Tahun 2023 baru memasuki bulan kedua, namun PT Kawasaki PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) sudah merilis motor baru dengan embel-embel Model Year (MY) 2024. Motor tersebut adalah Kawasaki KLX150 2024.
Peluncuran motor anyar itu berlangsung di event yang bertajuk Kawasaki Bike Week. Kegiatan ini berlokasi di Pantai Festival Ancol, Jakarta Utara pada Sabtu, 4 Februari 2023 di depan ribuan bikers penggemar Kawasaki.
Sejumlah pembaruan pun dilakukan terhadap motor trail tersebut. Mulai dari warna bodi yang terlihat berbeda, lalu penyematan fitur-fitur baru. Serta adanya beberapa varian yang menggantikan tipe sebelumnya. Seperti apa detailnya?
Baca Juga: Digelar di Ancol, Kawasaki Bike Week 2023 Ada Grandprize Motor!
Kali ini, Kawasaki KLX150 MY 2024 memiliki tiga varian yang dirilis bersamaan. Salah satu daya tariknya adalah warna terbaru bagi pecinta motor trail.
Model anyar ini dibuka dengan KLX150 varian standar yang ditawarkan dengan warna Lime Green khas Kawasaki. Khusus Kawasaki KLX150 MY 2024 Special Edition (SE) ada warna vivid orange/ebony, neon green/ebony, delight blue/ebony dan shiny yellow/oriental blue.
Semua varian KLX150 SE hadir dalam balutan grafis stiker yang atraktif dan sporty. Serta kelir emas di tabung suspensi up side down yang tampak kontras.
Sementara untuk KLX150 S terdapat dua warna, yaitu pilihan kelir lime green dan ebony. Grafis stiker yang tersemat pada motor tersebut terlihat sederhana dengan bentuk garis tegas. Hal ini menjadikannya sebagai varian terendah dari keluarga KLX 150.
Baca Juga: Paten Honda CB500F dan XL750 Transalp Terdaftar, Siap Masuk Indonesia?
Fitur-fitur terbaru dari Kawasaki KLX150 2024 diantaranya ada lampu depan yang sudah dilengkapi dengan LED. Serta panel spidometer full LCD dikembangkan melalui instrumentasi digital dengan visibilitas yang baik.
Panel bodi ikut disesuaikan menjadi lebih agresif dan berotot. Serta mempertegas gaya motocross lewat desain spakbor depannya yang berlekuk kaku. Khusus tipe KLX150 SE, suspensi depannya sudah up side down, bukan teleskopik biasa.
Seperti disebut tadi, Kawasaki KLX150 S dibanderol paling murah dengan harga Rp 32,9 juta. Lalu untuk KLX150 dibanderol dengan harga Rp 36,5 juta. Serta KLX150 SE dengan harga Rp 39,5 juta.
Diluar detail tersebut, mesin semuanya tetap sama dengan kapasitas mesin 150 cc, SOHC, 2 valve. Mesin itu bertenaga 12 PS per 8.000 rpm dan torsi maksimum 11.3 Nm di 6.500 rpm.