Kawasaki akhirnya tercebur untuk terjun di pasar sepeda motor matic bermesin kecil, dengan menghadirkan Kawasaki Brusky 125.
Informasi ini diketahui setelah adanya pengumuman secara langsung dari Facebook resmi Kawasaki Motors Philippines, yang mengunggah akan sosok motor tersebut.
"Introducing the All-New Brusky 125 by Kawasaki. Always on duty, always ready for the day ahead," tulis Kawasaki.
Baca juga: Bukan Honda, Karisma Yang Ini Bikinan Modenas Tapi Mirip Vario
Pada intinya kehadiran All New Brusky jadi bisa membuat Kawasaki selalu siap untuk menghadirkan apapun di masa depan.
Hanya saja, motor matic ini tidak untuk pasar Indonesia, melainkan Filipina.
Selain itu, di Filipina, Kawasaki juga sudah menjajakan motor matic lain, yang disebut Kawasaki Curve.
Baca juga: Tampang Mirip Honda Vario dan Harga Rp 18 Jutaan, Ini Dia Karisma 125 Yang Bukan Motor Bebek
Perlu diketahui, Kawasaki Brusky 125 merupakan motor matic yang sejatinya bukan pengembangan atau riset dari pabrikan Kawasaki baik di Filipina maupun Jepang.
Sebaliknya, motor ini disebut rebadge dari jenama perusahaan motor Malaysia, Modenas alias Motosikal dan Enjin Nasional, yaitu Modenas Karisma 125.
Lucunya lagi, wujud Modenas Karisma 125 memang agak ke Honda-hondaan. Mulai dari nama hingga wujudnya.
Baca juga: Mengenal Honda Karisma 125D Edisi 10 Juta Unit, Varian Langka dengan Warna Beda
Seperti diketahui, dulu pada tahun 2003 di pasar otomotif Indonesia ada motor bebek bernama Karisma.
Motor ini memiliki body lebih ngembang dan satu tingkat di atas Honda Supra X.
Sedangkan tampilan Brusky 125 yang di rebadge dari Modenas Karisma 125 wujudnya justru mirip dengan Honda Vario generasi kedua.
Hal ini terlihat dari berbagai desain yang ditampilkan mulai dari lampu depan, lekukan desain bodi samping, velg 14 inci, panel speedometer dengan kombinasi digital dan analog, serta yang lainnya.
Disebutkan juga bahwa bagasinya mampu menampung 14 liter, serta dilengkapi fitur power outlet agar bisa mengisi daya smartphone saat motor dipakai.
Termasuk penggunaan mesin injeksi, berpendingin udara, SOHC, 4 stroke, berkapasitas 125 cc, dan masih satu silinder.
Nah, dengan rebadge ini Brusky 125 memang plek ketiplek mirip dengan Modenas Karisma 125, namun yang membedakannya adalah grafis dan penggantian nama saja.
Gimana tertarik nggak punya Modenas eh Kawasaki Brusky 125?