Detail Mesin Yamaha Gear 125, Matic Kecil yang Kuat Nanjak

Yamaha Gear 125, performanya memuaskan.
  • Mesin enteng libas tanjakan.
  • Tenaga maksimal sentuh 9,5 PS.
  • Efisiensi bahan bakarnya bagus.

Mencari motor matic kecil untuk harian yang dikenal handal juga mumpuni, salah satu rekomendasinya adalah Yamaha Gear 125.

Motor yang dirilis kuartal ketiga 2020 itu, memiliki dimensi yang ringkas juga ringan sehingga nyaman dikendarai siapa pun.

Motor ini ditawarkan dengan dua varian yakni Standard dan S Version, yang mana pembeda utamanya pada fitur.

Untuk S Version dilengkapi dengan fitur Stop & Start System, juga remote Answer Back yang memudahkan mencari motor di area parkir.

Kini Yamaha Gear 125 dilepas dengan harga Rp 18,205 juta untuk varian Standard dan Rp 18,920 juta untuk S Version, on the road Jakarta.

Dan salah satu hal yang paling menarik dari motor ini adalah kemampuan mesin 125 cc yang jadi andalannya.

Baca juga : Keseruan Fun Culinaride Pakai Yamaha Gear 125, Hemat dan Menang Banyak!

Mesin Yamaha Gear 125 Dikenal Kuat

Motor ini mengusung dapur pacu dengan spesifikasi 4-tak, SOHC 2 katup, pendingin udara.

Ukuran pistonnya 52,4 mm dengan paduan langkah piston 57,9 mm, sehingga berkarakter overstroke.

Akselerasi motor sigap.

Alhasil motor ini memiliki karakter mesin yang responsif dan kuat pada putaran bawah hingga tengah.

Karakter mesin seperti inilah yang dibutuhkan untuk berkendara harian yang cenderung stop and go, serta pasti ampuh melibas tanjakan.

Bicara output, besaran tenaga 9,5 PS mampu dicapai pada putaran mesin 8.000 rpm.

Sedangkan torsi maksimal 9,5 Nm bisa diraih pada putaran mesin yang lebih rendah, yakni 5.500 rpm.

Tenaga dan torsi tadi disalurkan menuju roda belakang, melalui transimisi otomatis CVT.

Baca juga : Cuma Beda Gocap, Mending Beli Yamaha Gear 125 2022 atau Soul GT AKS SSS 2022 Nih?

Akselerasi Sigap

Kuat nanjak.

Sebagai pembuktiannya, tim Autofun.co.id juga sempat mengukur data akselerasi motor satu ini.

Hasilnya terhitung impresif untuk sebuah motor entry level, dengan catatan 0-60 km/jam 6,78 detik.

Kemudian 0-80 km/jam diangka 13 detik. Untuk jarak 0-100 meter butuh 8,55 detik dan 0-201 meter 13,4 detik serta 0-402 meter 17,8 detik.

Kecepatan yang mampu diraihpun bisa menyentuh 104 km/jam pada spidometer, sedangkan dibaca dari alat ukur Racebox tecatat 99,8 km/jam.

Yang menarik angka tadi didapat dengan bobot rider 66 kg, serta postur 172 cm. Bahan bakar yang dipakai adalah oktan 92.

Data Akselerasi Yamaha Gear 125 2023
0-60 km/jam 6,78 detik
0-80 km/jam 13 detik
0-100 km/jam N/A
0-100 meter 8,55 detik
0-201 meter 13,4 detik
0-402 meter 21,64 detik
Topspeed Spidometer 104 km/jam
Topspeed Racebox 99,8 km/jam
Konsumsi Bahan Bakar 42 - 47 km/liter
*Postur rider 74 kg & 172 cm

Baca juga : Yamaha Gear 125 Tampil Lebih Sporty Modal Livery Caltex, Suspensi Ohlins Jadi Andalan!

Kesimpulan

Enteng buat nanjak.

Dengan harga Rp 18 jutaan motor ini jelas jadi salah satu opsi menarik untuk dijadikan kuda besi andalan.

Mesinnya kuat namun tetap irit, serta memiliki akselerasi positif untuk sekelasnya.

Dengan dimensi bodi yang ringkas dan juga ringan, jelas motor ini masuk untuk semua kalangan.

