Honda BeAT 2025 akhirnya meluncur di Indonesia dengan beragam perubahan dibandingkan model sebelumnya.
Secara keseluruhan motor matic yang cukup laris ini, diklaim semakin menampilkan kesan sporty dengan tampang lebih ramping.
Bahkan dengan tampilan yang banyak berubah dibandingkan model 2020, Honda BeAT anyar ini bobotnya lebih ringan karena secara keseluruhan berkurang 3 kg.
Baca juga: Ini Yang Bikin Honda BeAT 2025 Lebih Ringan 3 Kg
Nah, kali ini Autofun akan membahas beberapa perbedaan dari tipe motor matic tersebut.
Maklum, model baru kali ini jika diperhatikan ada 3 tipe yang ditawarkan, seperti tipe CBS, Deluxe dan juga Street.
Lantas apa perbedaannya? Secara desain, memang Honda BeAT tipe CBS, Deluxe dan Street, terlihat masih mirip-mirip. Untuk mengetahui apa saja perbedaannya, berikut ulasannya.
Baca juga: Paling Laris, Honda BeAT Sudah Terjual 23 Juta Unit Lebih
Honda BeAT CBS merupakan tipe terendah jika dibandingkan dengan varian Deluxe dan Street.
Namun begitu, secara kelengkapan, CBS memang tidak terlalu jauh berbeda dengan tipe Deluxe.
Tipe ini sudah dilengkapi lampu depan menggunakan teknologi LED agar memberikan pencahayaan yang optimal, khususnya di malam hari.
Kemudian ada juga panel meter sudah fitur Combined Digital, dengan tampilan layar berwarna biru yang memberikan informasi berupa kecepatan, odometer, dan bahan bakar.
Baca juga: Matic Irit Honda Beat Punya Wajah dan Fitur Baru, Harga Tetap Terjangkau!
Dari sisi keamanan, sudah menggunakan sistem pengereman dengan fitur Combi Brake System (CBS).
Serta dilengkapi dengan Side Stand Switch dan Parking Brake Lock untuk memberikan kenyaman dan keamanan bagi pengendaranya.
Tak hanya di situ, Honda BeAT CBS jadi model paling terjangkau dengan fitur yang dibenamkan sudah naik kelas.
Seperti keberadaan Power Charger dengan daya 12 W (12V 1A) yang dapat mengisi baterai smartphone.
Fitur Power Charger, sejatinya sudah pernah dibenamkan pada Honda BeAT, hanya saja khusus untuk tipe Deluxe.
Selain itu, tipe CBS saat ini sudah menggunakan fitur Theft Alarm yang berfungsi sebagai alarm anti maling.
Honda BeAT CBS memiliki bagasi cukup luas dengan kapasitas yang sama seperti model sebelumnya, yaitu mampu menampung 12 liter.
Dan hanya tipe ini yang masih dibekali starter engkol, dan menggunakan anak kunci untuk menyalakan mesin.
Untuk pilihan kepada konsumen, Honda BeAT CBS, hadir dengan tiga varian yaitu Jazz White Black, Hard Rock Black dan juga Funk Red Black.
Untuk Honda BeAT Deluxe, semua fitur yang ada di tipe CBS dipastikan ada semua di varian ini, termasuk panel mater dilengkapi fitur battery indicator ECO.
Karena tipe Deluxe satu tingkat di atasnya, maka ada beberapa fitur lebih banyak seperti disematkan Smart Key untuk varian Deluxe tertinggi.
Dengan fitur ini membantu konsumen untuk mengoperasikan sepeda motor tanpa anak kunci, sehingga memberikan rasa aman saat berkendara sehari-hari.
Honda BeAT Deluxe juga sudah telah dilengkapi dengan fitur Idling Stop System (ISS) yang berperan mematikan mesin secara otomatis.
Motor matic entry level ini juga dibekali dengan teknologi terdepan, yakni menghidupkan mesin motor dengan suara halus melalui teknologi ACG Starter.
Oia, Honda BeAT Deluxe ada varian biasa dengan kunci Secure Key Shutter yang didampingi dengan tombol pembuka jok untuk memudahkan pengguna dalam membuka tutup jok motor.
Biar pun masih menggunakan kunci kontak berpengaman magnet, tapi sudah dibekali dengan Anti Theft Alarm juga.
