Nama Honda Beat memang ada di mana-mana, mulai dari mobil, motor sport 2-tak hingga skuter matic, dan menariknya, skuter matic Honda Beat juga banyak jenisnya lho, seperti yang ada di Turki.
Yup, di Indonesia, skuter matic Honda Beat baru hadir mulai tahun 2008 silam. Tapi sebelumnya jenama Honda Beat justru dipakai sejak awal dekade 2000-an di Turki.
Memang belum selama skuter matic Honda Beat di Jepang yang sudah ada di tahun 80-an. Tapi motor tersebut cukup legendaris, karena beredar di Turki hingga sekitar 2009.
Baca Juga: Konversi Motor Listrik Sepi Peminat, Biaya Mahal Jadi Kendala
Sosoknya sendiri memang jauh berbeda dari Honda Beat di Indonesia. Meski demikian, kedua Honda Beat ini sama-sama menawarkan kepraktisan sebagai motor harian.
Bisa dilihat dari dimensi panjang x lebar x tinggi versi Turki yang ada di angka 1.845 × 710 × 1.110 mm.
Sedangkan versi Honda Beat terbaru di Indonesia punya ukuran 1.877 x 669 x 1.074 mm.
Tapi memang desain eksterior Honda Beat Turki masih khas skuter matic era 2000-an. Mirip-mirip Kymco Jetmatic yang sempat dijual di Indonesia pada waktu yang sama.
Tengok saja headlamp dan sein besar di bagian tebeng depan. Panel setangnya tertutup batok yang juga berukuran besar. Spidometernya analog bertampilan sederhana.
Untuk deknya rata dengan hook cantelan barang di bagian dalam. Tebeng bagian dalamnya pun tanpa laci yang menjanjikan ruang kaki lebih luas.
Baca Juga: Ini Alasan Silikat Banyak Terlihat Pada Rangka Motor Matic
Beralih ke belakang, ada bodi gambot di belakang dengan lekukan minim. Serta sepatbor yang rata. Besi behel atau handlenya berada di atas bodi, bukan di balik jok. Hal ini membuat kesan unik di Honda Beat Turki.
Di bagian kaki-kaki ada sepasang pelek 10 inci berbalut ban 90/100-10 yang rata di depan dan belakang. Rem di kedua roda pun masih tromol.
Jika Honda Beat di Indonesia dibekali mesin 110 cc dari awal hingga kini, maka di Turki volume mesinnya lebih kecil. Mesinnya 102 cc saja dengan basis Honda Lead.
Mesin tersebut bersistem karburator dengan pendingin udara. Tenaganya mencapai 7 ps di 7.500 rpm dan torsi 7,5 Nm per 5.500 rpm. Konsumsi BBM dari Honda Beat di Turki diklaim mencapai 45 km per liter.
Motor ini juga memiliki tangki bervolume 6 liter dan bobot 100,5 kg. Cukup jauh dibanding versi Indonesia dengan bobot 89 kg dan tangki 4,2 liter.