Bikin Yamaha Grand Filano Makin Nyaman, Modal Suspensi Profender, Bisa Setel Sesuka Hati!

Yamaha Grand Filano dengan suspensi belakang Profender
  • Tinggi suspensi 320 mm sama dengan bawaan Grand Filano.
  • Preload, compression, dan rebound bisa disetel dengan mudah.

Redaman suspensi menjadi salah satu faktor penentu kenyamanan motor, apalagi jarang suspensi motor matic yang bisa disetel, contohnya Yamaha Grand Filano.

Pasalnya kalau suspensi terlalu empuk maka berpotensi bottoming atau mentok saat terkena beban berat.

Lalu jika suspensi terlalu keras maka akan menimbulkan rasa tak nyaman selama berkendara.

Jadi wajar kalau suspensi orisinal belum tentu cocok dengan gaya berkendara atau bobot tiap pengendara yang sangat beragam.

Salah satu solusinya bisa dengan mengganti suspensi pakai produk aftermarket yang bisa disetel karakter redamannya.

Sayangnya Grand Filano punya panjang suspensi belakang yang bisa dikatakan nanggung, karena jarak antara baut bawah dan atas 320 mm.

Sedangkan kebanyakan suspensi aftermarket di pasaran dijual dalam ukuran 300 mm, 310 mm, 325 mm, 330 mm, sampai 344 mm.

Baca juga: Geber Yamaha YZF-R7, Balap Motor Khusus Wanita Siap Digelar Tahun Depan

Profender hadir dengan pilihan merah dan hitam atau kombinasi

Tentu kalau menggunakan ukuran yang lebih rendah akan membuat ground clearance menjadi lebih pendek.

Sebaliknya ketika menggunakan yang lebih tinggi maka akan membuat ground clearance lebih jauh tapi juga membuat motor lebih nungging.

Karena itu beberapa produsen aftermarket mulai membuat suspensi dengan panjang 320 mm yang bisa digunakan Grand Filano, FreeGo, juga Fazzio, salah satunya Profender asal negeri Gajah Putih.

Profender X Series Yamaha Grand Filano

Bodi utama menggunakan aluminium, tabungnya pakai sirip agar cepat melepas panas

Karena punya panjang yang sama dengan suspensi orisinil Grand Filano, maka tinggi motor dan ground clearance akan sama dengan kondisi standar, handling pun tidak berubah.

Baca juga: Tampil Agresif, Yamaha X-Ride 125 2024 Kini Dilepas Rp 19,9 Jutaan

Profender yang masuk ke Indonesia hanya hadir dalam 1 tipe, yaitu series X yang merupakan seri tertinggi dari suspensi ini.

“Ada pilihan warna merah, hitam, dan two tone by request kombinasi merah hitam."

"Harganya Rp 3,5 juta termasuk ongkos pasang. X series ini tipe tertinggi punya 3 setelan plus tabung, ” ujar Ihsan Mulya Yusuf dari Ihsan Motoshop.

Terdapat angka di setelan compression juga rebound jadi lebih mudah dalam penyetelan

Yang keren adalah bodi utama suspensinya menggunakan aluminium, bahkan bersirip di area tabung.

Ini jadi salah satu keunggulannya untuk lebih cepat melepas panas selama suspensi bekerja.

Lalu ada setelan compression sebanyak 16 klik yang ada di bawah tabung dan setelan rebound di sisi atas suspensi, enaknya terdapat angka pada knob sehingga lebih mudah untuk diingat.

“Ada garansi selama 2 tahun atau 20.000 km, jadi kalau ada kebocoran selama masa garansi akan langsung diganti baru,” tutupnya.

Bisa setel sesuka hati!

Ihsan Motoshop: 0812-1888-9018
 

Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Pakai mesin 451 cc terbaru. Dimensi masih mirip model 400 cc. Berpotensi masuk Indonesia. Pabrikan motor asal Jepang, Kawasaki, tak ketinggalan meramaikanpameran EICMA 2023 di Milan dengan merilis Ninja 500 dan Z500 model 2024. Keduanya mendapatkan upgrade yang signifikan dari sisi fitur, teknologi dan juga dapur pacunya. Sebelumnya, kedua motor tersebut disematkan embel-embel angka 400 karena menggunakan mesin 399cc dua silinder segaris. Dan kini statusnya meningkat menjadi 500 karena menggunak
Honda NC500X jadi pengganti CB500X. Ada deretan keluarga Hornet baru. Punya fitur kopling elektronik. Honda seolah mengamuk di pameran EICMA 2023 yang berlangsung di Milan, Italia mulai Selasa (7/11/2023). Bagaimana tidak, pabrikan motor asal Jepang ini menampilkan sejumlah motor baru yang siap dijual global. Dilansir dari situs resminya, dalam pameran tersebut Honda memboyong sejumlah moge baru dari keluarga CB Hornet, NX500 hingga CBR500R. Bukan hanya itu, ada pula teknologi kopling baru yang
Harganya Rp 260 juta on the road Jakarta. Dirilis untuk rayakan 10 tahun model Vespa 946. Tahun 2023 ini, Vespa merayakan ulang tahun ke-10 dari model flagship mereka, 946 Series. Julukannya Vespa 946 10° Anniversario Limited Edition. Oleh pabrikan skuter legendaris Italia ini, tema zodiak Cina atau shio kelinci menjadi simbol di motor tersebut. Hal ini terlihat jelas dari tampilnya beberapa gambar kelinci imut di sekujur bodi motor. Shio kelinci sendiri diambil karena sesuai dengan tahun produk
Ada Suzuki GSX-8R di segmen sport fairing 2-silinder. Suzuki GSX-S1000GX incar penggemar touring. Pameran sepeda motor global, EICMA 2023 resmi dibuka di Milan, Italia pada Selasa (7/11/2023). Sejumlah model baru diperkenalkan oleh pabrikan dunia, termasuk juga Suzuki. Produsen motor asal Jepang ini mengenalkan dua model baru dari jenis sport fairing di sana. Keduanya juga hadir dari keluarga Suzuki GSX Series. Diantaranya Suzuki GSX-8R dan GSX-S1000GX. Meski sama-sama dari keluarga GSX Series,
Jadi ajang balap one make race Yamaha R7. Hanya digelar di sirkuit Eropa. Lembaga balap motor dunia FIM (Fédération Internationale de Motocyclisme) mengumumkan untuk menghadirkan kelas khusus wanita musim depan. Kejuaraan balap wanita tingkat dunia ini akan bertajuk FIM Women’s Motorcycling World Championship 2024. Untuk musim pembuka di tahun depan, balap motor wanita ini akan ada enam seri yang digelar. Dilansir Ride Apart, hadirnya kompetisi khusus ini dibuka untuk mewadahi makin banyaknya pe

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Grand Filano
Lihat