Update Harga Matic Bergaya Adventure, Honda Beat Street Paling Murah

3 motor matic bergaya adventure.
  • Harga masih terjangkau.
  • Berbasis matic entry level.
  • Bermesin 110-125 cc.

Jika Anda ingin membeli sepeda motor matic bergaya adventure, maka pilihannya ada Honda BeAT Street, Suzuki Nex Crossover dan juga Yamaha X-Ride.

Ya, ketiga motor ini merupakan jenis matic, namun secara bentuk, didesain dibuat ala-ala motor adventure dengan ciri khas stang lebar telajang tanpa cover penutup.

  • Honda Beat Street: Rp 19.300.000
  • Suzuki Nex Crossover: Rp 21.025.000
  • Yamaha X-Ride: Rp 20.355.000

Untuk mengetahui apa saja keunggulan ketiga motor matic adventure di atas, berikut ulasannya. 

Honda BeAT Street

Dimensi terhitung ringkas.

Motor matic Adventure pertama bisa Anda pilih Honda BeAT Street, dimana model ini baru mengalami ubahan tepatnya pada Juni 2024 kemarin.

Karena hadir dengan tampilan baru, BeAT Street tetap mempertahankan stang lebar dan terkesan dibuat lebih tinggi. 

Baca juga: Adu Spesifikasi Honda BeAT Street VS Yamaha X-Ride, Mending Mana?

Setang lebar permudah handling.

BeAt Street mempunyau lampu depan dibuat seperti anak panah, dengan sudut tajam pada lampu sein. 

Untuk pencahayaannya, BeAT Street sudah dilengkapi lampu LED 3 titik, dan lebih menjorok ke depan dan lebih tebal mikanya.

Selain itu, motor matic ini pada bagian setang tidak dilengkapi cover, serta spidometer sudah digital, Power Outlet untuk mengisi daya smartphone, dan juga alarm. 

Fascia depan berdesain agresif.

Motor matic adventure ini memiliki dua konsol di bawah setang dengan ukuran lebih besar dari generasi sebelumnya, sedangkan bagasi di bawah jok mencapai 12 liter. 

Hal baru yang ada pada Beat Street ini terlihat juga pada lingkar pelek berukuran 12 inci dibalut ban Tubeless tebal berukuran 100/90 di depan dan 110/90 pada bagian belakang.

Pada bagian belakang body hadir dengan sudut lebih tajam, sehingga terkesan agresif, namun untuk handgrip dibuat dari material plastik.

Suspensi empuk.

Motor ini juga menawarkan warna baru yaitu Street Brown dan Street Black, serta desain grafisnya dibuat berbeda.

Honda BeAt Street memang masih menggunakan rangka enhanced Architecture Smart Frame (eSAF), namun dengan rangka ini dipercaya jadi lebih ringan. 

Suzuki Nex Crossover

Ground clearance paling tinggi di kelasnya

Pilihan kedua motor matic Adventure yaitu Suzuki Nex Crossover, dimana pada awal tahun 2024, perusahaan dengan logo huruf S ini menghadirkan warna baru. 

Ya, ketiga warna tersebut adalah Pearl Ash Blue yang jadi kelir baru, melengkapi beberapa warna sebelumnya yaitu Stronger Red-Titan Black dan Solid Black.

Dengan warna baru ini, maka desain grafisnya juga ikut melakukan penyegaran, dimana tulisan NEX hadir di samping body depan, sementara CROSSOVER di belakang.

Seluruh lampunya masih pakai bohlam

Untuk beberapa hal yang perlu Anda ketahui jika ingin membeli Suzuki Nex Crossover yaitu pada bagian lampu-lampu masih menggunakan bohlam halogen. 

Kemudian kunci kontak berpengaman magnet, tombol starter berteknologi Easy Start System, dan setangnya juga sama seperti Beat Street.

Setang pipa tinggi nyaman untuk lengan dan pundak

Ya, pada bagian stang dibuat tinggi dan lebar, serta tidak dilengkapi cover, dan sudah menggunakan panel meter full digital.

Motor ini juga dilengkapi USB port untuk mengisi daya smartphone, konsol penyimpanan terdapat di bawah kiri setang.

Nex Crossover ini sudah memiliki dual purpose, dimana ukuran ban depan 80/90 R14 dan ban belakang 90/90 R14.

Yamaha X-Ride

Opsi warna Yamaha X-Ride terkini.

Pilihan ketiga Anda bisa memilih Yamaha X-Ride yang terakhir mengalami penyegaran pada akhir 2023.

Penyegaran ini memang terlihat dari grafis dengan striping garis-garis yang bersilangan (sharp edge), sehingga sesuai dengan karakter motornya X atau Extreme Symbol.

