Yamaha NMax Turbo Dites Dyno, Tenaganya Tembus Segini!

Uji tenaga mesin Yamaha NMax Turbo di atas mesin dyno.
  • Memiliki 2 riding mode dengan perbedaan tenaga.
  • YECVT mengatur putaran mesin di kedua riding mode.

Yamaha NMax Turbo menggunakan mesin Maxi Yamaha 155 cc generasi ketiga yang disempurnakan kembali dengan sistem transmisi elektronik.

Diberi nama Yamaha Electric CVT atau YECVT yang membuat rasio transmisi dikontrol secara elektronik.

Ini dikombinasi dengan mesinnya yang kian senyap dan minim vibrasi, karena menggunakan mirror bore cylinder.

Tegangan pada rantai keteng juga lebih stabil karena sudah menggunakan sistem hydraulic yang tekanannya diatur oleh semprotan oli mesin.

Motor ini juga memiliki 2 mode berkendara baru, ada T-Mode atau town mode dengan karakter putaran mesin yang lebih rendah cocok digunakan saat berkendara santai saat commuting di perkotaan.

Baca juga: Pasang Tangki 6 Liter Untuk Yamaha Lexi LX 155, Berapa Biayanya?

Rasio CVT diatur oleh perangkat elektronik.
​​​​​

Lalu ada mode berkendara S-Mode atau sport mode dengan karakter putaran mesin yang lebih tinggi.

Pada mode ini membuat karakter mesin menjadi lebih responsif yang cocok ketika membutuhkan tenaga lebih seperti saat ingin berkendara agresif.

Spesifikasi lengkapnya pakai kepala silinder SOHC berisikan 4 katup lengkap dengan VVA, Blue Core, dan pendingin cairan.

Kapasitas mesinnya 155,1 cc hasil kombinasi penggunaan diameter piston 58 mm dan panjang langkah 58,7 mm.

Mesin dengan rasio kompresi 11,6:1 ini punya klaim tenaga maksimal 15,3 ps di 8.000 rpm dan torsi maksimal 14,2 Nm pada 6.500 rpm.

Tes Dyno Yamaha NMax Turbo

Lantas berapa tenaga asli dari Yamaha NMax Turbo ini?

Untuk yang belum tahu, klaim tenaga dan torsi maksimal yang dikeluarkan oleh pabrikan merupakan tenaga on crank artinya diukur langsung dari kruk as.

Baca juga: Komeng dan Adul Meriahkan Penutupan Maxi Yamaha Day 2024 di Bali!

Grafik biru T-Mode dan grafik merah S-Mode.

Sedangkan dyno yang banyak dilakukan di bengkel merupakan hasil tenaga on wheel, artinya sudah melewati transmisi CVT, final gear atau gearbox, hingga sampailah ke roda belakang.

Jadi wajar kalau akan ada perbedaan cukup banyak antara klaim pabrikan dan hasil dyno on wheel.

Belum lagi ada banyak mesin dyno di Indonesia, yang mana hasil dari tiap mesin dyno akan berbeda.

Tim Autofun Indonesia pun penasaran dan menguji sendiri seperti apa karakter mesin dan berapa tenaga serta torsi maksimal dari motor yang dibanderol mulai Rp 37 jutaan ini.

Baca juga: Senang Pamor Mio Naik, Yamaha Sebut Stok Suku Cadang Aman

Putaran mesin dibuat seragam meski beda riding mode

Diuji di atas mesin dyno Mainline Dynolog asal Australia milik Farm Tuning yang ada di bilangan Lebak Bulus, Cilandak, Jakarta Selatan.

Dites selama beberapa kali untuk mendapatkan hasil maksimalnya, tidak lupa menjajal kedua riding mode untuk melihat perbedaan karakter mesinnya.

Hasilnya pada tenaga tertinggi justru didapat pada T-Mode dengan tenaga maksimal 9,08 hp atau 9,20 ps di 6.805 rpm dan torsi maksimal 9,4 Nm di 6.805 rpm.

Sedangkan untuk S-Mode tenaga maksimalnya hanya 8,78 hp atau 8,90 ps di 6.858 rpm dengan torsi maksimal 9,1 Nm pada 6.827 rpm.

Karakter Tenaga

Kalau melihat grafiknya, ada sesuatu yang unik karena di putaran 4.000-8.370 rpm grafik T-Mode justru lebih tinggi, kemudian pada putaran 9.000 rpm hingga limiter lebih tinggi S-Mode.

Baca juga: 1.000 Bikers Sambangi Maxi Yamaha Day di 3 Kota

Transmission Control Unit atau TCU membaca dan memerintahkan perangkat elektronik pada YECVT.

