Kawasaki Z650RS 2022 resmi meluncur. Sebagaimana penamaan, motor baru Kawasaki ini akan menjadi opsi baru di jajaran produk Z series milik Geng Hijau. Dan, merujuk pula kepada penggunaan mesinnya pula Z650RS 2022 wajib datang ke Indonesia!
Keberadaan sang kuda besi sendiri sebetulnya bukan hal yang mengejutkan. Pasalnya, dugaan akan kehadiran Kawasaki Z650RS 2022 sudah diprediksi dari video teaser unggahan pihak pabrikan.
Baca juga: Kawasaki Z650RS 2022 Lengkapi Lini Retro Geng Hijau
Pada tayangan singkat berdurasi sekitar 17 detik itu, tampak jelas si motor menggunakan spion seperti kepunyaan Kawasaki Z900RS. Sebulan berselang, benar saja bahwa motor tersebutlah yang dimaksud pihak pabrikan.
Tak sekadar spion. Selayaknya Kawasaki Z900RS pun dituangkan secara menyeluruh oleh Kawasaki Z650RS 2022. Secara tampilan motor dengan usungan tangline Retrovolution ini mengedepankan bahasa desain ala motor klasik.
Terjemahan itu bisa dilihat langsung melalui penggunaan lampu depan dan panel meter berbentuk bulat. Desain tangki bensin Kawasaki Z650RS 2022 pun cenderung senada. Kesan lawas pun diterapkan pada bentuk jok serta bodi belakang.
Baca juga: Kawasaki Ninja 250 makin Jarang Beredar, Padahal Layak Beli loh!
Meski demikian, Kawasaki Z650RS juga memadukan unsur modern. Di mana implementasinya diperlihatkan melalui penggunaan lampu depan jenis LED, panel meter dengan kelengkapan layar LCD hingga knalpot model underbelly. Termasuk halnya pada bagian pelek. Desainnya Meski merupakan pelek palang, tapi desainnya dibuat seperti pelek jari-jari.
Kawasaki Eropa juga menyebut, segmentasi Kawasaki Z650RS 2022 adalah para pengendara muda berlisensi SIM A2. Wajar jika finalisasi, utamanya pinstripe pada tangki bensin serta pelek dibuat lebih berani.
Berkaitan pula dengan target pasar tadi, performa Kawasaki Z650RS 2022 tentu saja tak sebuas Kawasaki Z900RS. Jantung mekanis Kawasaki Z650RS 2022 merupaka tipe DOHC dua silinder berkapasitas 649 cc. Sementara untuk racikan bore x stroke adalah 83 x 60 mm dengan rasio kompresi 10,8:1.
Baca juga: Penggarapan Kawasaki Ninja ZX-4R 2022 Nyata, Ini Buktinya!
Konfigurasi demikian sejatinya sama dengan kepunyaan Kawasaki Versys 650 2021. Namun, terdapat perbedaan output di mana Kawasaki Z650RS menorehkan pencapaian 68 PS @8.000 rpm dan 64 Nm @6.700 rpm. Sementara Versys 650, mencatatkan tenaga 69 PS @8.500 rpm dan torsi puncak 64 Nm di putaran 7.000 rpm.
Berdasarkan kemampuannya tersebut, jelas bahwa Kawasaki Z650RS 2022 jauh lebih ramah ketimbang kakak tertua (Kawasaki Z900RS). Lagi pula, motor baru Kawasaki ini juga sudah dilengkapi dengan beberapa pendukung semisal, assist and slipper clutch dan sistem pengereman ABS (Antilock Braking System).
Pengendaraan Kawasaki Z650RS pun demikian. Timbangan berat badannya masih pada tahapan moderat yakni 187 kg. Dengan bobot tersebut, pemilik disuguhi ketinggian jok 820 mm dan ground clearance 125 mm. Posisi berkendaranya pun rileks karena setang dibuat agak tinggi. Dengan begitu, motor ini masih sangat layak untuk diajak touring. Ditambah lagi tangki bensi berkapasitas 12 liter. Lumayan untuk mengokomodasi perjalanan jarak jauh.
Baca juga: Siap Diajak Blusukan, Cicilan Kawasaki W175TR 2021 Mulai Dari Rp 900 Ribuan Saja
Peminat di Eropa juga mendapatkan panawaran yang variatif soal kelir. Kawasaki Z650RS 2022 tersedia dalam tiga warna pilihan yaitu Candy Emerald Green, Matallic Moondust Gray/Ebony dan Metallic Spark Black. Untuk harga, Kawasaki Z650RS 2022 dijual mulai dari USD 10.350 atau sekitar Rp147 jutaan.
Banderol itu jelas terpaut jauh dengan Kawasaki Z900RS. Seperti halnya di Indonesia, versi tertinggi dari keluarga Z series itu diniagakan Rp304 juta (on the road Jakarta). Maka dari itu, Kawasaki Z650RS 2022 wajib datang ke Indonesia.
Artinya, motoris Tanah Air bisa merasakan impresi berkendara ala Z900, namun dengan harga yang jauh lebih murah. Anggap saja harga Kawasaki Z650RS 2022 di Indonesia bakal dipatok Rp180 jutaan seperti Kawasaki Versys 650. Selisihnya sangat jauh bukan dibanding Kawasaki Z900RS?
Baca juga: Harga Bekas Kawasaki Ninja ZX-25R di Atas Rp100 Juta, Seberapa Layak Dibeli?
Kita tunggu saja realisasi dari PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI). Dan, jangan lupa juga untuk mempersiapkan kepemilikan SIM CII untuk mengendarai Kawasaki Z650RS 2022.