Motor listrik memang lagi hype banget belakangan ini, banyak pemain baru masuk pasar Indonesia.
Yah walaupun masih dominan merek asal Cina, tapi ada juga merek lokal yang muncul dan termasuk juga merek Jepang yang mulai unjuk gigi.
Tapi yang seru ada juga motor listrik hasil konversi seperti Honda BeAT listrik garapan produsen komponen, Musashi.
Yang ternyata hal ini cukup menarik perhatian pembaca juga, mungkin karena sudah pabrikasi dan kualitasnya terjamin ya.
Tapi selain itu ada juga jagoan lama yang kena permak nih, Suzuki Satria F150. Selengkapnya diartikel favorit pekan lalu.
Perusahaan pemasok komponen PT Musashi Auto Parts Indonesia (MAPI) sejak beberapa waktu lalu memang gencar mengembangkan sistem konverter listrik ke motor bensin konvensinal.
Dimulai bulan Mei lalu, debut peranti berjuluk Musashi e-Axle ini tampil di ajang PEVS 2023.
Saat itu pun masih mengandalkan motor CBU, yakni Honda Lead 125. Kini mereka menggunakan Honda BeAT sebagai contohnya.
Hadir dengan konsep retro modern, Peugeot Django 150 ABS nyatanya cukup menarik bagi mereka yang ingin tampil mewah tapi anti-mainstream karena tidak banyak ‘kembaran’ selama di perjalanan.
Dengan banderol Rp 65 juta pengendaranya akan disuguhkan dengan posisi berkendara cukup nyaman.
Ini langsung terasa ketika duduk di joknya yang punya karakter busa serta kulit lembut sekaligus empuk.
Dengan bobot 137 kg, kira-kira seperti apa rasa berkendara motor ini?
Tahun ini, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) merilis dua warna baru pada Satria F150 FI, yakni Pearl Bright Ivory dan Titan Black.
Tapi opsi di Filipina lebih beragam, dengan mengumumkan hadirnya lima warna baru pada kembaran Satria F150 FI yang dijuluki Raider R150 FI.
Kelima warna ini dibagi atas dua edisi yang berbeda, tapi harga jualnya tetap sama. Semenarik apa sih?
Pengaplikasian radiator pada motor matic lumrah ditemui. Misalnya saja Honda Vario 125 yang nyatanya sudah lama menggunakan pendingin ekstra ini.
Meski begitu, tak menutup kemungkinan overheat terjadi. Lantas kenapa sudah pakai radiator tapi masih bisa overheat?
Jawabannya tentu karena luput dari beragai macam perawatan seperti air radiator, radiatornya dan oli mesin yang dipakai!
Bertepatan dengan dibukanya ajang Indonesia Motorcycle Show + (IMOS+) 2023, di ICE BSD City, Tangerang, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) secara resmi meluncurkan Yamaha Aerox 155 dengan warna dan grafis baru.
Menurut Manager Branding & Promotion Radityo Andi Dharma, warna dan grafis baru sengaja diberikan agar Yamaha Aerox semakin memberikan tampilan yang sporty dan agresif.
Pilihan warna dan grafis baru Yamaha Aerox juga diklaim menciptakan trendsetter gaya berkendara baru bagi konsumen berjiwa muda. Kaya apa sih?