Kemeriahan Yamaha Enduro Challenge Kalbar, Peserta dan Pengunjung Antusias

Yamaha Enduro Challenge digelar di Kalbar.
  • Pertama kalinya Yamaha menggelar balap ketahanan off road di luar pulan Jawa.
  • Banjir aktivitas menarik serta promo bagi para pengunjung.

Ajang balap Yamaha Enduro Challenge masih bergulir dan kemarin baru saja menyambangi Lapangan Sabang Merah Sanggau, Kalimantan Barat (9-10/09).

Ini menjadi balap ketahanan off road dari Yamaha yang untuk pertama kalinya digelar di luar Pulau Jawa, hasilnya cukup mengundang atensi tinggi dari publik juga komunitas dan pembalap.

Tidak hanya balapan, ada sejumlah aktivitas menarik lainnya juga diadakan pada hajatan dengan nama resmi Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge itu.

Salah satunya sunmori diikuti ratusan bikers dari berbagai wilayah Kalimantan Barat (Kalbar) yang tergabung dalam Yamaha Riders Federation Indonesia (YRFI). 

Sunmori dalam menyambut kemeriahan acara itu dilakukan dari kota Sanggau menuju lokasi event di Lapangan Sabang Merah Kabupaten Sanggau.

Baca juga: Geber Yamaha R3, Aldi Satya Mahendra Kunci Gelar Runner Up Balap Internasional

Para komunitas berfoto bersama jajaran Yamaha

“Masyarakat dan pencinta off road di sini sangat senang dengan diadakannya One Make Race Yamaha yang menggunakan motor WR155R."

“Motor trail Yamaha ini cocok digunakan di medan off road Kalimantan seperti perbukitan, perkebunan sawit, dan lainnya,” ungkap Hendro Pemilu, Direktur Marketing Main Dealer Yamaha Aneka Makmur.

Banjir Aktivitas di Yamaha Enduro Challenge

Selain sunmori, Yamaha juga menyajikan display produk-produk unggulan dan booth para sponsor. 

Di samping itu kegiatan lainnya yang dinikmati oleh para pengunjung acara ini adalah kontes modifikasi, service gratis, bazar UMKM, kontes SMK, lomba mewarnai, jambore komunitas, jalan sehat dengan banyak hadiah dan games. 

Baca juga: Yamaha Grand Filano dan Fazzio Jadi Hadiah dari BAF, Mau?

Pertama kalinya digelar di luar pulau Jawa.

Tidak ketinggalan adanya acara hiburan yang dibawakan langsung oleh Silvia Ananta, Tino Ame, Tuan Muda Band dan Pamflet Band.

Promo Pembelian Motor

Bagi konsumen yang melakukan pembelian motor Yamaha Vixion, Mio M3 dan Gear 125 di venue berhak mendapatkan hadiah menarik atau potongan angsuran sampai dengan 10 kali. 

Termasuk juga pembelian WR155R yang mendapatkan hadiah langsung berbagai perlengkapan seperti helm, jersey, dan lain-lain.

Keseruan Shell bLU cRU Yamaha Enduro Challenge ini juga dirasakan oleh Kristian, salah seorang bikers Yamaha yang ambil bagian sebagai peserta di luar arena balapan. 

Baca juga: Harga Motkas Matic Yamaha Naik, Ada Apa Nih?

Suguhan hiburan dan aktivitas menarik lainnya untuk para pengunjung

“Keseruan event ini sangat terasa, mulai dari sunmori sampai bisa hadir di lokasi acara menikmati balapan, hiburan dan lainnya,” ujarnya.

bLU cRU Fans Experience

Yamaha juga memanjakan bLU cRU Family (konsumen, komunitas, fans Yamaha) agar bisa turut serta dalam aktivitas bLU cRU Fans Experience. 

