Bikin Kawasaki W175 Lebih Padat, Ganti Cakram Lebar Suzuki Atau Yamaha

Cakram lebar pada Kawasaki W175 bikin tampilannya kian padat
  • Bisa pakai milik Suzuki Smash atau Yamaha Scorpio.
  • Butuh sedikit penyesuaian agar bisa terpasang.

Kawasaki W175 hadir dalam tampilan klasik yang fleksibel untuk dimodifikasi dalam berbagai aliran custom mulai dari classic, scrambler, sampai flat tracker. 

Salah satu komponen yang bisa dimodifikasi ada para perangkat pengereman.

Pasalnya cakram depan W175 punya dimensi sangat kecil, terlebih jika sudah menggunakan ban lebih tebal membuat tampilan rem depan makin tidak proporsional.

Kalau mau ganti dengan diameter yang lebih besar bisa aja, tapi harus mengkanibal dari merek lain dan dengan proses kustomisasi seperti berikut ini.

Suzuki Smash

Pertama bisa menggunakan cakram milik Suzuki Smash, salah satu yang kerap mengerjakannya adalah Rieno Muryanto dari SixtySix Garage.

Cakram variasi milik Smash terdapat 2 pilihan model

Baca juga: Setelah Listrik dan Hybrid, Kawasaki Pamerkan Motor Pakai Hidrogen

“Pemasangan gak langsung plug and play, perlu ada ubahan karena diameter lubang tengah yang beda."

"Smash diameternya 45 mm sedangkan W175 48 mm, makanya cakram Smash harus dibesarkan supaya masuk ke tromol W175," buka Rieno.

Tidak sampai di situ, keempat lubang baut penguncinya juga perlu sedikit dibesarkan karena posisinya kurang pas dengan lubang baut di tromol W175. 

Lubang tengah cakram Smash diperbesar 48 mm sama dengan cakram W175 agar bisa masuk tromol bawaan W175

“Besarkan ke arah bawah, pakai bor tuner aja bisa kok,” tambah pria ramah ini.

Cakram ini hadir dengan pilihan model bulat dan bergelombang namun tergantung ketersediaannya, diameternya 300 mm sehingga bikin tampilan roda depan kian padat!

Lubang baut Smash sedikit diperbesar agar pas dengan lubang baut tromol W175

Yamaha Scorpio 

Selain menggunakan cakram milik Suzuki Smash, W175 juga bisa kanibal dari Yamaha Scorpio. 

Baca juga: Kawasaki W175 Street Mengaspal, Harga Rp 25 Jutaan Pakai Pelek Baru

Tapi jika pakai cakram ini tidak bisa menggunakan tromol bawaan milik W175, harus mengganti juga tromol milik Scorpio.

"Ada juga yang sekaligus mengganti satu set sok depan pakai Yamaha Byson biar terlihat lebih kekar,"

"Satu set sok Byson orisinil harganya bisa Rp 5 jutaan,” sahut Abraham Simatupang dari Batakastem Workshop yang berada di Pamulang Timur, Tangerang Selatan.

Jika masih ingin menggunakan sokbreker bawaan W175 juga bisa kok, konsumen hanya perlu membeli satu set tromol berikut cakram Scorpio.

Pakai cakram Scorpio harus beli satu set tromolnya

"Satu set termasuk bearing sampai jari-jari. Belum ongkos untuk setel jari-jari, bikin bracket kaliper, dan bushing roda di tukang bubut. Kurang lebih butuh biaya Rp 500 ribu kalau pakai Scorpio," tambahnya

Mau yang mana nih?

SixtySix Garage 0813-7723-8001

Batakastem Workshop 0812-9349-9102

Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Sama-sama 250 cc silinder tunggal. Berasal dari brand Jepang. Jadi pilihan menarik saat ini. Motor segmen touring adventure di Indonesia ketambahan Suzuki V-Strom 250 SX yang dirilis tahun lalu. Menariknya motor tersebut dilepas dengan harga menarik, cuma Rp 59,5 juta on the road Jakarta. Pemain disegmen ini pun ada banyak, dari berbagai macam merek. Tapi kali ini kami mempertemukannya dengan Honda CRF250 Rally. Salah satu alasannya karena kedua motor tersebut pakai mesin silinder tunggal. Baca
Suzuki dikenal sebagai sepeda motor dengan performa mesin bandel Suzuki punya beberapa produk andalan untuk hadapi Honda dan Yamaha Sepeda motor Suzuki memang pamornya tidak sebesar Honda dan Yamaha di pasar otomotif nasional saat ini. Ya, motor-motor Suzuki memang tidak terlalu menonjol dan banyak terlihat di jalanan, meski sudah berada di Tanah Air sejak tahun 1973. Baca juga: Suzuki Burgman 125 EX Ideal buat Touring, Berapa Harga Aksesorisnya? Namun begitu, produk-produk Suzuki cukup diperhit
Pakai BLDC 2.000 watt yang halus dan bertenaga. Dilengkapi regenerative brake dan 2 mode berkendara. Kecepatan dan jarak tempuh menjadi point cukup penting pada sebuah kendaraan bertenaga listrik. Tidak terkecuali pada sepeda motor listrik, dengan kecepatan dan jarak tempuh yang cukup maka bisa membuat pengendaranya lebih nyaman. Tim Autofun sendiri sudah menjajal salah satu motor listrik populer di Cina, yaitu Yadea tipe T9. Unit yang dihadirkan oleh PT Indomobil Emotor International itu dijual
Beberapa motor masih dijual hingga sekarang. Ada bebek legendaris Kawasaki ZX-130. Saat ini beragam jenis dan merek motor beredar di Indonesia. Diantara motor-motor tersebut, ada tipe yang punya tangki yang unik. Karena di posisi yang tak umum. Hal ini berlaku untuk motor bebek, matic hingga sport. Posisi tangki motor bebek dan skuter matic umumnya di bagian kolong jok. Sementara posisi tangki motor sport terdapat di bagian frame tengah. Meski demikian, ada motor yang dengan tangki yang tak posi
Yamaha memiliki banyak produk di kategori matic matic termurah Yamaha tidak sampai Rp20 juta Yamaha Indonesia mewakili jenama Jepang dengan line up matic terbanyak. Pun memasuki tahun 2024, di mana terdapat 11 motor matic Yamaha yang bisa dipilih oleh masyarakat. Sebagai diferensiasi, pihak pemegang merek membaginya menjadi tiga kategori. Terdiri dari Maxi, Matic dan paling baru yaitu Classy. Masing-masing segmentasi lantas diisi oleh produk variatif. Misalnya saja pada Maxi Yamaha yang berisika

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Kawasaki W175
Lihat