Salah satu kekhawatiran pengendara sepeda motor adalah saat bertemu kendaraan besar seperti bus dan truk di jalan raya.
Pasalnya, dimensi bus dan truk yang cukup besar bisa menghalangi para rider untuk mengetahui jarak pandang ke depan.
Belum lagi banyak kasus kecelakaan menimpa pengguna sepeda motor, seperti beberapa Waktu lalu terjadi kecelakaan lalu lintas, di Kawasan Teluknaga, Tangeran, Banten.
Ya, korbannya adalah seorang bocah berusia sembilan tahun, dimana kakinya remuk akibat terlindas truk.
Kasus ini hanya sebagian kecil, namun di luar sana sering terjadi bahkan menimbulkan koran jiwa.
Baca juga: 6 Alasan Kenapa Bus dan Truk Bisa Berbahaya Bagi Pengendara Motor
Oleh karena itu, AutoFun akan memberikan beberapa informasi agar biker lebih hati-hati jika dekat dengan truk.
1. Waspadai Area Blind Spot
Pada sebuah kendaraan ada istilah blindspot atau titik butu. Hanya saja, dimensi bus dan truk yang besar membuat blindspot dengan mobil kecil atau sepeda motor.
Blindspot ini bisa membuat pengemudi bus dan truk, tidak bisa melihat keberadaan objek ata pengguna jalan lain dari jangkauan mata. Termasuk jika kaca spion.
Beberapa area blindspot yang mungkin di luar jangkauan mata pengemudi, bisa di bagian depan, belakang, dan sisi kanan dan kiri kendaraan.
Jika bus dan truk dengan dimensi besar, apalagi muatannya melebihi kapasitas itu akan jauh lebih berbahaya lagi.
Maka dari itu, sebagai biker, Anda harus mengetahui juga posisi blind spot pengendara lain.
Jangan sampai kecepatan motor dibuat stabil beriringan di area blindspot, karena hal itu justru tidak terlihat pengemudi.
Baca juga: Viral, Pengendara Motor Masuk Jalur Busway dan Rusak Separator Jalan
2. Hati-hati Jika Manuver
Sebagai biker yang kerap melakukan perjalanan dengan sepeda motor, pasti akan sering melihat bus dan truk saat berbelok, harus melebarkan keluar jalan.
Hal ini dilakukan karena saat bus dan truk bermanuver membutuhkan ruang lebih besar, agar keseluruhan body depan hingga belakang bisa berbelok dengan sempurna.
Maka dari itu, jika Anda melihat bus dan truk berbelok itu bukan berarti mereka memberikan ruang untuk dilewati.
Oleh karena itu, sebelum menyusul lihat signal sein, dan berikan klakson apakah mereka akan berbelok atau tidak.
Pasalnya, tak sedikit ketika bus dan truk akan belok maka akan melebar, motor justru menerobos, sehingga kecelakaan tak terelakan.
Belum lagi, karena blind spot truk atau bus tak melihat posisi sepeda motor, maka saat hendak bermanuvers justru menyenggol.
Baca juga: Viral Aksi Berbahaya Remaja Pakai Aerox dan Vario, Motoran Nempel Bak Truk
3. Jangan Terlalu Dekat Karena Rawan Rem Blong
Pada selain ada di samping kanan atau kiri, sebaiknya jangan terlalu dekat dengan bus dan truk.
Pasalnya, sering kendaraan besar mengangkut bawaan dengan jumlah melewati kapasitasnya atau kita sebut Over Dimension Overload (ODOL).
Jika kendaraan melebihi kapasitas, biasanya akan berimbas pada sistem pengereman jadi tidak sempurna. Belum lagi saat tanjakan dan turunan.
Ketika di tanjakan maka resikonya ada pada motor yang berada di belakang, karena kendaraan besar tidak memiliki tenaga yang kuat karena ODOL.
Sementara jika di turunan, bus dan truk melaju semakin cepat, namun tidak diimbangi dengan sistem pengereman yang tepat karena bobot yang berlebih membuat rem bekerja ekstra.
Belum lagi, truk dan bus melewati kapasitas muat lebih banyak ditambah melaju cepat, maka saat melakukan pengereman tidak bisa berhenti secara pas.
4. Rajin Berikan Sinyal Klakson atau Lampu Jauh
Bus dan truk memiliki mesin di Bawah, sehingga terkadang suara mesin terdengar ke dalam kabin, dan sang sopir tidak mendengar jelas.
Maka dari itu, untuk para biker yang ingin mendahului kendaraan besar, selain memastikan kondisi ruang atau jalan kosong, pastika aman.
Selain itu, pastikan juga melakukan klakson untuk memberikan sinyal kepada pengemudi bahwa ada sepeda motor yang akan lewat.
5. Hindari Menggunakan Headset
Ketika Anda berkendara dan mengetahui bahwa jalur yang bakal dilewati banyak ‘transformer’ maka kurangi resiko-resiko yang akan membahayakan. Termasuk menggunakan headset.
Ya, terkadang biker menggunakan headset untuk mendengarkan musik sehingga bisa mengurangi kebosanan.
Namun begitu, Anda juga harus tahu ketika menggunakan headset dan mendengarkan musik, kerap kali biker hilang konsentrasi dan tidak mendengar kondisi sekitar.
Parahnya, tak sedikit biker menjadi kaget lantaran mendapatkan peringatan atau bunyi klakson truk
Pasalnya bukan tak mungkin kendaraan besar tetap melaju dengan cepat dan tidak mengetahui keberadaan sepeda motor yang posisinya di area blindspot.
Sebagai rider, sebaiknya Anda lebih bersabar, jangan merasa menjadi orang yang paling diprioritaskan, sehingga ingin terburu-buru sampai di tujuan.