Tersedia bLU cRU hospitality booth, serta bisa mendapatkan bonus 1.000 poin untuk pengguna My Yamaha Motor Member dan langsung mendapatkan Official Apparel Yamaha bLU cRU GRATIS senilai Rp 350 ribu (berdasarkan tier pada My Yamaha Motor App : Blue, Bronze & Silver, Gold & Platinum). 

Selain itu juga bisa mendapatkan bonus 1.250 poin ditambah diskon spesial untuk setiap pembelian apparel Yamaha bLU cRU.

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Viral Pemotor Hadang Bus Lawan Arah di Lamongan Berujung Keributan

Bus coba menembus macet dengan melawan arah. Kejadian di Lamongan, Jawa Timur. Tindakan lawan arah yang dilakukan bus di jalan raya baru ini bukan hanya membahayakan pengendara, tapi juga pengguna jalan lain. Sayangnya hal berbahaya tersebut kerap dilakukan di Indonesia, termasuk oleh pengendara mobil pribadi dan juga sepeda motor. Tak jarang aksi melawan arah berujung kecelakaan atau keributan. Seperti sejumlah video viral yang beredar di masyarakat. Contohnya yang beberapa lalu terjadi di Tebe

Diler TVS Lampung Beroperasi, Jual Ronin Sampai Motor Roda Tiga!

Main diler TVS Lampung dibuka akhir pekan lalu. Banderol TVS Ronin tak terpaut jauh dari Jakarta. TVS Indonesia tak ada hentinya melakukan ekspansi pasar. Kali ini, perwakilan jenama asal India membuka diler TVS Lampung sebagai jaringan pemasaran terbaru mereka. Produk di diler yang resmi beroperasi pekan lalu ini pun komplet. Mulai dari motor bebek TVS Rockz dan TVS Neo. Ada pula line up skuter matic seperti TVS Ntorq, TVS Callisto hingga TVS XL100. Bahkan, motor TVS roda tiga sebagai penunjang

Yamaha Grand Filano dan Fazzio Jadi Hadiah dari BAF, Mau?

BAF hanya melayani kredit motor merek Yamaha. Sediakan kredit motor bekas dan syariah. Lembaga pembiayaan khusus motor Yamaha, PT Bussan Auto Finance (BAF) akan genap berusia 26 tahun pada 24 September 2023. BAF secara konsisten terus menjaga eksistensinya sebagai perusahaan pembiayaan. “Menginjak usia ke-26 tahun, BAF terus berkomitmen untuk memberikan layanan solusi keuangan terbaik untuk meningkatkan kesejahteraan hidup masyarakat," ungkap Lynn Ramli, Presiden Direktur BAF. Sejumlah promo dan

Top 5 : Ada Tipe Vario 125 2023 dan Recall Tiga Motor Suzuki

Kenali beda tipe Honda Vario 125. Recall motor Suzuki merupakan program lanjutan. Yamaha diuntungkan kasus rangka eSAF? Sepanjang pekan lalu pemberitaan tentang rangka eSAF Honda masih cukup banyak dicari pembaca. Namun informasi lainnya mulai menggeser pemberitaan tentang rangka Honda tersebut, diantaranya ada beda tipe Honda Vario 125 2023. Kemudian ada recall yang dilakukan pihak Suzuki untuk tiga produk andalannya, yakni Address, Satria FU150 dan GSX-150 Series. Berikut lima artikel favorit

Penjualan Motor Agustus Melesat, Naik Siginifikan Dibanding Juli

Kasus rangka eSAF muncul di Agustus. Naik lebih dari 58 ribu unit dari Juli. Ramainya kasUs rangka eSAF Honda yang terjadi sejak bulan lalu tampaknya belum mempengaruhi angka penjualan motor baru di bulan Agustus. Buktinya ada kenaikan sebanyak 58.951 unit dibandingkan penjualan bulan Juli, seperti dikutip dari data Asosiasi Industri Sepeda Motor Indonesia (AISI). Setidaknya ada 534.379 unit motor baru yang terjual untuk pasar domestik di bulan Agustus lalu. Kenaikannya terbilang signifikan diba

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha WR155 R
Lihat