Ditambah ada jaminan garansi rangka lima tahun juga memberikan rasa nyaman saat berkendara.

Spesifikasi Yamaha Gear 125 2023
Dimensi
P x L x T 1.870 x 685 x 1.060 mm
Sumbu Roda 1.260 mm
Jarak Terendah 135 mm
Tinggi Tempat Duduk 750 mm
Berat Isi 95-96 kg
Kapasitas Tangki 4,2 liter
Mesin
Tipe 4-tak, SOHC 2 katup, Blue Core
Kapasitas 125 cc
Diameter x Langkah 52,4 x 57,9 mm
Rasio Kompresi 9,5 : 1
Tenaga Maksimum 9,5 PS @ 8.000 rpm
Torsi Maksimum 9,5 Nm @ 5.500 rpm
Transmisi Otomatis CVT
Rangka & Kaki-Kaki
Tipe Underbone
Suspensi Depan Teleskopik
Suspensi Belakang Tunggal
Ban Depan 80/80-14
Ban Belakang 100/70-14
Rem Depan Cakram
Rem Belakang Tromol
    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Harry

Senior Reporter

Mulai menyukai dunia otomotif sejak masih duduk di bangku SMA. Kecintaannya dimulai dengan mengoprek sepeda motor yang diberi...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Mesin enteng libas tanjakan. Tenaga maksimal sentuh 9,5 PS. Efisiensi bahan bakarnya bagus. Mencari motor matic kecil untuk harian yang dikenal handal juga mumpuni, salah satu rekomendasinya adalah Yamaha Gear 125. Motor yang dirilis kuartal ketiga 2020 itu, memiliki dimensi yang ringkas juga ringan sehingga nyaman dikendarai siapa pun. Motor ini ditawarkan dengan dua varian yakni Standard dan S Version, yang mana pembeda utamanya pada fitur. Untuk S Version dilengkapi dengan fitur Stop & Start
Marquez menjani musim perdananya di MotoGP 2024 bersama motor Ducati. Sempat mencatat waktu tercepat di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia. Marc Marquez memulai debutnya bersama Ducati pada tes pramusim MotoGP 2024. Meski begitu, dirinya harus menjalani operasi pasca pengujian di Valencia, Spanyol beberapa hari lalu. Cukup mengejutkan, mengingat sepanjang tes kali itu Marquez tak sekalipun terjauh maupun kecelakaan. Bahkan di sesi tersebut, pembalap baru tim Gresini Racing tampak kompetitif. Bersam
Saat hujan pengendara kerap berhenti di kolong jembatan untuk berteduh Pengendara yang berteduh bisa menimbulkan kemacetan Hujan, jadi alasan para rider memilih berteduh di bawah jembatan atau terowongan daripada melanjutkan perjalanan. Fenomena ini kerap dianggap jadi hal biasa karena para rider memanfaatkan sebuah bangunan seperti jembatan atau kolong jalan tol untuk berteduh saat turun hujan. Namun begitu, Pemerhati Transportasi dan Hukum Budiyanto menuturkan, pengguna jalan yang berteduh di
Rp 125 ribu untuk kulineran. Modal bensin Rp 25 ribu muter-muter Solo seharian. Terbukti hemat dan iritnya. Selain budaya dan keramahan penduduknya, Kota Solo di Jawa Tengah juga menyimpan potensi wisata kuliner. Banyak tempat-tempat menarik yang bisa didatangi bersama teman atau keluarga, sambil mengisi perut. Kota satu ini terasa seperti underrated jika dibandingkan Semarang atau Yogyakarta, padahal potensi daerahnya tak kalah bagus. Hal ini kami buktikan pada gelaran Fun Culinaride, yang menj
Penurunan tipis. Vivo Revvo 90 tak ada perubahan. Fluktuatifnya harga minyak dunia pada beberapa hari terakhir berimbas pada harga BBM non subsidi awal bulan Desember 2023 hari ini (1/12/2023). Hal ini langsung berdampak pada harga BBM non subsidi seperti Pertamax CS, yang ikut menyesuaikan harga. Hanya saja penurunan harganya tak begitu signifikan dibandingkan awal bulan November lalu. Untuk BBM oktan 92 misalnya, harga Pertamax hanya lebih murah Rp 50 menjadi Rp 13.350 per liter. Tapi untuk BB

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Gear 125
Lihat