Batal tampilnya Alex Marquez di MotoGP Mandalika tak membuat tim Gresini Racing muram. Fabio di Giannantonio yang berlaga seorang diri justru tampil impresif di seri ke-15, pekan lalu (13-15/10/2023).
Hal tersebut sudah terlihat setelah ia berhasil menempati grid ke-7 pada kualifikasi. Diggia sapaan akrab sang pembalap pun berhasil finis keenam pada laga Sprint Race.
Tak berhenti di sana. Pada balapan utama, pengguna nomor 49 juga memperlihatkan kemampuan terbaiknya dengan menempati posisi 4.
Bukan dengan cara yang mudah. Pasalnya, Diggia sempat merosot ke urutan 16. Namun di sepanjang balapan dia bisa terus meningkatkan kecepatannya hingga memarkirkan Ducati Desmosedici tim Gresini Racing di parc ferme.
"Permulaannya berjalan lebih buruk dari yang diperkirakan dan kehilangan beberapa posisi. Tapi, saya tahu memiliki kecepatan dan perasaan yang baik dengan motor. Jadi, saya hanya memikirkan untuk mengendarai dengan maksimal," kata Diggia dalam rilis tim.
Baca juga: Gerebek Paddock Aprilia Racing di MotoGP Mandalika 2023, Ada Garam dan Freezer Buat Apa?
Saat itu, ia berusaha fokus dan mampu menyalip banyak pembalap. "Tanpa disadari kalau saya ada di posisi keempat. Luar biasa karena kami selalu cepat dan melakukan balapan yang gila. Saya ingin menyoroti kinerja kepala kru dan petugas telemetri saya, motornya sempurna," ungkap Diggia.
Catatan ini tentu 'obat' bagi para pendukung tim Gresini Racing. Termasuk Federal Oil yang juga memboyong konsumennya melihat langsung balapan MotoGP Mandalika.
Mereka bahkan berkesempatan berkunjung ke paddock. Tentunya pula bertemu dengan kedua pembalap dari tim satelit Ducati tersebut.
Rommy Averdy Saat, Consumer Brand General Manager PT Exxonmobil Lubricants Indonesia (EMLI) selaku produsen Federal Oil mengatakan, program rutin ini merupakan bentuk apresiasi kepada konsumen khususnya produk Federal Matic.
Baca juga: Punya Banyak Varian, Federal Oil Jadi Pilihan Anak Muda
"Para konsumen terpilih juga mendapatkan pengalaman yang langka dan luar biasa karena bisa melihat langsung suasana paddock tim Gresini Racing MotoGP, serta bertemu langsung dengan pembalap dan kru mekanik yang berada di belakang garasi. Terima kasih kepada para konsumen yang telah berpartisipasi dalam program Nonton MotoGP Nyaman Bareng Federal Oil, dan selalu setia serta percaya menggunakan pelumas Federal Oil," terangnya dalam rilis.
Sebagaimana diketahui, program bertajuk Nonton MotoGP Nyaman Bareng Federal Oil ini sudah lebih dulu dilakukan pada MotoGP Jepang. Dengan begitu, tahun ini Federal Oil sudah mengajak 9 konsumen untuk menonton MotoGP baik di Motegi maupun Mandalika.