Yamaha Aerox 155 lite version, menjadi jawaban bagi masyarakat yang tidak membutuhkan fitur konektivitas. Varian ini juga tersedia pada Aerox Cyber City.
Tipe ini sendiri hadir sebagai line up tambahan pada generasi terbaru Aerox. Resmi dipasarkan pada 2022, diferensiasinya terletak pada pewarnaan bodi berkonsep bunglon.
Dilihat dari samping, unit ini tampak hanya menggunakan warna biru. Namun dari sisi lain yaitu depan dan belakang, warna ungu lah yang kentara.
Warna tersebut lantas dipadukan stripe bodi bergaya futuristik serta pelek berwarna oranye.
Sementara untuk perbekalan, serupa Aerox terbaru dengan kelengkapan berupa konektivitas. Fitur ini tersedia berkat adanya teknologi CCU (Comunication Control Unit) yang terhubung dengan aplikasi bernama Y-Connect.
Menu yang disajikan pun terbilang lengkap. Namun menurut Yamaha Indonesia, tidak semua masyarakat membutuhkan fitur demikian.
Baca juga: Bukan 1 Tahun, Garansi Rangka Motor Yamaha Sekarang 5 Tahun!
Atas alasan tersebut lah Yamaha Aerox 155 non-Connected dirilis. Menariknya, opsi baru ini tersedia pada Aerox Cyber City.
Artinya, konsumen kini bisa membeli unit Aerox berkelir bunglon namun dengan harga lebih murah. Selain itu, ada pula Yamaha Aerox tipe standar yang juga tanpa konektivitas.
Faktanya, produk non-Connected lainnya juga tersedia pada Yamaha NMax S, Yamaha Grand Filano Neo dan Yamaha Fazzio Neo.
Dyonisius Beti, President & CEO PT Yamaha Indonesia Motor Manufactuiring (YIMM) mengatakan, kini konsumen memiliki banyak pilihan untuk membeli motor sesuai kebutuhan.
"Kami menyebutnya dengan varian “Lite Version”. Sengaja kami hadirkan varian baru tanpa fitur Connected untuk merespons permintaan konsumen yang sangat besar di market. Selain itu, kemunculan Lite Version ini tentunya juga melengkapi jajaran line up sepeda motor yang sudah ada di kategori Maxi dan Classy.
Kendati lebih murah tanpa CCU alias konektivitas gawai, selisih harga kelima produk dengan tipe Connected hanya terpaut ratusan ribu saja.
Baca juga: Membandingkan Mesin dan Konsumsi Bensin Yamaha Lexi dan Honda Vario 125, Siapa Unggul?
Perbedaan Harga | ||
---|---|---|
Yamaha non-Connected Product | Yamaha Connected Product | |
Yamaha Aerox Cyber City: Rp 27.375.000 | Yamaha Aerox Cyber City: Rp 27.625.000 | |
Yamaha Aerox STD: Rp 27.175.000 | Yamaha Aerox Connected (STD): Rp 27.425.000 | |
Yamaha NMax S: Rp 32.625.000 | Yamaha NMax Connected (S): Rp 32.875.000 | |
Yamaha Grand Filano Neo: Rp 26.750.000 | Yamaha Grand Filano Neo: Rp 27.000.000 | |
Yamaha Fazzio Neo: Rp 22.400.000 | Yamaha Fazzio Neo: Rp 22.650.000 |
Namun yang tak kalah penting, semua line up matic Yamaha termasuk Aerox non-Connected dan lainnya seperti disebutkan di atas, mendapatkan garansi rangka selama 5 tahun. Dengan catatan, berlaku untuk pembelian unit mulai Oktober 2023.
Jadi, mending Connected atau non-Connected nih?