Perlu dicatat, untuk Honda BeAT Deluxe kini tidak lagi dilengkapi starter manual alias engkol.
Honda BeAT Deluxe hadir dengan tampilan warna Deluxe Matte Silver, Deluxe Black untuk varian non Smart Key.
Lalu ada Deluxe Matte Black, Deluxe Matte Green, dan juga Deluxe Matte Blue untuk varian Smart Key.
Honda BeAT Street merupakan bagian dari BeAT Series, yang tentunya memiliki bagian tak jauh berbeda dari segi tampilannya.
Satu hal yang pasti, pembeda Honda BeAT Street terletak pada bagian setang telanjang, karena tidak memiliki batok depan, sehingga tampilannya jadi maskulin.
Namun selain itu, ada beberapa hal yang berbeda dari Honda BeAT CBS maupun Deluxe.
Honda BeAT Street kini menggunakan velg berkelir titanium burn yang ukurannya lebih kecil yaitu 12 inci, dibalut dengan profil ban depan 100/90 serta belakang berukuran 110/90.
Panel meternya pun sudah digital, yang memberikan informasi berupa kecepatan, odometer, bahan bakar, serta indikator kondisi aki dan mesin.
Sama seperti BeAT Deluxe, untuk BeAT Street saat ini tidak lagi dilengkapi tuas engkol.
Kendati demikian, semua fitur yang ada di tipe CBS ada pada di BeAT Street seperti Power Charger 12 Watt, Anti Theft Alarm, bagasi berkapasitas 12 liter.
Honda BeAT Street hadir dalam 2 pilihan varian warna yaitu Street Brown dan Street Black.
Dimensi | |||
---|---|---|---|
Keterangan | Beat CBS | Beat Deluxe | Beat Street |
Panjang X Lebar X Tinggi | 1876 x 669 x 1080 mm | 1868 x 745 x 1058 mm | |
Jarak Sumbu Roda | 1.255 mm | 1.251 mm | |
Jarak Terendah Ke Tanah | 148 mm | ||
Berat Kosong | 88 kg | 87 kg | 89 kg |
Tinggi Tempat Duduk | 742 mm | ||
Kapasitas Tangki Bahan Bakar | 4.2 L | ||
Kapasitas Minyak Pelumas | 0.65 Liter (Penggantian Periodik) |
Mesin | |||
---|---|---|---|
Keterangan | Beat CBS | Beat Deluxe | Beat Street |
Tipe Mesin | 4 – Langkah, SOHC, eSP | ||
Diameter x Langkah | 47.0 x 63.1 mm | ||
Volume Langkah | 109,5cc | ||
Perbandingan Kompresi | 10,0 : 1 | ||
Daya Maksimum | 9.0 PS / 7.500 rpm | ||
Torsi Maksimum | 9.2 Nm / 6000 rpm | ||
Kopling | Otomatis, Sentrifugal, Tipe Kering | ||
Starter | Elektrik dan Kickstarter | Elektrik | |
Busi | NGK MR9C-9N | ||
Sistem Bahan Bakar | Injeksi (PGM-FI) | ||
Transmisi | Otomatis, V-Matic | ||
Sistem Pengapian | Full Transistorized |
Rangka Kaki | |||
---|---|---|---|
Keterangan | Beat CBS | Beat Deluxe | Beat Street |
Tipe Rangka | Tulang Punggung – eSAF (enhance Smart Architecture Frame) | ||
Tipe Suspensi Depan | Teleskopik | ||
Tipe Suspensi Belakang | Lengan Ayun dengan Peredam Kejut Tunggal | ||
Ukuran Ban Depan | 80/90 - 14 M/C 40P Tubeless | 100/90 - 12 59J Tubeless | |
Ukuran Ban Belakang | 90/90 - 14 M/C 46P Tubeless | 110/90 – 12 64J Tubeless | |
Rem Depan | Cakram Hidrolik dengan Piston Tunggal | ||
Rem Belakang | Tromol | ||
Sistem Pengereman | Combi Brake System |
Harga | ||
---|---|---|
Tipe | Harga (OTR Jakarta) | |
BeAT CBS | Rp 18.430.000 | |
BeAT Deluxe | Rp 19.300.000 | |
BeAT Deluxe Smart Key | Rp 19.830.000 | |
BeAT Street | Rp 19.300.000 |