Pabrikan motor asal Inggris, Triumph Motorcycles segera menambah line up produknya. Kepastian tersebut terlihat setelah mereka merilis sebuah video teaser terkait sang model. Dari sini pula terungkap, motor baru Triumph ini akan menganut desain sport.
Lalu, siapa lawan yang hendak dituju sebagai rivalnya nanti? Sebelum beranjak lebih jauh, Triumph lebih dulu membocorkan bahwa nama Triumph New Speed Triple 1200 RR diusung oleh kuda besi anyarnya nanti.
Baca juga: Barisan Model Klasik Triumph Disegarkan, Siapa saja yang Berubah?
Menyoal penerapan konsep sport tadi, terlihat jelas dengan adanya cover bodi di bagian depan. Bentuknya pun tampak minimalis, namun aerodinamis dengan windscreen melandai. Tapi, panel bodi tersebut hanya terpasang di bagian wajah saja. Pasalnya, dari siluet berikut kami tak melihat adanya item serupa yang menutupi bagian mesin motor. Bisa dibilang motor baru Triumph ini mengusung konsep half fairing.
Sementara pada area lain, Triumph New Speed Triple 1200 RR kemungkinan besar tetap merujuk kepada suguhan Triumph All New Speed Triple 1200 RS 2022. Yap, kendati mengedepankan genre sport, kuat dugaan jika New Speed Triple 1200 RR dibangun dengan basis motor yang sudah lebih dulu meluncur itu.
Lagi-lagi soal siluet dari potongan video, bagian buritan Triumph New Speed Triple 1200 RR sangat identik dengan All New Speed Triple 1200 RS 2022. Maka dari itu, sangat logis bila kami menerka bekalannya pun tak ubahnya dengan si pengguna tema naked bike.
Utamanya soal jantung mekanis. Mesin Triumph New Speed Triple 1200 RR selayaknya menggunakan jenis DOHC 3-silinder 12 katup berkapasitas 1.160 cc. Jikapun menilik kepada bekalan versi telanjang, maka bore x stroke serta rasio kompresi bakal diracik 90 x 60,8 mm dan 13,2:1. Dari rancangan itulah, tenaga sebesar 180 PS @10.750 rpm dan torsi 125 Nm @9.000 rpm ditranslasi ke roda belakang.
Baca juga: Triumph Indonesia Masih Pikir-Pikir Boyong Trident 660 2021, Kenapa?
Triumph New Speed Triple 1200 RR diperkirakan meluncur September 2021. Namun, dia tampaknya tak memiliki lawan yang benar-benar sepadan. Apalagi kalau bukan karena bekalan mesin tiga silinder yang digendongnya. Jika pun diadu dengan Honda CBR1000RR-R, tenaganya masih kalah jauh. Meski bermodalkan mesin 999 cc, mesin motor Honda ini sudah 4-silinder. Tenaga yang dihasilkannya jauh di atas New Speed Triple 1200 RR yaitu mencapai 218 PS @14.500 rpm.
Namun, keunggulan Triumph New Speed Triple 1200 RR bisa terlihat dari pencapaian torsi puncak. Catatan darinya melebihi Honda CBR1000RR-R yang punya momen puntir sebesar 113 Nm @12.500 rpm saja.
Baca juga: Asyik, Triumph Bakal Bikin Motor Murah, Harga Rp 30 Jutaan Mesin 200 Cc!
Beberapa media di luar sana juga meyakini, Triumph New Speed Triple 1200 RR bakal mengedepankan konsep cafe racer modern. Artinya, Jika benar adanya, keberadaan motor anyar Triumph jelas digadang untuk menyaingi Kawasaki Z900RS. Probabilitas pemilihan terhadap Triumph New Speed Triple 1200 RR lebih besar karena performanya di atas motor geng hijau tersebut.
Penjelasan tentang lawan Triumph New Speed Triple 1200 RR, tentu baru bisa diulas pasca peluncurannya. Toh, bisa jadi motor Triumph yang nyatanya berupa prototipe ini mengalami perubahan saat diputuskan memasuki produksi massal.