Yamaha X-Ride hadir dengan tiga pilihan warna, yaitu  Sand, Black & Cyan, dimana warna-warna tersebut diklaim memiliki kesan berbeda sesuai dengan kepribadian pemiliknya.

Baca juga: Tampil Agresif, Yamaha X-Ride 125 2024 Kini Dilepas Rp 19,9 Jutaan

Panel meter analog.

Motor ini juga memiliki gaya berkendara seperti BeAT Street dan Suzuki Nex Crossover, yaitu pada bagian setang. 

Ya, stang X-Ride ini juga tanpa penutup cover, namun panel meter masih analog, sehingga terkesan masih jadul dibandingkan BeAT Street atau Nex Crossover.

Motor matic ini juga dilengkapi lampu depan sudah LED dengan tambahan Daytime Running Light alias DRL, serta lampu hazard. 

Tampang tangguh dengan lampu LED.

Beberapa bagian lainnya yang ada pada X-Ride  seperti halnya kunci berpengaman magnet,  Answer Back System, dan juga ECO Indikator. 

Yamaha X-Ride ini juga dilengkapi velg berukuran lebih besar dari BeAt Street yaitu 14 inci yang dibalut ban depan 80/80-14 dan belakang 100/70-14. 


 

    Channel:
Ikuti media sosial kita:
Herdi

Senior Writer

Mengawali karir sebagai jurnalis sejak tahun 2011 di salah satu media massa Nasional Tanah Air. Memiliki ketertarikan untuk m...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Aldi satu panggung dengan juara dunia balap motor. Mendapat penghargaan dari FIM. Menangkan balap FIM ICG. Pembalap Indonesia, Aldi Satya Mahendra berhasil memenangkan balapan World Supersport 300 (WPPS300) tahun 2024 ini. Menggeber motor Yamaha YZF-R3, Aldi berhasil jadi juara dunia usai mengalahkan lawan-lawannya. Pembalap asal Yogyakarta itu bahkan merupakan pembalap debutan WSSP300, setelah sebelumnya beberapa kali menjadi wild card. Ia pun menjadi pembalap Asia pertama yang berhasil menjadi
Kemungkinan Yamaha Aerox 155 terbaru. Bisa juga Yamaha YZF-R25 2025 yang muncul. Akan hadir pekan depan. Bulan Desember 2024 ini rasanya menjadi momen untuk meluncurkan motor baru, dan berikutnya adalah Yamaha! Yup, PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) hari ini (10/12/2024) menyebar undangan peluncuran produk baru. Dari undangan tersebut, lokasi acara akan ada di Jakarta pada tanggal 18 Desember 2024 mendatang. Apakah ini langkah untuk meredam pamor Honda PCX 160 yang baru dirilis peka
Kenaikan pajak semakin memberatkan. Harga motor bisa naik sampai Rp 2 jutaan. PPN 12 persen dan Opsen Pajak berlaku tahun depan. Untuk yang berencana membeli motor Honda, ada baiknya disegerakan karena tahun depan banderolnya akan naik tajam. Pasalnya tahun depan akan berlaku 2 peraturan baru terkait pajak yang semakin memberatkan industri otomotif dan konsumen. Pertama adalah kenaikan PPN menjadi 12 persen, diikuti dengan opsen pajak kendaraan yang rencananya berlaku 5 Januari 2025. Octavianus
Pijakan kaki pengendara kini lebih luas. Ada suspensi tabung untuk tipe ABS-Roadsync. New Honda PCX 160 2025 sudah resmi diperkenalkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) hari Jum’at lalu (06/12) bertempat di Astra Honda Motor Safety Riding & Training Center, Cikarang Pusat, Bekasi, Jabar. Kali ini Honda PCX 160 hadir dalam 3 pilihan tipe yang dimulai dari tipe CBS seharga Rp 33,750 juta, ABS Rp 37,350 juta dan tipe ABS-Roadsync Rp 40,350 juta OTR Jakarta. Seperti biasa, AHM langsung memberikan kese
Honda PCX 160 mencuri perhatian. Rekomendasi matic bekas Rp 15 jutaan. Suzuki V-Strom 250 SX bekas. Kehadiran Honda PCX 160 model year 2025 yang dikenalkan PT Astra Honda Motor sukses mencuri perhatian. Maklum saja motor ini debut global di EICMA, Milan, Italia bulan November lalu dan kini sudah hadir di Indonesia. Tentunya untuk pasar Tanah Air mengusung mesin 160 cc, sementara desain dan fitur relatif mirip dengan versi Eropa. Sementara itu masih ada dealer yang memajang motor bebek dikala gem

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Honda Beat Street
Lihat