Fakta Kawasaki KLX230 Series, Diekspor dan Jadi Yang Pertama Pakai Lampu LED di Indonesia

Line up KLX230 series model 2023
  • Pakai lampu LED dengan desain batok lampu baru
  • Ada sedikit penyempurnaan di sektor mesin

Dalam pembukaan Jakarta Fair 2022, PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) mengundang awak media untuk menghadiri acara pengenalan produk terbarunya. Ada beberapa line up yang diperkenalkan, salah satunya Kawasaki KLX230 series.

Ada beberapa update pada KLX230S dan KLX230SE, di mana varian 230S dibekali low down seat sehingga lebih mudah bagi rider dengan postur yang tidak terlalu tinggi. Varian ini dibanderol Rp 49,9 juta dan untuk 230 SE Rp 54,9 juta.

Berikutnya ada varian supermoto dengan nama KLX230 SM, mengambil basic dari KLX230 dengan beberapa penyempurnaan. Seperti penggunaan lingkar pelek 17 ini dengan lebar 3 inci di depan dan 3,5 inci di belakang.

Berikut ada fakta-fakta menarik mengenai Kawasaki KLX2230 series ini.

Baca juga: Dijual Mulai Rp 49 Jutaan, Ini Harga dan Beda Varian Kawasaki KLX230 2023

Pilihan warna KLX230SM

Beda Karakter Suspensi

Kawasaki KLX230 dan KLX230 SM dibekali dengan suspensi yang sama. Yaitu tipe upside down dari Showa di depan dan monosok dengan uni-trak di belakang. Dari sisi luar terlihat kalau ada perbedaan warna.

Karena untuk KLX230 SM warna Oriental Blue dan Lime Green menggunakan warna silver pada tabung upside down, sedangkan warna Ebony tetap warna emas seperti KLX230.

Selain perbedaan warna, KMI membuat kedua tipe ini memiliki perbedaan pada karakter redamannya. KLX230 punya karakter yang empuk dan lembut beserta dengan ciri khas long travel yang siap melahap jalur off road.

Pakai pelek 17 inci dengan cakram wavy semi floating

Tentu ketika karakter suspensi itu digunakan di jalur on road, rasanya akan menjadi limbung. Karena itu KMI men-setup karakter suspensi KLX230 SM sedikit lebih kaku dan travel yang tidak terlalu panjang.

Baca juga: Kawasaki KLX230 Series 2023, Ada Versi Supermoto dan Pakai Lampu LED!

Dengan begitu KLX230SM akan lebih stabil dan nyaman digunakan saat meliuk di jalur on road.

Wheels Set Supermoto

Grafis lebih atraktif

Agar sah bergaya supermoto, tentu wheelset KLX230 perlu ditanggalkan dan digantikan dengan wheelset supermoto. Spesifikasinya pakai pelek Takasago Excel dengan lebar 3 inci di depan dan 3,5 inci di belakang.

Ban berlabel IRC Road Winner dipasang dengan ukuran yang tidak terlalu lebar. Hanya 110/70-17 di depan dan 120/70-17 di belakang. Setelah itu cakram lebar turut disematkan, pakai model bergelombang dan semi floating.

Supermoto banget kan?

Pelek lebar 3,5 inci dibalut ban 120/70-17 yang tidak terlalu lebar

Baca juga: Kawasaki Rilis KLX230 Series Anyar di PRJ 2022, Sekarang Ada Versi Supermoto! | AutoFun

Jadi Yang Pertama Di Indonesia

Baik Kawasaki KLX230 maupun KLX230 SM menjadi motor trail atau supermoto pertama di Indonesia yang menggunakan lampu utama LED. Karena memang baik Honda atau Yamaha belum ada yang pakai.

Desain batok lampu lebih tipis bikin wajah KLX230 kian menarik

“Sekalian menerima aspirasi dari masyarakat yang komen soal desain headlight terlalu besar di generasi pertama, nah sekarang pakai LED jadi lebih ramping. Durability pasti sudah dipikirkan biar tetap durable,” sebut Sucipto Wijono, Line Head Sales and Production Department Marketing and Sales Division KMI.

Dengan ubahan lampu utama LED serta desain reflektor yang tipis, tampang KLX230 langsung berubah drastis. Tidak lagi terlihat kedodoran pada lampu utamanya, keren kan?

Diekspor Ke Amerika

Motor yang diproduksi di pabrik KMI yang ada di Cibitung ini ternyata tidak hanya untuk pasar Indonesia saja, tapi juga diekspor untuk memenuhi permintaan beberapa negara.

Jadi motor trail atau supermoto pertama di Indonesia yang pakai lampu utama LED

Baca juga: Kawasaki KLX300SM 2023 Jadi D-Tracker X Versi Amerika, Harganya Nyaris Rp 100 Juta!

“Diekspor ke Thailand dan Amerika. Bedanya ada pemasangan mata kucing, standar emisi yang lebih tinggi, dan ABS,” tambah Cipto.

Mesin Sedikit Disempurnakan

Kawasaki KLX230 dibekali dengan mesin 1 silinder, 233 cc, SOHC 2 katup, 6 percepatan, dan pendingin udara. Pistonnya pakai diameter 67 mm dengan panjang langkah 66 mm.

Mesin yang punya perbandingan kompresi 9,4:1 ini klaimnya memiliki tenaga maksimal 19 ps di 7.600 rpm dan torsi 19,8 Nm pada 6.100 rpm. Jadi tidak heran kalau hentakan dari mesin ini sangat terasa.

Tapi sayangnya di generasi pertama KLX230 punya karakter mesin yang sedikit kurang nyaman. Yaitu rpm mesin yang lambat turun, membuat momen engine brake kurang terasa, terutama saat di jalan menurun. Panas mesin juga kerap terasa di kaki.

“Masalah idle yang tinggi dan lama turun di versi sebelumnya udah diperbaiki di generasi sekarang ini,” tutupnya.

Mantap!

Spesifikasi Kawasaki KLX230 Series 2023
Dimensi (PxLxT) KLX 230 S : 2.080 x 835 x 1.110 mm
KLX 230 SE : 2.115 x 940 x 1.190 mm
KLX 230 SM : 2.050 x 835 x 1.120 mm
KLX 230 SM SE : 2.050 x 940 x 1.145 mm
Sumbu Roda KLX 230 S : 1.360 mm
KLX 230 SE : 1.385 mm
KLX 230 SM : 1.375 mm
KLX 230 SM SE : 1.375 mm
Tinggi Jok KLX 230 S : 830 mm
KLX 230 SE : 885 mm
KLX 230 SM : 845 mm
KLX 230 SM SE : 845 mm
Jarak ke Tanah KLX 230 S : 210 mm
KLX 230 SE : 270 mm
KLX 230 SM : 230 mm
KLX 230 SM SE : 230 mm
Kapasitas Tangki 7,5 liter
Mesin 4-tak, SOHC 2 katup, pendingin udara
Kapasitas 233 cc
Diameter x Langkah 67 x 66 mm
Rasio Kompresi 9,4 : 1
Transmisi Manual 6 speed
Tenaga Maksimum 19 PS @ 7.600 rpm
Torsi Maksimum 19,8 Nm @ 6.100 rpm
Harga KLX 230 S Rp 49,9 juta
KLX 230 SE : Rp 54,9 juta
KLX 230 SM : Rp 54,9 juta
 KLX 230 SM SE : Rp 56,7 juta
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Kawasaki KLX 230
Lihat