun mengalami perubahan. Bukan tanpa sentuhan, meski hal baru hanya dilakukannya lewat penyajian kelir semata. Namun, pemandangan tersebut sepertinya tak lagi terjadi tahun ini. 

Yamaha XMax andalan Yamaha Indonesia di segmen skutik 250 cc.

Dari segi usia, skutik premium keluarga Maxi Yamaha sudah semestinya memasuki tahapan evolusi. Sebagai contoh menyematkan fitur konektivitas gawai seperti Yamaha NMax atau Yamaha Aerox 155 2021. Seperti pula keduanya, penambahan itu rasanya bukan hal yang sulit jika diterapkan pula terhadap Yamaha XMax terbaru.

Dengan begitu, kebanggaan juga didapat oleh pemilik Yamaha XMax di kemudian hari. Salah satu bentuk kemudahan pun didapat karena mereka dapat mengetahui jika ada panggilan telepon, pesan atau email yang masuk ke smartphone. Belum lagi fitur lain semisal panduan perawatan hingga informasi soal malfungsi kendaraan.

Yamaha XMax bakal lebih keren dengan konektivitas gawai seperti Yamaha NMax.

Dugaan soal keberadaannya pun diperkuat pasca kemunculan kode bertuliskan B74. Ya, sebuah kode yang diyakini peruntukan Yamaha XMax baru. Sebuah media asal Thailand, Great Biker bahkan meyakini jika Yamaha ikut menambahkan perangkat baru pada sistem kaki-kaki Yamaha XMax 2021. Khususnya suspensi belakang, sudah menggunakan model subtank layaknya NMax dan Aerox anyar. 

Semestinya menjadi langkah positif untuk meningkatkan handling. Sebagaimana kita tahu, XMax eksis masih belum menggunakan suspensi berpelengkap tabung. Jikapun benar, penyajian pada XMax generasi terbaru lebih unggul ketimbang Yamaha Forza 2021 yang masih tetap mempertahankan suspensi non-tabung. Meski begitu, calon konsumen harus lebih sabar menunggu. Pasalnya, kelahiran generasi terbaru XMax diperkirakan berlangsung pada akhir 2021 atau awal 2022 mendatang.

Yamaha XMax masih menggunakan suspensi belakang non-tabung.

Keunggulan Yamaha XMax

Apabila mendapatkan kebaruan dari dua hal tersebut, maka wajar jika harga Yamaha XMax 2021 ikut terkatrol. Meski begitu, banderolnya tetap bakal lebih murah daripada pemain asing seperti Forza atau Kymco X-Town 250i. Tentu saja karena XMax dibuat secara lokal di fasilitas produksi Yamaha Indonesia. 

Menyoal performa, saat ini XMax bukanlah yang terbaik lantaran plus-minum dibanding para lawan. Melalui mesin 250 cc berteknologi Blue Core dan penggunaan piston tempa dan diASil cylinder, ia sanggup menghasilkan tenaga 22,8 PS pada 7.000 rpm dan torsi maksimal 24,3 Nm di 5.500 rpm. Namun, bukan tak mungkin PT YIMM ikut merombak jantung mekanis sebagai langkah perubahan XMax 2021.

Yamaha XMax punya fitur yang cukup memadai sebagai skutik premium.

Kapabilitas bermanuver Yamaha XMax ikut ditunjang oleh penggunaan ban belang depan-belakang masing-masing berukuran 120/70-15 dan 140/70-14. Sedangkan untuk penghenti laju, mengandalkan cakram dan sistem pengereman anti-lock braking system (ABS) di kedua roda. Ada lagi tambahan Traction Control System (TCS) guna mereduksi gejala ban mengalami selip. 

Desain Yamaha XMax sendiri terbilang atraktif. Sosok gambotnya dipadu dengan bentukan tubuh yang sarat garis-garis tegas. Modernitas padanya ditunjukkan lewat penyematan sistem penerangan depan-belakang LED. Sayang, lampu sein masih berupa bohlam. Hal inipun sepertinya masih akan terlihat pada Yamaha XMax 2021 mendatang. Begitu pula dengan sistem naik-turun windshield yang masih manual. 

Sistem kunci pintar dan power outlet tersedia pada Yamaha XMax.

Sedang soal fitur lain seperti sistem penguncian Smart Key System dengan kelengkapan Immobilizer dan Answer Back System, bakal tetap dipertahankan. Sama halnya power outlet untuk mengisi daya ulang gawai.

Sepak Terjang Yamaha XMax di Pasar Ekspor

Seperti diungkap sebelumnya, murahnya harga XMax dikarenakan ia diproduksi mandiri oleh Yamaha Indonesia. Maka wajar bila secara jumlah skutik ini lebih laku ketimbang para rival sekelas. Tak cuma itu, jenama berlambang garpu tala pun melebarkan sayap dengan memproduksinya secara global. 

Untuk pertama kalinya (2017), Yamaha XMax dengan kubikasi mesin 300 cc diekspor ke Eropa. Produk ini pun menjadi salah satu produk penyumbang Yamaha Indonesia di pasar ekspor. Bahkan di 2018, XMax melengkapi pencapaian jumlah ekspor motor Yamaha sebesar 1,5 juta yang belangsung sejak 2014 silam. Untuk Xmax sendiri saat itu dikirim ke negara di lima benua seperti Jepang, Amerika Serikat, Rusia, Jerman, Perancis, dan negara-negara di Asia, Afrika serta Australia. 

Yamaha XMax diminati pasar Eropa.

 

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Ary

Reporter

Mengulas apapun tentang sepeda motor lalu menerjemahkannya ke dalam tulisan, mungkin hanya secuil sarana untuk berbagi inform...

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha XMax 250
Lihat