Trend motor crossover yang mengombinasikan model penjelajah dengan skuter matik terus berlanjut di Eropa. Pionirnya memang Honda X-ADV yang di Indonesia berlanjut menjadi Honda ADV150. Bahkan pekan ini Honda merilis ADV 350 2022. Tapi bukan hanya Honda, pabrikan lain seperti SYM asal Taiwan juga hadir di segmen ini.
Hal ini dibuktikan lewat dirilisnya SYM Husky ADV 2022 di ajang EICMA 2021 di Milan, Italia pekan ini. Terdengar familiar? Yup, meski menyandang nama 'Husky' yang legendaris, SYM justru tampil baru di model SYM Husky ADV 2022. Alih-alih memakai model chopper seperti Husky di era 90-an yang pernah dijual di Indonesia, model baru ini menghadirkan sosok matic adventure.
Sama seperti keluarga Honda ADV, tampang SYM Husky ADV 2022 juga menampilkan sosok yang sangar ala tourer dengan gaya 'jangkung' windshield besar dan suspensi depan bertravel jauh untuk kemampuan melibas bermacam medan. Makin menarik, mesin SYM Husky ADV 2022 berkapasitas 150 cc yang telak-telak akan bersaing melawan Honda ADV150 jika turut dijual di Indonesia.
Baca Juga: Honda ADV 350 2022 Muncul, Pakai Mesin eSP+ Tampang Mirip ADV 150
Hal ini ditandai dengan bagian depan SYM Husky ADV 2022 yang menghadirkan sepasang headlamp LED bersudut tajam yang dibagian tengahnya terdapat lubang udara mungil. Panel bodi depan ini terlihat kekar dengan lekuk yang lebih rumit dari Honda ADV150.
Sein depan LED terletak di panel bodi, tepatnya di bawah setang. Lampu petunjuk ini memiliki desain yang sporty dengan ujung lancip. Sementara windshield berukuran cukup besar hadir di atas lampu dengan warna bening. Kombinasi ini mengingatkan pada fairing motor berjenis maxienduro.
Posisi setang ditinggikan dan dibiarkan terbuka tanpa cover yang terinspirasi oleh sepeda motor off-road. Sementara dari bagian samping, ada cover underbone yang menampung tangki besarnya. Sedangkan bodinya tetap menunjukan lekuk kaku seperti sebuah origami, atau kesenian lipat kertas dari Jepang.
Beralih ke belakang, SYM Husky ADV 2022 menghadirkan lampu belakang LED dengan bentuk H-Shape. Sementara seinnya terletak di sisi spakbor belakang. Oiya, di sisi jok pemboncengnya ada besi behel warna hitam yang terkesan kokoh.
Baca Juga: Ini Fakta-Fakta Menarik Honda Forza 250 2021, Menggoda Buat Dibawa Pulang!
Seperti disebut sebelumnya, suspensi depan SYM Husky ADV 2022 dikawal model teleskopik. Namun ada cover debu warna hitam di bagian selongsongnya. Peranti tersebut biasanya hadir di motor off road tahun 90-an.
Sementara di belakang, bisa terlihat perbedaan besar antara SYM Husky ADV 2022 dengan Honda ADV150. Ini karena SYM Husky ADV 2022 dikawal oleh suspensi tipe monosok model rebah yang tertanam di bagian kiri komponen CVT dan sasisnya. Sedangkan Honda ADV150 kita tahu jika sokbreker belakangnya menganut model ganda dengan tabung reservoir terpisah.
Pun demikian dengan velg dan bannya. SYM Husky ADV 2022 lebih mirip ke Yamaha Nmax karena memakai ukuran 13 inci. Bannya berukuran 120/70-13 di depan dan belakang 130/70-13. Hal ini membuat tinggi jok ke tanah mencapai 780 mm. Lebih tinggi hika dibandingkan dengan Yamaha Nmax yang berukuran 765 mm.
Salah satu fitur unggulan yang ditawarkan SYM Husky ADV 2022 adalah dashboard digital berwarna yang memiliki dimensi yang luas. SYM mengklaim, panel spidometer ini dapat dibaca dengan jelas di bermacam kondisi cuaca berkat kecerahan yang secara otomatis menyesuaikan dengan cahaya luar.
Sistem pengeremannya sudah cakram dengan diameter 260 mm di depan dan 233 mm di belakang. Semuanya sudah dilengkapi fitur ABS (antilock braking system) sebagai standar. Canggih bukan?
Selain itu, SYM Husky ADV 2022 juga dibekali tangki bervolume 15 liter. Sangat jauh jika disandingkan dengan Honda ADV150 yang hanya bervolume 8 liter. Hal tersebut menjadi jaminan jika SYM Husky ADV 2022 akan makin jarang ke SPBU, atau justru berperan menjadi 'penguras' SPBU.
Sektor mesin juga jadi modal SYM Husky ADV 2022 bersaing melawan Honda ADV150. Karena tipenya adalah silinder tunggal 4-tak 4-katup 150 cc pendingin cair. Tenaganya 15 PS di 7.500 rpm dengan torsi 14,5 Nm di 6.000 rpm. Mesin tersebut dibekali teknologi stabilizer Anti-Lift Engine Hanger System (ALEH) yang menggantikan model konvensional. Fungsinya kendaraan akan lebih anteng dan tidak 'gredek' saat berakselerasi.
Sayangnya, saat ini SYM belum menentukan harga jual dan waktu pengirimannya ke konsumen. Pun begitu dengan pasar yang dituju, apakah hanya berkutat di Eropa atau juga bakal dijual di Indonesia menantang Honda ADV150. SYM sendiri juga dijual oleh PT MForce Indonesia, dan tentu peluang itu terbuka lebar.