Terhitung Langka, Harga Yamaha Mio Fino Karbu Stabil, Desain Retro Unik Tapi Sahabat SPBU

Bagi pecinta modifikasi di Indonesia, sosok Yamaha Fino yang lebih dulu ada di Thailand kerap jadi rujukan. Ini karena desain retro serba bulatnya yang unik dan mengingatkan akan tampilan Vespa.

Yamaha Mio Fino juga mengincar segmen wanita lewat edisi Fashion

Bahkan tak sedikit skuter matic Yamaha Mio yang ada di Indonesia dikonversi dengan bodi Yamaha Fino yang didatangkan dari negeri Gajah Putih tersebut. Hal ini kemudian disadari oleh PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) yang akhirnya merilis Yamaha Fino dengan julukan Yamaha Mio Fino di Februari tahun 2012.

Seperti diketahui, selain Nouvo, semua keluarga skuter matic Yamaha saat itu mengusung nama Mio, selain Mio Sporty. Seperti Mio Soul dan Mio Fino. Dan saat itu, Yamaha Indonesia merilis Mio Fino bersama Mio J.

Meski begitu, langkah Yamaha Indonesia dalam merilis Yamaha Mio Fino sebenarnya tertinggal dari seterunya, yakni PT Astra Honda Motor (AHM) yang sudah lebih dulu menghadirkan skuter matik bertampang retro, yakni Honda Scoopy.

Tersedia versi Sporty dengan warna menarik di edisi 2013

Saat hadir, generasi pertama dari Yamaha Mio Fino masih dibekali dengan mesin 4-tak berkapasitas 113 cc yang masih memakai sistem karburator.

Sehingga secara performa, Yamaha Mio Fino punya tenaga maksimal 9,35 PS pada 8.000 rpm dan menghasilkan torsi puncak 7,84 Nm pada 7.000 rpm. Tapi karena masih karburator dan tangki yang kecil, motor ini kerap disebut sahabat SPBU.

Meski begitu, Yamaha Mio Fino generasi awal tetap punya daya tarik yang menggoda, bahkan untuk digunakan saat ini sekalipun. Lalu apa yang jadi keunggulan dari Yamaha Mio Fino bekas?

Baca Juga: Honda Scoopy 2021 Meluncur, Yamaha Fino Posisinya Makin Terancam?

Desain Timeless

Yamaha Mio Fino lahir dengan jargon 'Fashionable Matic' yang menegaskan sosoknya sebagai motor yang bukan hanya diandalkan untuk kebutuhan mobilitas harian. Lebih dari itu, Yamaha Mio Fino juga diperuntukan bagi penyuka tampilan motor yang unik.

Tampilannya timeless

Bisa dilihat dari desain bodinya yang serba bulat. Mulai dari headlamp, sein hingga bodi sampingnya yang mirip dengan tepong di Vespa. Uniknya lagi, kesan bulat juga menjalar hingga ke spion, saklar setang, panel spidometer hingga handle gripnya. Desain retro tersebut memang terbilang timeless, bahkan masih hadir di skuter matik saat ini.

Yamaha Mio Fino Sports tampil maskulin

Unit Cukup Jarang

Meski saat peluncuran Yamaha Mio Fino karbu ini sukses diterima publik Tanah Air bukan berarti versi sekennya melimpah. Unit bekasnya terbilang lebih sulit dicari ketimbang generasi ke-2 yang dirilis tahun 2014 dan sudah memakai sistem bahan bakar injeksi.

Pasalnya secara masa hidup, Yamaha Mio Fino karbu hanya tersedia selama dua tahun saja. Yaitu model tahun 2012 dan 2013. Kondisi ini yang membuat unit bekasnya terbilang jarang. Sehingga terbilang cukup istimewa.

Baca Juga: Cicilan Honda Scoopy 2021 vs Yamaha Fino 125 2021, Siapa Paling Murah?

Spare Part Mudah Ditemui

Ditunjang dengan mesin 113 cc pendingin udara, basis mesin yang dipakai oleh Yamaha Mio Fino serupa dengan milik Yamaha Mio Sporty. Ini menjadi keuntungan tersendiri bagi pemilik Yamaha Mio Fino, atau calon penggunanya. Karena stok spare part, terutama tipe fast moving-nya melimpah dan mudah ditemui hingga ke pelosok.

Harga Bekas Terjaga

Menilik harga bekasnya, Yamaha Mio Fino karbu tidaklah jatuh dibandingkan saudaranya Yamaha Mio Soul. Karena dipantau dari situs jual-beli online, harga seken Yamaha Mio Fino masih terjaga di rentang Rp 5-8 juta tergantung pada kondisi motornya. Sebagai gambaran, harga barunya saat ini mencapai Rp 19,1 jutaan.

Jadi, Anda siap meminangnya?

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Perbandingan Motor Terkait

Berita Terbaru

Catat, Ini Ragam Cairan Pelumas yang Harus Dibawa Saat Touring

Pelumas multifungsi bisa untuk beragam keperluan. Contact cleaner bisa mencegah konsleting. Riding jarak jauh alias touring pakai motor memang menyenangkan, kegiatan ini ampuh melepas penat karena kegiatan di kantor. Sebelum bepergian tentu ada baiknya mempersiapkan kuda besi kesayangan, untuk meminimalisir kejadian yang tak mengenakkan. Mulai dari melakukan servis rutin, mengganti oli mesin, memeriksa kondisi ban, CVT, rantai sampai tekanan ban. Dan untuk mengantisipasi kejadian di jalan yang t

Honda Pamer CBR Rp 1 Miliar di GIIAS 2023, Tampangnya Agresif Banget!

Banderol Honda CBR1000RR-R lebih dari Rp 1 miliar. Hanya ada satu opsi warna dan tipe. PT Astra Honda Motor (AHM) bukan hanya menghadirkan motor-motor produksi lokal di GIIAS 2023. Sejumlah motor besar atau moge dan produk CBU juga ditampilkan. Salah satunya Honda CBR1000RR-R. Sosok Honda CBR1000RR-R bisa Anda temui di booth Pre Function Hall 10 di ICE BSD, lokasi GIIAS 2023 berlangsung. Tampilan agresif dan sporty Honda CBR1000RR-R menyolok mata saat disandingkan bersama display lainnya. Dianta

Haruki Noguchi, Pembalap Jepang yang Kecelakaan di Mandalika Meninggal Dunia

Haruki Noguchi turun di kelas ASB1000 ARRC 2023. Sempat finish ke-4 di race pertama. Pekan ini kabar duka hadir dari dunia balap internasional. Pasalnya setelah beberapa hari dirawat setelah insiden di Mandalika pada Minggu (13/8/2023), Haruki Noguchi dinyatakan meninggal dunia. Kabar meninggalnya Noguchi diumumkan di akun Instagram Asia Road Racing Championship (ARRC) pada Kamis (17/8/2023). Sesuai permintaan keluarga, informasi tersebut disebar sehari setelah Noguchi dinyatakan meninggal. Pemb

Ragam Kegiatan Maxi Yamaha di Awal Agustus, Dari Camping Sampai Touring

Maxi Yamaha Day berlanjut di Kalimantan. Pengguna XMax touring ke Bukit Tinggi. Ratusan bikers ramaikan kedua acara tersebut. Pengguna Maxi Yamaha menggelar beragam aktivitas belum lama ini, ada yang camping, ada pula yang touring. Untuk yang camping, mereka mengikuti rangkaian Maxi Yamaha Day 2023 yang berlangsung di Pantai Panrita Lopi Beach, Muara Badak, Kabupaten Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur (Kaltim). Giat yang berlangsung 12-13 Agustus 2023 itu jadi acara kedua, setelah sebelumnya di

Awas Bocor, Ini Efek Negatif Radiator Motor Diisi Pakai Air Kran

Air kran bisa timbulkan karat. Pendinginan mesin bisa terganggu. Untuk darurat pakai air AC atau aki. Sistem pendinginan motor kini sudah banyak yang menggunakan radiator, tapi bagaimana jika cairan yang dipakai adalah air kran? Meski kini sudah banyak tersedia radiator coolant, namun tetap ada saja yang mengisi radiatornya dengan air biasa. Bisa jadi karena darurat atau memang malas untuk membeli radiator coolant, sehingga mengisinya dengan air kran biasa. Untuk sesaat mungkin tak masalah, tapi

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 30,20 - 32,26 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Fino 125
Lihat