Motor Listrik BMW CE 02 Produksi India Meluncur, Harganya Setara Mobil LCGC

Motor listrik BMW CE 02 diproduksi di India.
  • BMW CE 02 sudah dikenalkan bulan Juli lalu.
  • Harganya setara mobil LCGC.

Setelah dirilis pada bulan Juli 2023 lalu, kini ada kabar terbaru lagi dari motor listrik BMW CE 02. Pasalnya motor listrik dari merek Jerman tersebut mulai diproduksi di India.

Produksi tersebut dilakukan oleh fasilitas pabrik TVS yang berlokasi di Hosur. 

Sebelumnya, pabrik TVS di Hosur juga ditunjuk sebagai pusat pembuatan dari lima model bermesin 310 cc hasil pengembangan kedua pabrikan.

Diantaranya BMW G 310 R, BMW G 310 GS dan BMW G 310 RR untuk brand BMW Motorrad. Serta Apache RR310 dan unit yang baru dirilis, Apache RTR 310 sebagai wakil merek TVS.

Penunjukan titik produksi baru ini diumumkan oleh BMW Motorrad pada 6 Oktober lalu. Pengumuman ini juga bertepatan dengan perayaan produksi ke 150.000 unit untuk seluruh model 310 cc tersebut.

Baca Juga: Bisa Jadi Inspirasi, Motor Listrik Honda EM1 e: Berbalut Livery Repsol Honda

Sekilas Motor Listrik BMW CE 02

Di segmen motor listrik saat ini, model yang beredar terbilang beragam. Bukan hanya skuter matic, tapi merambah ke model lainnya. Semisal sport funky yang sekelas dengan Honda Grom atau Kawasaki Z125 Pro.

Sosoknya imut seperti Honda Grom

Segmen inilah yang coba diincar oleh BMW CE 02, tentu dengan sumber penggerak listrik. 

Desainnya mengarah ke tampilan kekar dengan suspensi depan up side down, frame yang terbuka dan jok panjang flat setinggi 749 mm. Sistem cahaya sudah full LED dengan headlamp persegi dan lampu tumpuk. 

Baca Juga: Bikers Senior Youk Tanzil Andalkan Ducati DesertX Menjelajah Papua

Untuk spidometernya, tertanam layar digital 3,5 inci dengan informasi kecepatan dan status baterai.

Desainnya unik.

Tertanam baterai lithium-ion portable dengan kapasitas 1,96 kWh sebagai penggerak motor listrik berdaya 15 PS dan torsi 55 Nm. Klaim performanya, ada top speed hingga 95 km/jam dan daya jelajah 90 km.

Harganya Setara LCGC

Tersedia dua varian pada BMW CE 02, yakni Base dan Highline. Perbedaannya terletak di paket penggeraknya. 

Performanya mumpuni

Di tipe Base, pengisi daya eksternal yang tersedia berkapasitas 0,9 kW dan mampu mengisi daya dari 20 ke 80 persen dalam 170 menit dan kondisi 0 ke 100 persen dalam 330 menit.

Untuk tipe Highline, dibekali pengisi daya 1,5 kW yang mampu mengisi baterai dari 20 ke 80 persen dalam waktu 140 menit. Serta nol ke 100 persen dengan 290 menit.

Soal harga, BMW CE 02 Base dijual di harga USD 7.599 atau setara Rp 114,1 juta. Sementara tipe Highline dijual seharga USD8.474 atau mencapai Rp 127,2 juta.

Harga ini nyaris setara Daihatsu Ayla yang dilepas mulai Rp 134 jutaan ya bro!

Oops... Something broke.
    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Berita Terbaru

Deretan Motor Baru Harley-Davidson Hadir di Kalimantan Bike Week 2023

Ada dua model yang dirilis di GIIAS 2023. Kalimantan Bike Week digelar oleh HDCI. Dengan gayanya yang maskulin, motor-motor Harley-Davidson dikenal sebagai penunjang gaya hidup komunitas penggemar motor besar di Indonesia. Hal ini juga yang membuat HD kerap ditemui di event-event bikers. Salah satunya ajang Kalimantan Bike Week 2023 di akhir pekan lalu (6-8/10/2023) yang merupakan acara tahunan para enthusiast HD. Ajang yang berlangsung di Taman Siring 0 KM, Kota Banjarmasin juga dimanfaatkan ol

Ternyata, Mekanik Motor Honda Terbaik Dunia Berasal dari Indonesia

Juara dunia direbut teknisi asal Magelang. Kategori lomba di segmen motor reguler. Ajang kontes mekanik tingkat dunia Honda Global Technician Contest Motorcycle (GTC) 2023 digelar pada 7-8 Oktober lalu. Masngudin, teknisi asal Magelang, Jawa Tengah sukses merebut gelar juara dunia tersebut. Pada kompetisi yang digelar di Honda Technical College Kanto, Tokyo, Jepang ini, Masngudin mampu merebut medali emas setelah memenangi kategori motor reguler (commuter). Masngudin sendiri merupakan teknisi da

Berita Favorit, Ada Harga Vario 125 Juga Ducati KW dari Cina

Ducasu jadi tiruan Ducati Supersport 950. Kanebo tak disarankan untuk ngelap bodi. Update harga dan varian Honda Vario 125. Seperti biasanya kami merangkum berita-berita motor favorit sepanjang pekan lalu, yang bisa dibaca kembali jika ada yang terlewat oleh kalian. Beberapa diantaranya ada info soal Honda Super Cub C110, sang motor bebek legendaris yang punya konsumsi bahan bakar sangat irit. Kemudian masih ada Ducati KW dari Cina, yang bertahan dua minggu belakangan serta update Honda Vario 12

Daya Tarik Yamaha Gear 125 Bekas, Dapat Tahun Muda Harga Murah!

Unit tahun muda masih segar. Harga bisa hemat banyak dari barunya. Mesin dikenal kuat nanjak. Di tengah kabar rangka eSAF yang bermasalah, motor matic entry level lainnya macam Yamaha Gear 125 mendadak naik daun, dan dipilih konsumen. Segmen ini memang membutuhkan motor dengan harga terjangkau, mesin irit tapi kuat diandalkan untuk aktivitas sehari-hari. Yamaha Gear 125 sendiri harga barunya diangka Rp 18 jutaan tergantung varian yang dipilih, ada Standard dan juga S Version. Pembeda keduanya ad

Millennium Tires Rilis Ban Vespa Klasik Berlis Putih, Harga Rp 700 Ribuan

Ban Millenium incar pasar komunitas. Diproduksi lokal secara terbatas. Tampilan skuter klasik seperti Vespa dan Lambretta semakin unik dengan ban yang memiliki lis putih, seperti white wall atau white ribbon di sisinya. Hal ini disadari oleh PT Elangperdana Prima Niaga & Industri selaku produsen ban bermerek Millenium. Dimana produsen yang berpabrik di Citeureup, Jawa Barat ini mengenalkan ban Vespa klasik akhir pekan lalu (8/10/2023). Julukannyanya V-Max White Ribbon Series. Ban terbaru ini aka

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor