Harga All New Honda Vario 160 2022 Mulai Rp25 Jutaan, Ini Spesifikasi Lengkapnya

All new Honda Vario 160.
  • Honda Vario 160 meluncur, hadir dengan fitur baru port USB charger, rem belakang cakram, dan ABS
  • Harga Honda Vario 160 Rp28,5 juta dan Rp25,8 juta tipe CBS

All new Honda Vario 160 akhirnya meluncur di Indonesia pada Rabu 2 Februari 2022 di Jakarta. Motor matic ini membawa sejumlah ubahan yang signifikan dan peningkatan fitur dibanding generasi sebelumnya. 

Paling mencolok dan sudah dinanti banyak orang adalah hadirnya mesin baru eSP+ serupa Honda PCX 160 dengan konfigurasi 4-katup, berpendingin cairan, dan mampu menghasilkan tenaga hingga 15,3 PS di 8.500 rpm dan torsi puncak 13,8 Nm pada 7.000 rpm. 

"Pada kesempatan ini kami persembahkan generasi terbaru, salah satu produk skutik terlaris di tanah air yaitu all new Honda Vario 160. Honda Vario telah menemani selama 16 tahun di Indonesia sejak kami rilis pertama kali pada 2006," terang Executive Vice President Director PT Astra Honda Motor (AHM) Johannes Loman. 

Secara tampilan keseluruhan, bagian moncong depan motor jadi lebih berisi dan tebal. Bentuknya juga tetap melancip seperti dulu. Pun dengan tata letak lampunya tidak berubah. Namun kini selain lampu utama, ada dua alis daytime running light (DRL) baru yang membuatnya lebih elegan. 

Honda Vario 160 punya desain depan yang berbeda dari sebelumnya.

Kemudian bagian pijakan kaki juga kini memiliki bentuk yang lebih tebal. Selebihnya secara komposisi dari tengah ke belakang rupa all new Honda Vario 160, hampir sama seperti model lawas. Memiliki jok model berundak, panel bodi samping dengan lekukan tegas, serta lampu sein terpisah. 

Semua ubahan tersebut kemudian dimaksimalkan dengan penggunaan ban gambot berukuran 100/80 dan 120/70, yang menyelimuti pelek 14 inci. Membuat produk yang disebut AHM sebagai skutik premium sporty itu lebih kekar dan tampak gemuk. 

Honda Vario 160 lebih gambot karena penggunaan ban yang lebih besar.

Baca Juga: Ini 4 Daya Tarik Honda Vario Generasi 5, Banyak Yang Cari Bikin Harganya Stabil

Fitur All New Honda Vario 160 

Lanjut ke fitur, AHM membenaman ragam peranti terbaru yang sebelumnya absen. Sebut fitur keselamatan rem ABS (Anti-lock Braking System) dan pengereman belakang yang sudah rem cakram. Honda Smart Key System dengan alarm dan answer back key juga turut dihadirkan. 

Tak kalah penting yang akhirnya hadir di generasi anyar Honda Vario adalah slot USB charger type A. Ini menarik, pengguna tinggal membawa kabel charger tanpa perlu menyiapkan adaptor tambahan. 

Honda Vario 160 kini sudah mengaplikasikan rem cakram belakang.

Lalu panel instrumen sudah sepenuhnya digital yang bisa menampilkan informasi lengkap meliputi kecepatan, jarak tempuh, bahan bakar, indikator Smart Key, konsumsi bahan bakar, jam digital, indikator tegangan baterai, indikator penggantian oli, dan trip meter. 

Untuk akomodasi bisa memanfaatkan slot penyimpanan bagian kiri bersamaan letak port USB charger yang menggunakan cover. Juga bagian kanan di bawah rumah smart key. Kapasitas bagasi Honda Vario 160 tetap 18 liter yang mampu menyimpan helm ukuran fullface. 

Panel instrumen digital Honda Vario 160.

Secara rancang bangun, motor baru ini menggunakan sasis baru eSAF yang lebih ringan 1,1 kilogram. Benefitnya adalah menawarkan pengendalian yang lebih lincah dan mudah dikendarai. Klaim AHM, cataran konsumsi bahan bakarnya mencapai 46,9 km/liter. 

Harga All New Honda Vario 160 

Tertarik memilikinya? Denagn sejumlah peningkatan fitur ini AHM menjual all new Honda Vario 160 dalam varian ABS yang harganya Rp 28,5 juta dengan pilihan warna Active Black, Grande Matte Black, dan Grande White. Naik sekitar Rp4 jutaan dari sebelumnya. Lalu ada juga tipe CBS Rp25,8 juta dengan tambahan warna Grande Matte Red. 

Baca Juga: Bukan Cuma Honda Vario, Ini 5 Motor Matic di Bawah Rp 25 Juta yang Bagasinya Muat Helm

Spesifikasi Honda Vario 160 2022
Dimensi
P x L x T 1.929 x 679 x 1.088 mm
Sumbu Roda 1.277 mm
Tinggi Tempat Duduk 778 mm
Jarak Terendah 140 mm
Berat Kosong 115 kg (CBS) 117 KG (ABS)
Mesin
Tipe 4-tak, SOHC 4 katup, eSP+
Kapasitas 156,9 cc
Diameter x Langkah 60 x 55,5 mm
Transmisi Otomatis, CVT
Rasio Kompresi 12 : 1
Tenaga Maksimal 15,4 PS @ 8.500 rpm
Torsi Maksimal 13,8 Nm @ 7.000 rpm
Rangka & Kaki-Kaki
Tipe Rangka Underbone-eSAF
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Tunggal
Ban Depan 100/80-14
Ban Belakang 120/80-14
Rem Depan Cakram
Rem Belakang Tromol (CBS) Cakram (ABS)
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda Vario 150
Lihat