Sesuai peruntukannya, T-Mode memang diperuntukan untuk berkendara santai dengan muntahan tenaga yang lebih terasa di rpm rendah.

Sedangkan S-Mode disiapkan untuk memiliki tenaga lebih besar di rpm tinggi, terutama saat melewati tanjakan.

Lalu ketika melihat grafik rpm, baik S-Mode maupun T-Mode memiliki grafik rpm yang sama, hanya sedikit lebih tinggi pada S-Mode ketika bukaan gas awal.

Sepertinya rasio CVT atau di sini YECVT mengontrol rasio di rpm yang sama tapi dengan keluaran tenaga ke roda belakang yang berbeda antar riding mode.

Canggih!

Farm Tuning: 0856-9748-2802

Ikuti media sosial kita:
Fariz

Senior Writer

Mulai menjadi jurnalis otomotif & test rider sejak tahun 2015, ketertarikan terhadap dunia otomotif terutama sepeda motor jad...

Video Pendek Terkait

Perbandingan Motor Terkait

Harga Honda BeAT dan motor entry level lainnya Banyak motor entry level harganya di bawah Rp20 jutaan Harga Honda BeAT terkini harus Anda ketahui jika ada rencana ingin membeli motor matic yang sangat laris di Indonesia itu. Pasalnya, ada kemungkinan perubahan harga karena sejumlah faktor yang membuat harganya terkoreksi naik. Ya meski model terbarunya baru tahun ini dikenalkan, tapi bukan tak mungkin harganya sudah berubah. Tapi sebelum memutuskan membeli Honda BeAT, Anda juga perlu mencari inf
Honda Scoopy terkenal irit bahan bakar. Busi aus bisa pengaruhi konsumsi bahan bakar. Meski kecil, busi punya peran penting untuk mesin. Motor matic modern keluaran Honda saat ini memiliki konsumsi bahan bakar yang irit, salah satunya adalah Honda Scoopy. Pada model terbarunya, PT Astra Honda Motor mengklaim konsumsi Honda Scoopy menyentuh angka 59 km/liter. Itu diukur dengan metode ECE R40 dengan fitur Idling Stop System (ISS) diaktifkan. Nah kalau dari hasil pengetesan tim Autofun.co.id malah
Sepeda motor bisa saja hilang tenaga. Ada sejumlah faktor penyebab motor hilang tenaga. Satu masalah yang biasa terjadi pada pengendara sepeda motor adalah ngempos, atau tenaga hilang secara tiba-tiba saat handel gas diputar. Biasanya, kejadian ini sangat terasa saat motor diajak ngebut, namun tiba-tiba tak ada tenaga yang mampu membuat motor berlari lebih cepat. Parahnya, ketika tenaga pada mesin motor ngempos, maka untuk menarik tuas gas berikutnya secara lebih dalam justru jadi tidak bisa. Al
Tampilan bawaannya sporty dan timeless. Harga bekasnya sudah terjangkau. Meski bukan lagi menjadi idola pasca gempuran motor matic, namun motor underbone atau bebek masih punya penggemar, salah satunya Yamaha New Jupiter MX. Bebek super yang punya mesin berperforma tinggi dan tampang sporty itu, kerap jadi bahan modifikasi. Seperti dilihat dari trend modifikasi di kawasan Solo Raya yang sering merombak tampilan dari motor-motor dari segmen tersebut. Umumnya dimodifikasi bergaya road race, dengan
Harga jual motor jenis sport naked sudah murah. TVS Apache 160 punya tangki 16 liter. Motor bertangki besar kerap jadi pilihan para pengusaha pertamini, alias pom bensin eceran di Indonesia. Umumnya mereka kerap mengandalkan Suzuki Thunder 125 sebagai armada 'tankernya'. Hal ini dikarenakan volume tangkinya yang terbilang besar, sehingga cocok untuk menyiasati larangan pembelian bensin memakai jerigen di SPBU resmi. Tapi sebenarnya, masih ada beberapa motor tipe sport yang juga bertangki besar.

Rekomendasi Motor

PopulerTerbaruPembaruan
Aprilia

Aprilia Tuareg 660

Rp 65,60 Juta

Lihat Motor
Hot
Yamaha

Yamaha Nmax

Rp 32,17 - 36,30 Juta

Lihat Motor
CFMOTO

CFMoto 250 CLX

Belum Tersedia

Lihat Motor
Segway

Segway E200P

Belum Tersedia

Lihat Motor
Alva

Alva One

Rp 3,50 Juta

Lihat Motor
Honda

Honda ST125 Dax

Rp 81,75 Juta

Lihat Motor
Yamaha Nmax Turbo
Lihat