Fakta Marc Marquez dan Repsol Honda Dalam Angka

Marc Marquez dan Repsol Honda berpisah tahun depan.
  • Marquez identik dengan Honda RC213V.
  • Musim perdana langsung sabet gelar juara dunia.

Kabar panas dari arena MotoGP mengenai berakhirnya kerja sama antara pembalap Spanyol, Marc Marquez dan tim Repsol Honda akhirnya diumumkan Rabu (4/10/2023). 

Mengejutkan memang, mengingat kolaborasi keduanya sudah berlangsung sangat lama. Tapi spekulasi kepindahan Marquez sudah diprediksi sebelumnya. Ini karena performa motor Honda RC213V tak lagi kompetitif.

Padahal, di era keemasannya hingga 2019 lalu, pemilik nomor start 93 itu sempat disebut akan pensiun bersama Repsol Honda. Seperti yang terjadi pada pembalap legendaris asal Australia, Mick Doohan.

Namun Marquez yang masih haus gelar juara memilih menyudahi karirnya di Repsol Honda akhir tahun ini. Meski begitu, ada banyak rekor dan catatan yang sukses diraih oleh Marquez bersama Repsol Honda. 

Baca Juga: MGPA : Kesiapan MotoGP Mandalika Hampir 100%

Baca Juga: Daftar Merek Motor yang Bakal Ramaikan IMOS+ 2023, Banyak yang Baru!

Catatan Marc Marquez Dalam Angka

Berikut catatan dan rekor yang ditorehkan Marc Marquez bersama tim Repsol Honda dalam angka:

Faktor tunggangan yang tak kompetitif disebut jadi alasan kepindahan
  • 6 gelar juara dunia MotoGP sukses dikemas Marquez bersama tim Repsol Honda.
  • 11 tahun Marc Marquez membela Repsol Honda, yakni sejak 2013-2023.
  • 59 kali mencetak fastest lap dengan motor Honda RC213V.
  • 59 juara seri diraih pembalap kelahiran 1993 ini.
  • 64 pole position dikemasnya sepanjang bersama Repsol Honda.
  • 101 podium sukses diraih Marquez bersama Honda, termasuk terakhir di Motegi.
  • 163 menjadi starter MotoGP dengan beberapa kali absen karena cedera.
  • 2594 total poin dikumpulkannya bersama Honda hingga seri Motegi.

Rangkuman Perjalanan Bersama Repsol Honda

Kaledeoskop karir Marquez di Repsol Honda pun menarik disimak. Berikut rangkumannya. 

  • 2013 - Di musim pertamanya naik ke MotoGP, Marquez yang baru berusia 20 tahun sukses jadi rookie yang menyabet juara dunia.
  • 2014 - Rekor kemenangan dicetaknya lewat 13 kali juara dari 18 seri yang ada
  • 2015 - Tahun yang sulit dan membuatnya hanya berada di posisi ke-3.
  • 2016 - Kembali menjadi juara dunia.
  • 2017 - Merebut gelar juara dunia dengan pertarungan sengit bersama Andrea Dovizioso.
  • 2018 - Sukses lagi menjadi juara dunia tiga tahun beruntun.
  • 2019 - Bukan hanya jadi juara dunia, musim ini Marquez mampu memecahkan rekor poin hingga 420 angka.
  • 2020 - Cedera panjang dan absen sepanjang musim
  • 2021 - Kembali ke arena dan mengemas tiga kali juara seri.
  • 2022 - Cedera panjang tapi masih sanggup mengemas podium ke-100 di MotoGP.
  • 2023 - Pengumuman perpisahan dengan tim Repsol Honda.
Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Berita Terbaru

Banyak yang Belum Tahu, Kanebo Tak Boleh Untuk Ngelap Bodi!

Lap chamois bisa merusak bodi. Cara pakai yang salah memperparah efek merusak. Lap microfiber lebih direkomendasikan. Mencuci motor jadi ritual yang kerap dilakukan bikers, dan biasanya menggunakan kanebo untuk membasuh juga mengeringan bodi motor. Tapi tahukah kalian, kalau mencuci motor menggunakan kanebo sebagai alatnya, bisa membuat bodi motor kalian baret-baret! "Karena sekarang itu kanebo kualitasnya tidak bisa dipertanggung jawabkan, mereknya sudah banyak macamnya," buka Joddy Ario dari J

Tiga Teknisi Honda Siap Adu Kemampuan Dikompetisi Tingkat Dunia

Indonesia kirim tiga perwakilan. Ada tes tulis dan praktik. Pertama diadakan Honda Motorcycle Co Ltd. PT Astra Honda Motor (AHM) bakal mengirimkan tiga teknisi andalannya untuk mengikuti kompetisi tingkat dunia, dalam ajang Honda Global Technician Contest Motorcycle (GTC) 2023. Kompetisi yang melibatkan seluruh teknisi Honda di dunia itu akan berlangsung di Honda Technical College Kanto, Tokyo, Jepang, 7-8 Oktober 2023. Event ini jadi yang pertama diselenggarakan oleh Honda Motor Co Ltd. Sebelum

Bukan 1 Tahun, Garansi Rangka Motor Yamaha Sekarang 5 Tahun!

Kasus rangka eSAF Honda bikin Yamaha ikutan repot. Yamaha membuat keputusan besar soal garansi rangka motornya. Kehebohan pembahasan rangka motor Honda yang belakangan ini terjadi, sedikit banyaknya berpengaruh terhadap Yamaha. Alhasil, membuat jenama garpu tala membuat keputusan besar terkait garansi rangka motor Yamaha. Seperti pernah disampaikan oleh Dyonisius Beti selaku President & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) belum lama ini. Semenjak kasus rangka eSAF merebak, ada sur

Murah! Tiket IMOS+ 2023 Dijual Mulai Rp 12.500 Saja

Lokasi pameran pindah ke ICE BSD. Harga berlaku untuk tiket pre sale. Pameran Indonesia Motorcycle Show (IMOS) yang sebelumnya digelar dua tahunan, kini rutin berlangsung tiap tahun. Dan pada penyelenggaraan ditahun ganjil ini, namanya menjadi IMOS+. Ajang IMOS+ 2023 akan berlangsung pada 25-29 Oktober mendatang. Selain nama gelaran yang sedikit berubah, venue acara pun berpindah. Baca Juga: Yamaha Jupiter Z1 2023 Dapat Penyegaran, Ini Bedanya Dari Tahun Lalu Lokasi Gelaran Pindah Yup, lokasi ev

Alasan Yamaha Gear 125 Bekas Layak Dipinang, Harga Murah Hingga Fitur Fungsional

Harga bekasnya mulai Rp 10 jutaan. Punya posisi berkendara nyaman dengan fitur fungsional. Solusi jika ingin membeli sepeda motor dengan harga lebih murah bisa pilih motor bekas, untuk pemakaian sehari-hari rasanya matic dengan mesin 125 cc akan lebih cocok salah satunya Yamaha Gear 125. Untuk harga barunya motor ini dibanderol Rp 18 jutaan dengan pilihan Standard Version dan S Version. Sedangkan untuk harga bekas kalau melihat di beberapa marketplace, sudah bisa dipinang dengan harga jual mulai

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor