5 Fakta Yamaha New Jupiter MX, Murah dan Cocok Buat Bahan Modif

Yamaha New Jupiter MX.
  • Tampilan bawaannya sporty dan timeless.
  • Harga bekasnya sudah terjangkau.

Meski bukan lagi menjadi idola pasca gempuran motor matic, namun motor underbone atau bebek masih punya penggemar, salah satunya Yamaha New Jupiter MX.

Bebek super yang punya mesin berperforma tinggi dan tampang sporty itu, kerap jadi bahan modifikasi.

Seperti dilihat dari trend modifikasi di kawasan Solo Raya yang sering merombak tampilan dari motor-motor dari segmen tersebut.

Umumnya dimodifikasi bergaya road race, dengan mengggunakan ban tebal dengan profil 'ngedonat' yang khas.

Jika Yamaha MX King 150 terlalu mahal karena banderolnya saat ini sudah di atas Rp 25 jutaan, maka Yamaha New Jupiter MX bisa jadi alternatifnya.

Pasalnya banderolnya saat ini sudah terbilang murah dan ramah kantong. Maklum saja, karena motor ini dirilis tahun 2010 silam.

Tahun produknya antara 2010 hingga 2015, sebelum digantikan Yamaha MX King, yang berarti usianya sudah lebih dari 10 tahun.

Namun berkat desainnya yang sporty ditambah populasi motor bebek yang semakin jarang, motor ini jadi terlihat menarik. Berikut 5 faktanya.

Baca Juga: Punya Desain Timeless, Yamaha Jupiter MX Karbu Ternyata Masih Dijual di Malaysia

1. Harga Bekas Yamaha New Jupiter MX

Dipantau dari situs jual beli online, motor bebek ini sudah bisa didapat dengan harga Rp 5 jutaan saja. 

Harga bekas terjangkau

Meski demikian, rata-rata harga jual bekasnya masih di angka Rp 7-9 juta. Tergantung tahun pembuatan dan kondisi motornya. 

Namun umumnya motor ini sudah dalam kondisi yang terlihat usang, terutama pada area bodi yang lecet-lecet karena masa pakai.

Tapi tenang, asyiknya Yamaha harga bodi motornya masih terhitung terjangkau dan masuk akal kok.

2. Tongkrongan Masih Kekinian

Perbedaan signifikan dari model lawasnya langsung terlihat dari sektor bodinya yang makin aerodinamis. Tampilannya makin sporty dengan hadirnya bodi yang runcing.

Selain itu, di versi ini pun sudah mengandalkan pelek palang sebagai standarnya. Tak jarang pelek tersebut berbalut ban soft compound ala road race saat dimodifikasi.

Beredar juga di Malaysia.

Keunggulan di sektor tampang juga yang menjadi alasan motor satu ini digemari, meski saat itu Suzuki Satria FU150 sudah jadi kompetitor terkuat di segmen hyper underbone.

Desainnya yang menarik masih terbukti karena unit barunya masih diproduksi dan dijual, ya walau di negara tetangga alias Malaysia.

Maklum saja, pasar dan populasi motor bebek di sana memang masih tinggi, sehingga masih dilepas oleh Yamaha Malaysia.

Baca Juga: Yamaha Fazzio Dimodif Ala Kanvas Berjalan, Ada Versi Mooneyes Jepang Juga!

3. Cuma Beredar 5 Tahun

Yamaha Jupiter MX generasi pertama dirilis pada tahun 2005, sukses menjadi 'bebek super' pertama yang produksi secara lokal di Indonesia. 

Kemudian tampilannya disegarkan tahun 2010. Julukan generasi ke-2 dari motor tersebut adalah Yamaha New Jupiter MX. 

Desain masih menarik.

Varian tersebut jadi penutup keluarga Yamaha MX bermesin 135 cc yang beredar hingga 2015.

Setelah itu, giliran Yamaha MX King yang bermesin 150 cc jadi penerusnya, sampai sekarang ini.

4. Mesin Yamaha New Jupiter MX

Spesifikasi mesinnya masih bertipe 4-tak, SOHC 4 katup, pendingin cairan, atau Yamaha menyebutnya dengan LC4V dengan konfigurasi tegak.

Volumenya 135 cc berpendingin cair dengan 4 valve dengan sistem bahan bakar masih karburator.

Yamaha menyediakan motor ini dengan 2 tipe transmisi, yakni semi otomatis 4 percepatan dan manual 5 percepatan.

Rem belakang masih tromol

Tenaganya mencapai 12,3 PS di 8.500 rpm dan torsi 12,1 Nm di 6.000 rpm. Terhitung besar pada masanya untuk sebuah motor bebek.

5. Fiturnya Masih Sederhana

Selain masih mengusung karburator, motor ini juga masih minim fitur canggih. Misalnya lampu yang belum LED. Jangan harap pula ada bagasi luas di balik joknya ya.

Bahkan kapasitas tangkinya pun setara motor matic keluaran baru sekarang, yakni cuma 4 liter untuk mesin 135 cc.

Alhasil banyak yang merasa motor ini boros, padahal karena tangki kecil jadi lebih sering mampir SPBU.

Lalu meski bawaannya sudah mengusung pelek palang, tapi masih memakai rem tromol di belakangnya.

Ada versi MotoGP yang langka.

Untungnya rumah kunci standarnya sudah dibekali dengan pengaman magnetic.

Kesimpulan

Yamaha New Jupiter MX 135 jadi opsi menarik dengan harga bekas yang sudah sangat terjangkau.

Namun mengingat usianya yang sudah cukup uzur, harus pintar-pintar mencari unit yang kondisinya 'mendingan'.

Perkara tampilan bodi yang sudah usang, bisa dicat ulang jika belum ada yang pecah, atau full ganti bodi baru.

Dan untuk mesin, suku cadangnya masih banyak beredar, apalagi basis mesinnya masih eksis dipakai hingga saat ini.

    Channel:
Ikuti media sosial kita:

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Area kopling rentan rusak. Grease CVT menjadi cair. Macet panjang memang menjadi momok menakutkan bagi pengendara juga kendaraannya, termasuk sepeda motor yang jadi moda transportasi pribadi paling banyak dipakai masyarakat. Seperti beberapa waktu lalu di Puncak, banyak bikers terjebak macet panjang. Dari pengguna Yamaha NMax, Kawasaki KLX 150 dan sebagainya banyak terjebak di sana. Nah, yang perlu diperhatikan kalau sering melewati kondisi jalan macet adalah kondisi motor, yang akan pengaruhi k
Harga barunya tahun 2014 mencapai Rp 57 jutaan. Jumlah unit terbatas, jadi lebih eksklusif. Mesin berkarakter over bore, asyik buat cruising. Melirik motor matic seharga Rp 30 jutaan maka pilihannya akan tertuju pada Honda PCX 160 yang dijual Rp 33 hingga Rp 36 jutaan. Atau malah Yamaha Nmax terbaru khususnya tipe Neo, Neo S dan turbo yang masih Rp 30 jutaan, on the road Jakarta. Keduanya mengandalkan mesin 150-160 cc dan punya dimensi yang relatif setara, karena berada disegmen yang sama. Yup,
Memiliki 2 riding mode dengan perbedaan tenaga. YECVT mengatur putaran mesin di kedua riding mode. Yamaha NMax Turbo menggunakan mesin Maxi Yamaha 155 cc generasi ketiga yang disempurnakan kembali dengan sistem transmisi elektronik. Diberi nama Yamaha Electric CVT atau YECVT yang membuat rasio transmisi dikontrol secara elektronik. Ini dikombinasi dengan mesinnya yang kian senyap dan minim vibrasi, karena menggunakan mirror bore cylinder. Tegangan pada rantai keteng juga lebih stabil karena suda
Mesin 225 cc bertenaga. Desain gagah. Monosok belakang kerap ambles. Medio tahun 2000-an, tepatnya 2002, Yamaha merilis Scorpio sebagai motor sport terbaru, yang disiapkan untuk menggantikan Yamaha RX-King. Karena motor bermesin 2-tak tersebut dianggap tak ramah lingkungan. Motor ini pun diproduksi sampai tahun 2015. Selama 2002 sampai 2015, Yamaha melahirkan 3 generasi dari motor sport bermesin 225 cc itu. Generasi pertama tampil mirip Yamaha RX-King dengan bodi serba kotak, juga mengandalkan r
Berjalan selama bulan Oktober dan November 2024. Ada 5 kemudahan yang bisa dimanfaatkan. Kabar gembira untuk para pemilik kendaraan di wilayah Jawa Barat, karena Bapenda (Badan Pendapatan Daerah) Jawa Barat melakukan program pemutihan pajak kendaraan yang dimulai sejak tanggal 1 Oktober 2024 hingga 30 November 2024 saja. Artinya dalam periode tersebut para wajib pajak kendaraan bermotor akan mendapat kemudahan-kemudahan, terutama bagi mereka yang sudah lama menunggak pajak. Nah, mungkin yang pun

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Jupiter MX
Lihat